Hokky Caraka Tumpul di Laga Timnas U-19 Vs Thailand, Kenapa?

Hokky akui frustrasi lawan Thailand

Jakarta, IDN Times - Striker Timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka, minta maaf usai gagal penuhi ekspektasi menjebol gawang Thailand. Dia tak mampu berbuat banyak kala Timnas U-9 ditahan Thailand, dalam lanjutan Grup A Piala AFF, Rabu (6/7/2022).

Permainan Garuda Muda memang mandek di laga lawan Thailand. Mereka begitu kesulitan menciptakan peluang. Untungnya, Thailand juga tumpul dalam penyelesaian akhir, hingga Timnas U-19 masih bisa curi satu poin.

"Kami minta maaf kepada suporter yang sudah mendukung. Tapi, kami sudah berusaha semaksimal mungkin untuk menang," ujar Hokky.

1. Hokky akui kurang tenang

Hokky Caraka Tumpul di Laga Timnas U-19 Vs Thailand, Kenapa?Pemain Timnas U-19 melakukan selebrasi di salah satu pertandingan Piala AFF U-19 2022. (IDN Times/Tata Firza)

Performa lini depan Timnas U-19 sempat jadi sorotan pelatih Shin Tae Yong. Dia kesal karena anak-anak asuhnya gagal mengonversi sejumlah peluang emas yang seharusnya bisa menjadi gol.

Hokky mengakui kalau kinerja para pemain Garuda Muda kurang maksimal dalam urusan penyelesaian akhir.

"Harusnya kami bisa menang berapa kosong. Tapi, ya penyelesaian akhir kamikurang," ucap Hokky saat ditanya IDN Times di mixed zone usai laga.

Baca Juga: Shin Tae Yong Masih Pede Timnas U-19 Lolos ke Semifinal Piala AFF

2. Kehilangan tempo

Hokky Caraka Tumpul di Laga Timnas U-19 Vs Thailand, Kenapa?Shin Tae Yong sedang berdiskusi dengan tim pelatih Timnas U-19 Indonesia di salah satu laga Piala AFF U-19. (IDN Times/Tata Firza)

Hokky merasa permainan Timnas U-19 tak seperti biasanya. Para pemain kurang nyaman dalam menguasai bola dan terlalu terburu-buru membangun serangan.

Alhasil, para pemain Thailand dengan mudahnya memutus alur serangan Timnas U-19. Hokky pun merasakan kalau suplai bola terhadapnya jadi minim.

"Kami main tak seperti biasa, kurang tenang. Semoga di laga berikutnya bisa main dengan gaya sendiri. Kinerja (saya) sudah tak maksimal. Sudah capek banget, bukan di badan, tapi pikiran karena frustrasi," ujar Hokky.

3. Indonesia terperosok di klasemen Grup A

Hokky Caraka Tumpul di Laga Timnas U-19 Vs Thailand, Kenapa?Pemain Timnas U-19 Indonesia saat mentas di Piala AFF U-19 2022. (IDN Times/Tata Firza).

Hasil imbang lawan Thailand membuat posisi Timnas U-19 di klasemen Grup A terperosok. Setelah sebelumnya ada di posisi kedua, Garuda Muda malah turun dua tingkat.

Lewat hasil ini, Timnas U-19 harus menang saat menghadapi Filipina (8 Juli) dan Myanmar (10 Juli). Dengan mengalahkan keduanya, Timnas U-19 bisa membuka jalan ke semifinal.

"Kami akan fokus pemulihan terlebih dahulu. Untuk lawan Filipina, akan kami pikirkan nanti," ucap Shin di konferensi pers usai laga.

Baca Juga: Klasemen Piala AFF U-19 2022 Grup A, Timnas Indonesia Terperosok 

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya