Persija Imbang, Thomas Doll Singgung Kekalahan Telak MU

Doll bandingkan Persija dengan MU

Jakarta, IDN Times - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, buka suara soal hasil imbang yang diraih anak-anak asuhnya di Stadion Pakansari kala jumpa Persikabo 1973, Minggu (14/8/2022). Bagi Doll, hasil imbang dari Persikabo masih lebih baik ketimbang keok.

Menariknya, saat mengomentari hasil Macan Kemayoran, Doll malah menyinggung kekalahan telak Manchester United. Bagi Doll, nasib Persija masih lebih baik ketimbang MU.

"Tentu, saya senang ketika kami tidak kebobolan. Namun dalam sepak bola, semua bisa terjadi. MU saja kebobolan empat gol, sedangkan Persija hanya kebobolan sekali di pertandingan ini," ujar Doll usai laga.

1. Patut jadi perhatian

Persija Imbang, Thomas Doll Singgung Kekalahan Telak MUPersikabo vs Persija di Liga 1 2022/23. (Dok. Persikabo)

Statistik Persija di empat laga pembuka Liga 1 musim 2022/23 memang mengkhawatirkan. Sebab, dari empat laga yang sudah dilakoni, Persija selalu kebobolan.

Sudah empat gol bersarang ke gawang Persija. Memang tak normal, namun masih dalam batas wajar.

"Ya, kami memang mengalami situasi yang tidak normal (kebobolan dalam empat laga). Namun, hal ini juga sebenarnya kerap terjadi di tim-tim lain, bahkan kelas Eropa," ujar Doll.

Baca Juga: Sengit, Persikabo Vs Persija Berakhir Imbang

2. Persija butuh evaluasi

Persija Imbang, Thomas Doll Singgung Kekalahan Telak MUPelatih Persija Jakarta, Thomas Doll usai pimpin latihan Persija, Kamis (7/7/2022). (IDN Times/Tino)

Doll pun mengakui, timnya memang harus dievaluasi besar-besaran, entah itu lini depan dan belakang. Namun, salah satu hal fundamental yang akan dia benahi adalah soal konsistensi Persija dalam menguasai bola.

"Sebenarnya, kami juga tidak boleh mudah kehilangan bola dan memberikan lawan kesempatan untuk menyerang. Sebab, itu adalah situasi yang penuh risiko bagi tim," tutur Doll.

3. Persija tertahan di papan tengah

Persija Imbang, Thomas Doll Singgung Kekalahan Telak MUStarting XI Persija saat hadapi Persis di pekan kedua Liga1 2022-2023, Minggu (31/7/2022). (Twitter/@Persija_Jkt)

Hasil imbang melawan Persikabo membuat Persija tak beranjak dari papan tengah. Mereka kini berada di peringkat 10 klasemen sementara Liga 1 musim 2022/23 dengan koleksi lima poin.

Sejauh ini, mereka baru mengoleksi satu kemenangan dari empat laga yang sudah dijalani. Itu diraup saat mereka menghadapi Persis Solo.

Baca Juga: Thomas Doll Soroti Sederet Kekurangan Persija yang Buatnya Kesal

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya