Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023

Barcelona dan Real Madrid tanpa pemain masuk

La Liga atau Liga Spanyol pun telah menyelesaikan bursa transfer musim dinginnya di Januari 2023. Terdapat 20 puluh klub bola Liga Spanyol yang akan diulas terkait dengan pemain keluar serta pemain masuknya. 

Ternyata, dari 20 klub tersebut, ada beberapa klub yang tidak terlalu memiliki banyak aktivitas terkait perekrutan pemain. Valencia menjadi salah satu klub paling pasif di mana tidak ada aktivitas pemain masuk ataupun pemain keluar untuk klub tersebut. Lalu, Barcelona serta Real Madrid tanpa pemain masuk.

Penasaran dengan klub Liga Spanyol lainnya? Berikut ini adalah daftar transfer resmi Liga Spanyol 2023.  

1. Almeria

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Pemain Almeria saat merayakan gol. (instagram.com/udalmeria)

Almeria merupakan salah satu klub sepak bola di Liga Spanyol yang berbasis di Almeria, Provinsi Almeria, Spanyol. Klub yang didirikan pada tahun 1989 ini memiliki dua pemain masuk, di mana salah satunya adalah Luis Suarez yang semula berasal dari klub Marseille.

Terdapat juga tiga pemain yang keluar dari klub ini. Berikut inii merupakan nama-nama dari para pemain tersebut.

Pemain masuk:

  • Diego Marino (Sporting Gijon)
  • Luis Suarez (Marseille)

Pemain keluar:

  • Arvin Appiah (Malaga)
  • Javi Robles (pontevedra)
  • Juanjo Nieto (Huesca)
  • Ivan Martos (FC Cartagena)

2. Athletico Bilbao

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023worldfootball.net

Klub yang berbasis di Bilbao, Basque Country ini telah berdiri sejak tahun 1898. Athletico Bilbao tidak memiliki pemain masuk selama bursa transfer musim dingin berlangsung. Namun, terdapat satu pemain keluar.

Pemain keluar:

  • Asier Villalibre (Alaves)

Baca Juga: 5 Transfer Termahal pada Pekan Terakhir Transfer Musim Dingin 2023

3. Atletico Madrid

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Joao Felix (instagram.com/joaofelix79)

Atletico Madrid menempati urutan ke-4 dalam klasemen Liga Spanyol. Klub ini merekrut empat pemain untuk memperkuat pertahanan klubnya.

Sedangkan untuk pemain keluar pun berada di angka yang sama, yaitu sebanyak empat pemain. Berikut ini merupakan nama dari para pemain masuk serta pemain keluar klub Atletico Madrid.

Pemain masuk:

  • Memphis Depay (Barcelona)
  • Matt Doherty (Tottenham)
  • Pablo Barrios
  • Marcos Paulo (CD Mirandes)

Pemain keluar:

  • Joao Felix (Chelsea)
  • Felipe (Nottingham Forest)
  • Matheus Cunha (Wolves)
  • Marcos Paulo (Sau Paulo)

4. Barcelona

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Memphis Depay (fcbarcelonanoticias.com)

Tidak ada aktivitas pemain masuk untuk klub Barcelona. Klub yang menempati posisi puncak pada klasemen Liga Spanyol ini pun hanya mengeluarkan tiga pemain. Dmana salah satu di antara ketiga pemain memutuskan untuk pensiun. Berikut ini adalah nama beserta klubnya yang sekarang.

Pemain keluar:

  • Memphis Depay (Atletico Madrid)
  • Hector Bellerin (Sporting)
  • Gerard Pique (pensiun)

5. Cadiz

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Awer Mabil (instagram.com/awermabil10)

Cadiz adalah klub sepak bola di Liga Spanyol yang berbasis di Cadiz, di komunitas otonomi Andalusia. Klub yang didirikan sejak tahun 1910 ini cukup aktif dengan merekrut 6 pemain masuk.

Sedangkan untuk pemain keluar dari klub Cadiz ada sebanyak tiga pemain. Berikut ini nama-nama dari para pemain.

Pemain masuk:

  • Chris Ramos (CD Lugo)
  • Youba Diarra (Salzburg)
  • Gonzalo Escalante (Lazio)
  • Roger Marti (Elche)
  • Jorge Mere (Almeria)
  • Sergi Guardiola (Real Valladolid)

Pemain keluar:

  • Lucas Perez (Deportivo La Coruna)
  • Tomas Alarcon (Real Zaragoza)
  • Awer Mabil (Sparta Praha)

6. Celta Vigo

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Pemain Celta Vigo saat merayakan kemenangan. (instagram.com/rccelta)

Berbasis di Vigo, Celta Vigo didirikan pada tahun 1923. Pemain yang direkrut oleh Celta Vigo hanya satu pemain, yaitu Haris Seferovic yang semula berasal dari klub Benfica. Terdapat dua pemain keluar yang kini berpindah ke klub Espanyol dan Real Murica.

Pemain masuk:

  • Haris Seferovic (Benfica)

Pemain keluar:

  • Denis Suarez (Espanyol)
  • Alfon Gonzalez (Real Murcia)

7. Elche

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Javier Pastore (tweeter.com/Javi_Pastore)

Klub ini menempati posisi ke-20 dalam klasemen Liga Spanyol, di mana klub ini berbasis di Elche, Provinsi Alicante, Komunitas Valencia. Terdapat tiga pemain masuk yang siap untuk memperkuat dan menaikan peringkat klub Elche untuk lebih tinggi lagi.

Selain itu, terdapat empat pemain keluar dari klub ini.

Pemain masuk:

  • Lisandro Magallan (Ajax Amsterdam)
  • Jose Angel Carmona (Sevilla)
  • Randy Nteka (Rayo Vallecano)

Pemain keluar:

  • Javier Pastore (Qatar SC)
  • Roger Marti (Cadiz)
  • Federico Fernandez)
  • Domingos Quina (Watford)

8. Espanyol

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Cesar Montes (instagram.com/cjasib)

Espanyol adalah klub sepak bola yang kini menempati posisi ke-15 di klasemen Liga Spanyol. Espanyol merupakan rival sekota dari klub raksasa Barcelona karena Espanyol bermarkas di Estadi Olímpic Lluís Companys, Barcelona, Spanyol.

Berikut ini merupakan daftar nama pemain masuk dan pemain keluar untuk klub Espanyol.

Pemain masuk:

  • Cesar Montes (Monterrey)
  • Jose Gragera (Sporting Gijon)
  • Denis Suarez (Celta Vigo)
  • Pierre-Gabriel (Mainz 05)

Pemain keluar:

  • Miguel Llambrich (FC Cartagena)
  • Pol Lozano (Granada)
  • Benjamin Lecomte (AS Monaco)

9. Getafe

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Pemain Getafe sedang melakukan selebrasi. (onmanorama.com).

Klub ini bermarkas di Madrid dan berdiri pada tahun 1983. Menempati posisi ke-19 di klasemen Liga Spanyol, Getafe merekrut satu pemain masuk untuk memperkuat klubnya dan terdapat juga satu pemain yang keluar. Berikut adalah namanya.

Pemain masuk:

  • Gonzalo Villar (AS Roma)

Pemain keluar:

  • Dario Poveda (FC Cartagena)

10. Girona

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Girona (laliga.com)

Girona berada di posisi ke-12 dalam klasemen La Liga. Klub ini didirikan pada tahun 1930 dan berbasis di Girona, Catalonia, Spanyol. Girona mempunya dua pemain masuk, sedangkan terdapat empat pemain yang keluar dari klub. Berikut ini merupakan nama serta klubnya.

Pemain masuk:

  • Viktor Tsygankov (Dynamo Kiev)
  • Alexander Callens (New York City FC)

Pemain keluar:

  • Samu Saiz (Sivasspor)
  • Oscar Urena (FC Cartagena)
  • Ramon Terrats (Villarreal B)
  • Manu Vallejo (Real Oviedo)

Baca Juga: Top Skor Liga Spanyol 2022-2023, Lewandowski Tancap Gas!

11. Mallorca

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023rcdmallorca.es

Mallorca adalah klub yang bermarkas di Palma de Mallorca, Spanyol, yang didirikan pada tahun 1916. Mallorca memiliki pemain masuk serta pemain keluar di angka yang sama, yaitu sama-sama tiga pemain. 

Pemain masuk:

  • Ludwig Augustinsson (Sevilla)
  • Manu Morales (Villarreal)
  • Dennis Hadzikadunic (Rostov)

Pemain keluar:

  • Franco Russo (Ludogorets)
  • Lago Junior (Malaga)
  • Javi Llabres (Mirandes)

12. Osasuna

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Instagram.com/caosasuna

Tidak ada pemain masuk untuk klub Osasuna, sedangkan terdapat empat pemain yang hengkang dari Osasuna. Klub ini bermarkas di Pamplona, Navarre dengan menempati urutan ke-8 dalam klasemen La Liga atau Liga Spanyol. Berikut merupakan empat pemain yang keluar dari Osasuna.

Pemain keluar:

  • Roberto Torres (Foolad)
  • Juan Perez (Huesca)
  • Kike Saverio (Deportivo La Coruna)
  • Javi Martinez (Huesca)

13. Rayo Vallecano

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023worldfootball.net

Menempati satu posisi di atas Osasuna, Roya Vallecano berada di posisi ke-7 dalam klasemen Liga Spanyol. Tidak ada aktivitas perekrutan dari klub ini. Namun, terdapat dua pemain yang keluar. 

Pemain keluar:

  • Bebe (Real Zaragoza)
  • Randy Nteka (Elche)

14. Real Betis

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Alex Moreno (instagram.com/alexmoreno)

Real Betis berbasis di Sevilla dan didirikan pada tahun 1907. Klub ini menempati posisi ke-6 di Liga Spanyol. Terdapat dua pemain masuk serta tiga pemain keluar dari Real Betis. Berikut adalah nama-nama serta klub dari para pemain.

Pemain masuk:

  • Abner (Athletico PR)
  • Ayoze Pérez (Leicester)

Pemain keluar:

  • Álex Moreno (Aston Villa)
  • Victor Camarasa (Real Oviedo)
  • Loren Moron (Las Palmas)

15. Real Madrid

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Skuad Real Madrid (goal.com)

Klub raksasa Real Madrid menempati posisi ke-2 di klasemen Liga Spanyol. Real Madrid didirikan pada tahun 1902 dan berbasis di Madrid. Tidak ada banyak aktivitas yang dilakukan oleh klub ini pada bursa transfer Januari 2023. Tidak ada pemain masuk dan hanya ada satu pemain keluar.

Pemain keluar:

  • Antonio Blanco (Alaves)

16. Real Sociedad

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023goal.com

Berada di bawah Real Madrid, Real Sociedad mengamankan posisi ke-3 di klasemen Liga Spanyol. Aktivitas pemain masuk dan pemain keluar pun sama dengan Real Madrid, yaitu tidak ada perekrutan untuk pemain masuk serta hanya ada satu pemain keluar dari klub Real Sociedad.

Pemain keluar:

  • Jon Karrikaburu (Leganes)

Baca Juga: Daftar Transfer Resmi Klub Liga Inggris Januari 2023

17. Real Valladolid

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Real Valladolid (beinsports.com)

Real Valladolid adalah klub sepak bola yang bermarkas di Valladolid, Spanyol. Klub ini didirikan pada tahun 1928. Menempati posisi ke-17 di klasemen Liga Spanyol, Real Valladolid merekrut dua pemain untuk memperkuat klubnya.

Sedangkan ada tiga pemain yang harus keluar dari klub ini. Berikut adalah nama para pemain, baik pemain masuk maupun pemain keluarnya.

Pemain masuk:

  • Selim Amallah (Standard Liege)
  • Darwin Machis (Juarez)

Pemain keluar:

  • Juanjo Narváez ( Leganes)
  • Sergi Guardiola (Cadiz)
  • Shon Weissman (Granada)

18. Sevilla

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023skysports.com

Seperti namanya, klub ini berbasis di Sevilla yang merupakan kota terbesar keempat di Spanyol. Klub ini telah berdiri sejak tahun 1890 dan saat ini menempati posisi ke-13i di klasemen Liga Spanyol.

Salah satu pemain masuk Sevilla adalah Bryan Gil yang berasal dari grup Tottenham. Ini adalah kali kedua ia membela klub Sevilla dan saat ini statusnya sebagai pemain pinjaman dari Tottenham.

Selain itu, terdapat dua lagi pemain masuk untuk memperkuat Sevilla. Berikut adalah nama dari para pemain masuk maupun pemain keluar.

Pemain masuk:

  • Loic Bade (Rennes)
  • Bryan Gil (Tottenham)
  • Pape Gueye (Marseille)

Pemain keluar:

  • Jose Angel Carmona (Elche)
  • Thomas Delaney (Hoffenheim)
  • Ludwig Augustinsson (Mallorca)
  • Kasper Dolberg (Nice)

19. Valencia

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Valencia (transfermarkt.com)

Valencia merupakan klub sepak bola yang bermarkas di Valencia, Spanyol, tidak memiliki pemain masuk dan juga pemain keluar untuk transfer di musim dingin Januari 2023. Klub ini menempati posisi ke-14 dalam klasemen Liga SPanyol atau La Liga. 

Baca Juga: Barcelona Kembali ke Habitat di Puncak Klasemen

20. Villarreal

Daftar Resmi Transfer Liga Spanyol Januari 2023Villarreal (medium.com)

Klub ini berbasis di Villarreal, sesuai dengan namanya. Villarreal tidak memiliki pemain masuk, tapi terdapat tiga pemain yang hengkang dari klub ini.

Meski begitu, posisinya di klasemen cukup tinggi dimana Villarreal menempati posisi ke-5 di Liga Spanyol. Berikut ini adalah nama para pemain yang keluar dari Villarreal.

Pemain keluar:

  • Geronimo Rulli (Ajax)
  • Arnaut Danjuma (Tottenham)
  • Manu Morlanes (Mallorca)

Itulah daftar resmi transfer Liga Spanyol di Januari 2023. Kamu membela tim mana, nih?

Topik:

  • Seo Intern IDN Times
  • Langgeng Irma Salugiasih
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya