5 Pemain Indonesia yang Merumput di Jepang

Ricky Yacobi pemain pertama Indonesia di Jepang

Jakarta, IDN Times - Jepang sejatinya tak asing buat para pemain Indonesia. Sejak 1988 silam, sudah pernah ada pemain Indonesia yang tampil di kompetisi Jepang.

Almarhum Ricky Yacobi membuka jalan buat para pemain Indonesia untuk main di Jepang. Kala itu, dia gabung ke Matsushita Electric FC.

Cukup lama buat para pemain Indonesia untuk kembali bermain di Jepang. Baru pada 2014, ada lagi pemain Indonesia yang main di Negeri Sakura.

Berikut ini IDN Times sajikan lima klub yang gemar pakai jasa pemain Indonesia

1. Ricky Yacobi

5 Pemain Indonesia yang Merumput di JepangLegenda Timnas Indonesia, Ricky Yacobi. (IDN Times/Herka Yanis).

Sebelum jadi Gamba Osaka, Matsushita Electric FC adalah nama klub ini. Almarhum Ricky Yacobi didatangkan pada 1988 untuk memperkuat lini depan Gamba Osaka, usai tampil impresif bersama Arseto Solo.

Tapi, karier Ricky Yacobi tak bersinar. Dia cuma mampu mencetak satu gol sepanjang kariernya bersama Gamba Osaka.

Penulis pernah jumpa dengan Ricky Yacobi sebelum wafat. Dia bercerita, kala itu masalah adaptasi dengan cuaca jadi persoalan utamanya.

Baca Juga: Chofu, Tempat Tinggal Baru Pratama Arhan yang Bikin Ingat Samurai X

2. Irfan Bachdim

5 Pemain Indonesia yang Merumput di JepangStriker Indonesia, Irfan Bachdim, saat main di Liga Jepang / Dokumentasi J-League

Butuh waktu hingga 26 tahun untuk pemain Indonesia main lagi di Jepang. Pada 2014 silam, Irfan Bachdim mencoba peruntungannya dengan gabung ke Ventforet Kofu.

Sayangnya, karier Irfan gagal total di sana. Dia tak pernah dimainkan di J-League. Irfan cuma main dua kali di ajang J-League Cup dan Piala Kaisar. Setelahnya, Irfan pindah ke Consadole Sapporo.

Usai gabung ke Consadole pada 2015, Irfan malah mujur. Dia justru bisa main lebih sering di J-League dan Piala Kaisar sebanyak 10 kali selama dua musim.

3. Stefano Lilipaly

5 Pemain Indonesia yang Merumput di JepangTwitter/@PSSI

Klub ini paling sering pakai pemain Indonesia. Selain Irfan Bachdim, Consadole Sapporo juga memakai Stefano Lilipaly.

Menariknya, Lilipaly merumput di sana pada waktu yang hampir bersamaan dengan Irfan. Nasib Lilipaly sama dengan Irfan, gagal bersinar bersama Consadole dengan cuma dua kali main. Akhirnya, Lilipaly balik ke Belanda dengan gabung ke Telstar.

4. Ryu Nugraha

Tak banyak yang tahu siapa Ryu Nugraha. Tapi, sebenarnya dia merupakan salah satu pemain Indonesia yang sedang mengadu nasib di Jepang.

Ryu main buat AC Nagano Parceiro. Berposisikan sebagai kiper, pemuda 21 tahun tersebut kini main di J3-League atau kasta ketiga di Jepang.

Memang, dia lahir di Nagano. Namun, Ryu merupakan orang Indonesia.

5. Pratama Arhan

5 Pemain Indonesia yang Merumput di Jepangpotret Pratama Arhan (dok. PSSI)

Yang satu ini sedang hangat-hangatnya dibicarakan. Pratama Arhan baru saja gabung ke Tokyo Verdy dan akan main di J2-League.

Arhan dikontrak dua musim oleh Tokyo Verdy dan mengenakan nomor punggung 38. Banyak yang memprediksi, Arhan akan sukses bersama Tokyo Verdy.

Sebab, dari gaya main dan kebutuhan tim, karakter Arhan sangat dibutuhkan. Semoga saja yah, Arhan bisa memberikan dampak bagus dan buka jalan buat para pemain Indonesia.

Baca Juga: Pesan Shin Tae Yong untuk Pratama Arhan yang Hijrah ke Jepang

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya