Bali United Sambut Gembira Restu Polisi untuk Piala Menpora

Bali United bergairah lagi setelah ada izin kompetisi

Jakarta, IDN Times - Bali United kembali bergairah setelah Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit menyetujui perizinan turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Rodrigues alias Teco, begitu antusias mendengar kabar tersebut.

Teco bersama seluruh anggota skuad Bali United merasa lega akhirnya ada titik terang Liga 1 untuk berjalan, dengan diuji terlebih dulu protokolnya lewat Piala Menpora 2021.

"Terima kasih kepada kepolisian yang sudah memberikan izin. Kami akhirnya bisa kembali kerja di lapangan," ujar Teco di situs resmi klub.

1. Putar otak

Bali United Sambut Gembira Restu Polisi untuk Piala MenporaBaliUtd.com / Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Rodrigues alias Teco

Baca Juga: Piala Menpora Kunci Liga 1 Musim 2021/22

Piala Menpora nantinya akan digelar mulai 20 Maret hingga 25 April 2021. Hampir satu bulan turnamen pramusim digelar.

Tentunya, banyak PR yang diemban oleh seluruh pelatih, termasuk Teco, demi menghadapi turnamen pramusim yang cukup panjang itu. Sebab, mereka harus meningkatkan kondisi fisik anak-anak asuhnya dalam waktu singkat.

"Kami harus menyusun rencana matang. Tak mudah mengembalikan kondisi, karena harus menemukan tahap perkembangan tepat agar pemain tak cedera," terang Teco.

2. Media persiapan AFC Cup

Bali United Sambut Gembira Restu Polisi untuk Piala MenporaBaliUtd.com / Kapten Bali United, Fadil Sausu

Piala Menpora juga bisa menjadi media bagi Bali United mempertajam kemampuannya jelang AFC Cup 2021. Kebetulan, Serdadu Tridatu baru memulai kiprahnya di AFC Cup pada 22 Juni 2021 mendatang dengan menghadapi wakil Kamboja, Boeung Ket.

"Memang sangat penting bagi Bali United agar persiapannya jelang Liga 1 dan AFC Cup lebih bagus. Turnamen ini juga menguntungkan bagi semua tim, apalagi protokol kesehatan bisa diterapkan," jelas Teco.

3. Bali United bisa lebih diuntungkan

Bali United Sambut Gembira Restu Polisi untuk Piala MenporaBaliUtd.com / Sesi latihan Bali United

Bali United sebenarnya lebih diuntungkan karena sudah menggelar latihan lebih dulu ketimbang tim lainnya. Sudah sebulan terakhir, mereka menggelar latihan bersama.

Meski ditinggal dua pemain asingnya yang dipinjamkan, Brwa Nouri dan Melvin Platje, setidaknya Bali United sudah menemukan satu pengganti, Diego Assis.

Secara kebugaran, Bali United juga pastinya lebih fit ketimbang tim-tim lainnya.

Baca Juga: Hal-hal yang Perlu Kamu Tahu Soal Piala Menpora 2021 

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya