Soal JIS, Persija Berharap Dapat Harga Sewa Spesial dari Pemprov DKI

Persija siap membayar harga sewa JIS

Jakarta, IDN Times - Persija Jakarta melakukan sebuah gebrakan jelang Liga 1 2022/23 ini. Mereka dikabarkan sudah mengajukan Jakarta International Stadium (JIS) agar diverifikasi oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Dengan begini, ada potensi bagi JIS untuk menjadi kandang Persija musim depan. Akan tetapi, Presiden Persija Mohamad Prapanca, belum bisa menjanjikan itu. Menurutnya, semua masih berupa penjajakan.

"Soal hak kelola JIS yang bisa jawab itu Direktur Komersial Persija. Namun, sejauh ini kami belum ada pembicaraan soal hak kelola JIS. Kami baru menjajaki kemungkinan JIS jadi kandang musim depan," ujar Prapanca di Hotel Monopoli, Jumat (29/4/2022).

Baca Juga: Anies Pastikan Akomodir Fasilitas untuk Disabilitas di JIS

1. Soal harga sewa JIS, Persija siap bayar mahal

Soal JIS, Persija Berharap Dapat Harga Sewa Spesial dari Pemprov DKISoft launching Jakarta International Stadium (IDN Times/Sandy Firdaus)

Terkait harga sewa, Persija mengaku siap membayar harga sewa JIS, meski banyak kabar menyebut harga sewanya cukup mahal. Syaratnya, harga mahal ini kudu sebanding dengan keuntungan yang nantinya Persija dapatkan.

"Jadi memang harus didiskusikan terus agar ada kesepakatan yang cocok. Kami intinya siap (bayar sewa mahal) agar saling menguntungkan. Kami siap bayar satu miliar, asal menguntungkan bagi Persija. Intinya kami harus berkandang di Jakarta," ujar Prapanca.

2. Persija andalkan hubungan baik dengan Pemprov

Soal JIS, Persija Berharap Dapat Harga Sewa Spesial dari Pemprov DKISoft launching Jakarta International Stadium (IDN Times/Sandy Firdaus)

Terkait sewa menyewa JIS ini, Persija tidak berpangku tangan. Prapanca menyebut, dia mengharapkan hubungan baik antara Persija dan Pemprov DKI Jakarta, agar nantinya Persija bisa mendapatkan harga sewa spesial.

"Soal sewa JIS, saya sudah bilang, bahwa hubungan Pemprov, Persija, dan suporter itu tidak bisa lepas satu sama lain. Saling mendukung, dan yang harus dipenuhi oleh tiga unsur ini adalah saling menguntungkan," ujar Prapanca.

3. Persija sudah minta LIB verifikasi JIS

Soal JIS, Persija Berharap Dapat Harga Sewa Spesial dari Pemprov DKIPenampakan Jakarta International Stadium yang dipakai untuk IYC 2021. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB) Sudjarno berkata, Persija Jakarta sudah mengajukan Jakarta International Stadium (JIS) untuk diverifikasi. Rencananya, stadion tersebut akan jadi homebase mereka di Liga 1 2022/23.

"Salah satu yang minta diverifikasi, Persija sudah mengajukan JIS. Mereka secara resmi minta stadion tersebut untuk diverifikasi," ujar Sudjarno di kantor LIB, Senin (25/4/2022).

Baca Juga: Bambang Pamungkas Tendang Bola Pertama di Grand Launching JIS

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya