7 Fakta Victor Lindelof, Kapten Anyar Timnas Swedia

Pernah membantu gagalkan pencurian!

Swedia telah mengumumkan bahwa bek Manchester United, Victor Lindelof resmi ditunjuk menjadi kapten anyar Timnas Swedia. Baik melalui akun instagram tim nasional Swedia maupun Manchester United telah mengumumkan berita tersebut. 

“Ini kehormatan yang sangat besar, juga tanggung jawab yang besar. Ketika saya tumbuh dewasa, saya bermimpi, seperti semua pemain sepak bola muda lainnya, bermain untuk Swedia," ungkap Victor Lindelof, seperti dilansir dari unggahan akun resmi Sweden Mens's National Team. 

Sebelum menjadi kapten Timnas Swedia, Victor Lindelof telah mengoleksi 40 penampilan dan menyumbang 3 gol bagi Swedia. Berikut ini merupakan fakta menarik yang perlu diketahui dari sosok Victor Lindelof. 

1. Membawa timnas Swedia U-21 menjuarai ajang Piala Eropa U-21 2015

7 Fakta Victor Lindelof, Kapten Anyar Timnas SwediaTimnas Swedia U-21 yang diperkuat Victor Lindelof meraih gelar juara Euro U-21 2015 (rediff.com)

Pada tahun 2015, Victor Lindelof masih membela klub Portugal, Benfica. Ia mendapatkan kesempatan bermain di tim utama Benfica di tengah badai cedera di tim senior dan berhasil mencuri perhatian Timnas Swedia U-21 yang langsung memasukkannya ke dalam skuat Piala Eropa U-21. Performa apiknya bersama Benfica ikut menular ke ajang internasional yang menghasilkan Timnas Swedia U-21 berhasil meraih gelar juara Piala Eropa U-21 2015. 

2. Bergabung dengan Manchester United pada Januari 2017

7 Fakta Victor Lindelof, Kapten Anyar Timnas SwediaVictor Lindelof bergabung dengan Manchester United pada tahun 2017 dari Benfica (futaa.com)

Manchester United telah memberikan penawaran kepada Victor Lindelof yang saat itu masih membela Benfica pada bursa transfer musim dingin 2016/2017. Namun Benfica mencegah kepindahan tersebut dan memilih mempertahankan Lindelof karena saat itu mereka sedang berjuang memperebutkan gelar Liga Super Portugal dan Piala Liga. 

Setelah menyelesaikan musim dengan mempersembahkan gelar ganda yaitu Liga Super Portugal dan Piala Liga, Victor Lindelof baru bergabung dengan Manchester United dengan kesepakatan 30 juta poundsterling atau setara Rp591 miliar pada bursa transfer musim panas 2017/2018. 

3. Mendapatkan julukan 'Iceman'

7 Fakta Victor Lindelof, Kapten Anyar Timnas SwediaVictor Lindelof dikenal dengan sebutan 'Iceman" karena sifatnya yang tenang dan dingin di lapangan (behance.net)

Sejak di Benfica, Victor Lindelof dengan gaya permainannya yang tenang dan gesit dalam membaca arah bola umpan silang. Selain itu, ia juga merupakan tipikal pemain yang mampu bermain tenang meskipun sedang dalam tekanan lawan yang tinggi. Dengan sikapnya selama pertandingan, ia dijuluki 'Iceman' karena sikap dinginnya selama di lapangan dan mampu keluar dari tekanan selama pertandingan berlangsung. 

Baca Juga: Raih Piala Dunia, 7 Pemain Ini Akhirnya Gabung Manchester United

4. Tidak langsung menjadi andalan Manchester United

7 Fakta Victor Lindelof, Kapten Anyar Timnas SwediaVictor Lindelof saat hendak melakukan lemparan bola kepada rekan satu timnya (90min.com)

Meskipun tampil menjanjikan bersama Benfica, Victor Lindelof yang direkrut oleh Manchester United di usia 22 tahun tidak langsung menjadi andalan manajer Manchester United saat itu, Jose Mourinho. Dirinya harus bersaing dengan beberapa bek tangguh yang dimiliki oleh Manchester United seperti Eric Bailly, Marcos Rojo, Chris Smalling, Phil Jones dan Daley Blind.

Dirinya kerap kali dipasangkan dengan pasangan berbeda selama masa awal dirinya berada di Manchester United. Bahkan, ia kerap menjadi sasaran kritik para media dan fans dan sempat dicap sebagai pembelian gagal. 

Barulah pada musim 2019/2020, Manchester United di bawah arahan pelatih baru, Ole Gunnar Solksjaer merekrut Harry Maguire dari Leicester City dan sejak saat itu, Lindelof membentuk duet tak tergantikan dengan Maguire di jantung pertahanan Manchester United. 

5. Pernah membantu kepolisian menangkap pencuri tas seorang nenek berusia 90 tahun

7 Fakta Victor Lindelof, Kapten Anyar Timnas SwediaVictor Lindelof melakukan aksi menghentikan pencurian di Swedia pada Senin (24/7/2020) (portaljogja.pikiran-rakyat.com)

Saat sedang berlibur di kampung halamannya di Vasteras, Swedia, Senin (24/8/2020), Victor Lindelof melakukan aksi heroik dengan menghentikan pencurian tas tangan seorang wanita usia lanjut. Victor Lindelof yang tengah berada di tempat kejadian mengejar pencuri yang mengendarai sepeda tersebut. Dirinya berhasil menahan pencuri tersebut hingga polisi datang mengamankannya. 

Menurut Aftonbladet, perempuan yang tasnya dicuri oleh pencuri dan dikembalikan oleh Lindelof mengucapkan terima kasih kepadanya dengan mentraktir Lindelof untuk makan siang di hari kejadian. 

6. Menjadi pemain terbaik di laga Euro 2020 Spanyol vs Swedia

7 Fakta Victor Lindelof, Kapten Anyar Timnas SwediaVictor Lindelof saat sedang melakukan duel udara dalam laga Euro 2020 antara Spanyol melawan Swedia (manutd.com)

Bermain di laga besar Piala Eropa 2020 pada Selasa (15/6/2021) melawan salah satu kandidat juara, Spanyol, Swedia mampu menahan tim matador dengan skor kacamata. Seusai laga, Victor Lindelof yang dimainkan sebagai bek tengah mendapatkan apresiasi dari pengamat teknis UEFA, Gines Melendez.

“Dia (Lindelof) dengan sempurna mengatur pertahanannya dan membawa ketenangan ke proses. Sangat baik di udara dan menutup penyerang Spanyol. Sebuah kinerja yang hebat." kata Gines Melendez. 

Di laga tersebut, menurut data WhoScored, Lindelof berhasil membuat 85% passing sukses dan memenangi satu duel udara dengan pemain Spanyol. Dengan catatan tersebut, dia dianugerahi Star of the Match alias pemain terbaik dalam laga Spanyol vs Swedia. 

7. Pernah terlibat argumen keras dengan Bruno Fernandes dalam pertandingan

7 Fakta Victor Lindelof, Kapten Anyar Timnas SwediaBruno Fernandes terlibat argumen dengan Victor Lindelof dalam laga semifinal Liga Europa antara Manchester United melawan Sevilla (sport.detik.com)

Victor Lindelof yang dikenal memiliki sikap tenang dalam permainannya ternyata pernah terlibat adu mulut dengan rekan setimnya, Bruno Fernandes. Kejadian tersebut terjadi pada Senin dini hari (17/8/2020), saat Manchester United berhadapan dengan Sevilla di semifinal Liga Europa 2019/2020. 

Sesaat setelah gol kedua Sevilla yang dicetak Luuk De Jong pada menit ke 78', terlihat Bruno Fernandes terlibat argumen keras dengan Victor Lindelof. Fernandes memberitahu Lindelof atas kesalahannya yang menciptakan terjadinya gol kedua Sevilla, tetapi Lindelof seperti tidak menerimanya dan membantah pernyataan dari rekannya tersebut. 

Seusai laga, Bruno Fernandes mengklarifikasikan bahwa kejadian di lapangan murni karena tensi permainan yang tinggi dan merupakan hal normal di lapangan. Dirinya juga menyebutkan bahwa hubungannya dengan Lindelof baik-baik saja dan semuanya sudah terselesaikan setelah pertandingan selesai. 

Baca Juga: 5 Pemain Bintang yang Dilepas Manchester United secara Gratis

Steven Laivando Photo Writer Steven Laivando

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya