Gemilang di Lapangan, 8 Pesepak Bola ini Sukses Rampungkan Pendidikan

Ada yang ahli ekonomi dan matematika lho

Jika selama ini pemain top sepak bola kerap diidentikkan dengan berbagai prestasi bergengsi, biaya transfer yang fantastis, hubungan dengan gadis-gadis cantik, hingga gaya hidup yang mewah, mungkin hal tersebut bisa dimaklumi mengingat perjuangan mereka untuk meraih semua itu tidaklah gampang.

Diperlukan pengorbanan dan komitmen yang serius untuk bisa mencapai level sebagai pemain top dunia.

Namun sepertinya kita juga perlu melihat sisi lain dari para pemain sepak bola yang kerap luput dari perhatian publik, seperti pendidikan. Ternyata, tidak semua pemain sepak bola terkenal menghabiskan waktunya untuk pergi berlibur, atau sekadar memuaskan hasrat untuk memenuhi gaya hidup mewah.

Beberapa pemain sepak bola berikut ini, baik yang masih aktif maupun sudah pensiun, lebih memilih menggunakan waktunya untuk melanjutkan pendidikan hingga memiliki kualifikasi pada bidang yang mereka tekuni, dilansir dari Thecompleteuniversityguide.co.uk dan Studentworldonline.com.

1. Socrates

Gemilang di Lapangan, 8 Pesepak Bola ini Sukses Rampungkan Pendidikanhttps://www.theguardian.com

Socrates tercatat telah berlaga sebanyak 60 kali dalam membela timnas Brasil dan menciptakan 22 gol, serta menjadi kapten tim pada perhelatan Piala Dunia 1982. Ia juga pernah membela klub serie A, Fiorentina.

Berposisi sebagai gelandang serang, Socrates dikenal memiliki teknik bermain yang tinggi dengan menghasilkan pas yang akurat serta didukung oleh kemampuan fisik yang kuat. Bahkan mantan pelatih Fiorentina, Giancarlo de Sisti, pernah menyatakan bahwa Socrates merupakan seorang yang jenius.

Pernyataan tersebut bukan sekadar basa-basi belaka. Di luar lapangan, Socrates adalah seorang dokter dan juga seorang kolomnis pada beberapa surat kabar dan majalah di Brasil. Tidak hanya berkutat pada persoalan olahraga, ia juga tertarik pada hal politik dan ekonomi hingga mendapat julukan “Doctor Socrates”.

Ia juga menyelesaikan studi doktoralnya pada bidang filsafat.

2. Edwin van Der Sar

Gemilang di Lapangan, 8 Pesepak Bola ini Sukses Rampungkan Pendidikanhttp://www.kooora.com

Memulai karier sebagai atlet sepak bola di Ajax Amsterdam, Fulham, hingga merengkuh karier yang gemilang bersama Manchester United dan tercatat telah membela tim nasional Belanda selama 2 dekade.

Sejak memutuskan pensiun sebagai pemain sepak bola pada tahun 2012, Edwin fokus menyelesaikan studinya masternya pada jurusan manajemen olahraga dan bekerja sebagai direktur pemasaran pada klub Ajax Amsterdam.

3. Glen Johnson

Gemilang di Lapangan, 8 Pesepak Bola ini Sukses Rampungkan Pendidikanhttps://bleacherreport.com

Pemain asal Inggris yang berposisi sebagai bek kanan ini masih aktif memperkuat klubnya, yakni Stoke City. Jika rekan seprofesinya memanfaatkan waktu luang untuk berlibur, maka berbeda halnya dengan Glen yang memilih untuk berkutat dengan buku-buku pelajaran.

Glen tercatat sebagai seorang mahasiswa pada Universitas Terbuka dan mengambil jurusan matematika.

Ia memilih melanjutkan pendidikan pada universitas terbuka karena memungkinkannya untuk belajar dalam jarak jauh. Sejak masih sekolah, Glen mengaku bahwa ia sangat berbakat dalam matematika, namun ia lebih tertarik pada sepak bola.

Bahkan gurunya sempat berkata pada dirinya bahwa ia tidak akan mampu meraih apapun di masa depan. Keputusan menempuh pendidikan matematika ini merupakan langkahnya untuk membuktikan bahwa ucapan gurunya adalah keliru.

4. Juan Mata

Gemilang di Lapangan, 8 Pesepak Bola ini Sukses Rampungkan Pendidikanhttps://www.timesofmalta.com

Pemain jebolan akademi Real Madrid ini sukses menggondol gelar bersama klub maupuan tim nasional Spanyol. Peraih penghargaan pemain terbaik Chelsea di tahun 2012 ini merupakan seseorang yang peduli akan pendidikan.

Saat pindah ke Chelsea pada tahun 2011, Mata mengungkapkan bahwa saat itu ia tengah melanjutkan studinya di Madrid’s Universidad Camilo Jose Cela, dan mengambil 2 jurusan sekaligus, yakni marketing dan pendidikan olahraga.

5. Arsene Wenger

Gemilang di Lapangan, 8 Pesepak Bola ini Sukses Rampungkan Pendidikanhttps://www.spectator.co.uk

Wenger merupakan mantan pemain sepak bola dari timnas Prancis, yang kemudian melanjutkan kariernya sebagai pelatih sepak bola. Termasuk di klub Arsenal mulai dari tahun 1998–2018.

Selama berkiprah sebagai pelatih, Arsene dikenal sebagai orang yang teliti dan rajin. Ia juga berkontribusi di dalam perubahan sepak bola Inggris dengan melakukan berbagai perubahan di dalam merekrut pemain, latihan, hingga pengaturan diet bagi para pemain.

Di luar dunia sepak bola, ternyata Arsene berhasil merampungkan studi masternya dalam bidang ekonomi dari University of Strasbourg, Prancis. Gak cuma itu, Arsene juga menguasai 7 bahasa. Nah, gak heran kan kenapa dia dijuluki “The Professor”?

6. Steve Coppell

Gemilang di Lapangan, 8 Pesepak Bola ini Sukses Rampungkan Pendidikanhttps://www.hindustantimes.com

Steve dikenal sebagai pemain yang memiliki kecepatan dan berposisi di sayap kanan. Ia pernah membela tim nasional Inggris dan Manchester United. Kariernya sebagai pemain sepak bola terhenti saat ia mengalami cedera lutut dan membela timnas Inggris pada Piala Dunia 1982 saat melawan Hungaria. Setelah itu, ia melanjutkan kariernya sebagai pelatih sepak bola.

Steve Coppell dikenal sebagai sosok yang mementingkan pendidikan. Sebelum resmi bergabung dengan “The Red Devils”, ia tercatat sebagai mahasiswa ekonomi pada Liverpool University.

Ia kemudian bersedia untuk membela Manchester United dengan syarat ia diizinkan untuk menyelesaikan pendidikannya.

7. Slaven Bilic

Gemilang di Lapangan, 8 Pesepak Bola ini Sukses Rampungkan Pendidikanhttps://www.croatiaweek.com

Slaven Bilic merupakan kapten kesebelasan tim nasional Kroasia dalam kurun tahun 1987 hingga 2001, dan juga pernah bermain di klub top Eropa seperti West Ham United dan Everton.

Setelah pensiun sebagai pemain, Slaven memutuskan untuk meniti karier sebagai pelatih sepak bola di beberapa klub dan pernah menjadi pelatih tim nasional Kroasia pada tahun 2006.

Di luar sepak bola, Slaven ternyata berhasil menyabet gelar magister hukum dan fasih berbicara dalam bahasa Jerman, Italia, dan Inggris.

8. Manuel Pellegrini

Gemilang di Lapangan, 8 Pesepak Bola ini Sukses Rampungkan Pendidikanhttps://www.foottheball.com

Sebelum dikenal sebagai pelatih, Manuel merupakan mantan pemain sepak bola tim nasional Chili. Manuel tercatat pernah melatih beberapa klub sepak bola ternama seperti Real Madrid, Villareal, dan West Ham United. Tidak hanya berbakat sebagai pelatih sepak bola, Manuel juga memililki kualifikasi sebagai insinyur sipil.

Menyelesaikan studi terkadang bukan hal yang mudah. Terlebih bagi pemain sepak bola yang masih aktif bermain membela klub dan negara. Diperlukan pengorbanan, ketekunan, hingga komitmen yang serius untuk dapat menyelesaikan studi yang telah mereka mulai.

Semoga kisah dari beberapa pesepak bola di atas, bisa menginspirasi kita untuk tidak pernah berhenti belajar.

darajingga Photo Verified Writer darajingga

Underdog

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya