Balas Kritikan, Shin Tae Yong: Pelatih Persija Jangan Cari Keuntungan

Shin kritik balik pelatih Persija

Jakarta, IDN Times - Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae Yong, mengkritik balik pelatih Persija, Thomas Doll soal pemanggilan pemain ke pemusatan latihan (TC) Timnas. Dia berkata, Doll jangan cari keuntungan sendiri.

"Jadi, jika pelatih Persija (Doll) bicara seperti itu dengan mencari keuntungan sendiri (soal pemanggilan pemain ke TC) ya, sebenernya tidak baik, ya, kata-katanya," ujar Shin di Gelora Bung Karno, Jumat (3/2/2023).

Baca Juga: Thomas Doll Semprot Shin Tae Yong Gelar TC Jangka Panjang Buat Timnas

1. Shin sindir balik Doll

Balas Kritikan, Shin Tae Yong: Pelatih Persija Jangan Cari KeuntunganPelatih Persija, Thomas Doll, memimpin latihan tim di Nirwana Park, Bojongsari (dok. Persija)

Doll sempat mengungkapkan, Shin tidak paham soal sepak bola Indonesia dengan menggelar TC jangka panjang ini. Dia pun menyindir balik Doll dengan mengungkapkan sesuatu yang mengejutkan.

"Kalau saya tidak tahu tentang sepak bola, bagaimana bisa jadi pelatih Piala Dunia dan bagaimana bisa jadi pelatih Timnas Indonesia juga?" ujar Shin.

2. Permintaan dari Presiden Jokowi

Balas Kritikan, Shin Tae Yong: Pelatih Persija Jangan Cari KeuntunganTC Timnas U-20 di GBK. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Shin juga mengungkapkan, digelarnya TC ini merupakan permintaan dari Presiden Joko "Jokowi" Widodo. Apalagi, Timnas U-20 akan melakoni dua ajang besar ke depan, yakni Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.

"TC ini juga merupakan permintaan dari Pak Presiden Jokowi, dan Pak Menpora juga, dan masyarakat indonesia pun memberi dukungan penuh apalagi di bulan mei ada Piala Dunia U-20," ujar Shin.

Baca Juga: Rasa Hormat Thomas Doll untuk Benny Dollo yang Melegenda di Persija

3. Doll sempat kritik keras Shin

Balas Kritikan, Shin Tae Yong: Pelatih Persija Jangan Cari KeuntunganPelatih Persija, Thomas Doll. (IDN Times/Imam Faishal)

Sebelumnya, Doll melontarkan kritik keras kepada Shin, terkait pemanggilan sembilan pemain Persija ke TC Timnas U-20. Menurutnya, TC jangka panjang macam itu merugikan, karena dia jadi tidak bisa menurunkan beberapa pemain andalannya.

"Harusnya pemain U-20 itu tampil di Liga 1, mereka berlatih bersama Yusuf (Helal), Hanno (Behrens), (Ondrej) Kudela, (Michael) Krmencik. Saat bermain mereka berkompetisi melawan Ilija Spasojevic, Ciro Alves, jadi ada sebuah persaingan," ujar Doll.

"Bagi para pemain Timnas U-20 ini, itu adalah level yang bagus, apalagi mereka tampil di hadapan 40 ribu penonton. Kalau TC itu hanya latihan, latihan, dan latihan, tanpa ada aroma kompetisi," lanjut pelatih Persija tersebut.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya