[BREAKING] Austria Dampingi Belanda ke Fase Gugur Piala Eropa 2020

Austria tampil rapi di laga kontra Ukraina

Jakarta, IDN Times - Austria pada akhirnya mendampingi Belanda untuk mewakili Grup C Piala Eropa 2020. Mereka lolos otomatis ke babak 16 besar Piala Eropa 2020 usai mengalahkan Ukraina di Arena Nationala, Bucharest, Senin (21/6/2021).

Dalam duel ini, Austria tampil begitu rapi. Dipimpin David Alaba, Austria tampil dominan sejak awal laga.

Mereka dengan mudahnya mengambil kendali permainan dari tuan rumah. Puncaknya, pada menit 21, Christoph Baumgartner mampu menjebol gawang Ukraina.

Umpan silang Alaba mampu dikonversikan oleh Baumgartner jadi gol lewat tandukannya yang tajam. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Austria agak mengendur. Situasi itu dimanfaatkan Ukraina. Mereka mencoba meningkatkan tensi serangan.

Namun, Ukraina tampil kurang padu di laga kali ini. Kombinasi permainan yang biasa diterapkan, malah tidak terlihat sama sekali.

Roman Yaremchuk dan Andriy Yarmolenko yang biasanya tampil begitu aktif dan mengancam, malah melempem. Mereka tak bisa keluar dari penjagaan ketat para pemain belakang Austria.

Oleksandr Zinchenko juga terisolasi. Ruangnya dalam berkreasi ditutup oleh para pemain Austria.

Tak banyak peluang yang tercipta di babak kedua. Hingga akhirnya, skor 1-0 untuk keunggulan Austria bertahan hingga akhir.

Dengan demikian, Austria layak menemani Belanda yang jadi juara Grup C untuk lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020.

Baca Juga: Belanda yang Sudah Berdamai dengan Johan Cruyff Arena

Topik:

  • Satria Permana
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya