Asyik, THR Buat Pemain Timnas Indonesia Sudah Cair

Para pemain Timnas Indonesia bisa senyum deh sekarang

Jakarta, IDN Times - Para pemain Timnas Indonesia yang sedang melakoni pemusatan latihan (TC) jelang tiga pertandingan pamungkas di kualifikasi Piala Dunia 2022, Qatar, bisa bernapas lega. Mereka ternyata sudah menerima tunjangan hari raya (THR) jelang Idulfitri 1442 Hijriah. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, yang memastikan hal tersebut saat hadir di TC Timnas, Selasa malam (11/5/2021).

"THR sudah cair. Tak boleh lama-lama dikasihnya," kata Iwan Bule (sapaan akrabnya).

Meski begitu, jumlah THR yang diterima para pemain Timnas tak diungkap oleh Iwan Bule. Sebab, menurutnya hal tersebut rahasia.

Baca Juga: Arhur Irawan Dipanggil Masuk Timnas Indonesia, Warganet Heboh

1. Uang saku naik

Asyik, THR Buat Pemain Timnas Indonesia Sudah CairDokumentasi PSSI / Skuad Timnas Indonesia menjalani uji coba internal terakhir jelang ke Dubai, Uni Emirat Arab, Selasa (11/5/2021)

Selain memberikan THR, para pemain Timnas juga menerima kenaikan uang saku. Perlakuan ini diberikan kepada para pemain Timnas, disebutkan Iwan Bule, demi mendongkrak semangat juang dalam tiga laga sisa kualifikasi Piala Dunia 2022.

"Uang saku kami tingkatkan. Mereka harus tempur, kalau perlu mati di lapangan hijau. Mudah-mudahan mereka bisa memberikan yang terbaik buat bangsa," terang Iwan Bule.

2. Dapat sepatu baru juga

Asyik, THR Buat Pemain Timnas Indonesia Sudah CairDokumentasi PSSI / Skuad Timnas Indonesia melakoni uji coba internal terakhir jelang keberangkatan ke Dubai, Uni Emirat Arab, Selasa (11/5/2021)

Bonus lain yang diberikan oleh PSSI adalah sepatu baru buat para pemain. Namun, untuk yang satu ini belum diterima.

Sebab, Iwan Bule mengaku tak sempat memesan sepatu dengan spesifikasi khusus buat para pemain.

"Mungkin, di Dubai kami berikan. Sudah kami siapkan," jelas mantan Kapolda Metro Jaya tersebut.

3. Berangkat 16 Mei 2021

Asyik, THR Buat Pemain Timnas Indonesia Sudah CairDokumentasi PSSI / Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong

Para pemain Timnas akan berangkat ke Dubai pada 16 Mei 2021 mendatang. Semalam, jadi uji coba internal terakhir buat Pasukan Garuda.

Saat berangkat ke Dubai, pelatih Timnas, Shin Tae Yong, akan mengerucutkan skuad yang tadinya 38 menjadi 28 pemain saja. Artinya, ada 10 pemain yang tersisih. Pengumuman bisa jadi dilakukan pada Rabu (12/5/2021).

Baca Juga: Cari Pemain Buat Persis, Kaesang Blusukan ke TC Timnas

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya