Liverpool Dibungkam MU di Piala FA, Ini 3 Fakta Menarik di Balik Laga

Fernandes dan Salah gemilang

Jakarta, IDN Times - Manchester United sukses menekuk Liverpool dengan skor 3-2  dalam babak keempat Piala FA 2020/21 yang berlangsung di Old Trafford, Senin (25/1/2021) dini hari.

Gol-gol kemenangan klub berjulukkan The Red Devils ini dicetak oleh Mason Greenwood, Marcus Rashford, serta Bruno Fernandes. Sedangkan dua gol Liverpool dicetak Mohamed Salah.

Berikut beberapa fakta menarik dari laga United kontra Liverpool.

1. Manchester United rutin menumbangkan Liverpool di Piala FA

Liverpool Dibungkam MU di Piala FA, Ini 3 Fakta Menarik di Balik LagaManchester United vs Liverpool. (Twitter.com/ManUtd)

Kemenangan United atas Liverpool ini membawa catatan tersendiri buat 'Iblis Merah'. Berkat kemenangan ini, total United sudah mengalahkan Liverpool sebanyak 10 kali, tanpa melalui babak ulang, sepanjang sejarah Piala FA.

Catatan United ini, uniknya, menyamai catatan Liverpool di ajang Piala FA. Secara total, Liverpool juga rutin mengalahkan satu lawan di Piala FA. Tim tersebut adalah Everton. Liverpool menundukkan Everton sebanyak 12 kali sepanjang sejarah Piala FA.

Baca Juga: Liverpool Tersingkir dari Piala FA, Imbas Kutukan Jurgen Klopp?

2. Torehan apik Bruno Fernandes

Sejak didatangkan oleh United pada bursa transfer musim dingin 2020, Bruno Fernandes menjelma tokoh sentral di lini serang United. Ia bahkan mampu mengangkat performa United secara keseluruhan lewat gol-gol dan umpan-umpan yang ia cetak.

Pada laga lawan Liverpool ini, Fernandes mampu mencetak gol kemenangan United. "Opta" mencatat, berkat torehan golnya ini, Fernandes sukses mencetak 28 gol untuk United dalam rentang waktu Februari 2020 hingga Januari 2021 ini. Jumlah tersebut melebihi torehan pemain Premier League mana pun.

3. Meski Liverpool kalah, Mohamed Salah tetap tajam

Liverpool memang kalah dari United di laga ini. Namun, ada satu pemain Liverpool yang tetap mampu menarik perhatian di laga tersebut. Ia adalah Mohamed Salah. Sosok asal Mesir ini mampu mencetak dua gol di laga tersebut.

Berkat torehan gol ke gawang Manchester United di ajang Piala FA ini, Salah sukses menorehkan 19 gol di semua ajang untuk Liverpool musim ini. Torehannya ini menyamai catatan penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane.

Baca Juga: 6 Fakta Saat MU Atasi Liverpool 3-2 di FA Cup, Setan Merah Lolos! 

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya