Thomas Tuchel Paling Risih Jumpa MU, Punya Memori Buruk

Thomas Tuchel dua kali dibikin gigit jari MU secara beruntun

Jakarta, IDN Times - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel, harus menghadapi Manchester United, tim yang selalu membuatnya sial, pada Minggu (28/2/2021) di Stamford Bridge. Dalam kesempatan itu, Tuchel mau mengakhiri catatan buruknya saat jumpa MU.

Tuchel memang kerap apes ketika berhadapan dengan Setan Merah. Tiga pertemuan terakhir Tuchel dengan MU, kala masih menukangi Paris Saint-Germain, berujung dengan dua kekalahan dan hanya sekali menang.

1. Selalu dibuat kesal Marcus Rashford

Thomas Tuchel Paling Risih Jumpa MU, Punya Memori BurukInstagram @manchesterunited / Marcus Rashford dan Bruno Fernandes rayakan gol MU

Baca Juga: Jadi Target Utama, Chelsea Terdepan dalam Perburuan Erling Haaland

Sosok yang paling sering bikin Tuchel sial adalah Marcus Rashford. Di tiga pertemuan dengan Tuchel, Rashford selalu mampu mencetak gol.

Tentunya, Tuchel tak mau gigit jari lagi. Dia mengakui Rashford merupakan sosok paling sentral di skuad MU dan harus diwaspadai.

"Cukup membuat jengkel, tapi kami sangat menghargainya. Dia pria yang punya tanggung jawab besar di dalam dan luar lapangan, sungguh impresif," ujar Tuchel dilansir Daily Mirror.

2. Tuchel kagum dengan Rashford

Thomas Tuchel Paling Risih Jumpa MU, Punya Memori Burukmirror.co.uk

Saat masih menjadi pelatih PSG, Tuchel buka-bukaan sangat mengidamkan Rashford di dalam skuadnya. Kini, Tuchel akan lebih sering ketemu Rashford, lantaran melatih di Premier League.

"Saya sudah jumpa dengannya tiga kali. Luar biasa, karena dia begitu tenang, sederhana, dan bersahabat," terang Tuchel.

3. Bisa akhiri mimpi buruk

Thomas Tuchel Paling Risih Jumpa MU, Punya Memori Burukskysports.com

Atmosfer pertemuan Tuchel dengan MU sekarang sedikit berbeda. Sebab, aroma persaingan kali ini akan lebih kuat, mengingat gengsi di level lokal akan dipertaruhkan.

Kalau ditotal, sebenarnya Tuchel sudah empat kali jumpa MU. Rekornya sama kuat, dua kali menang, dan sisanya kalah.

Hanya saja, memang di tiga pertemuan terakhir, Tuchel selalu apes saat jumpa MU. Bisa jadi, cerita berbeda muncul kali ini.

Modal Tuchel kuat, karena Chelsea telah menemukan formula untuk memperkuat lini belakangnya. Lihat saja statistik yang menyebutkan, Chelsea mencetak enam clean sheets dalam delapan laga terakhir.

Baca Juga: Tradisi Aneh Chelsea, Panaskan Sepatu Pemain di Microwave

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya