Liverpool Perpanjang Kontrak Diogo Jota, Lini Depan Aman

Diogo Jota dapat perpanjangan kontrak selama lima tahun

Jakarta, IDN Times - Liverpool lagi-lagi berhasil mengamankan jasa aset berharganya. Bintang mereka, Diogo Jota, dipastikan menerima perpanjangan kontrak dari manajemen The Reds dana akan bertahan di Anfield lebih lama.

Dengan kontrak baru itu, Jota akan bertahan lebih lama, yakni hingga 2027 mendatang. Secara resmi, manajemen Liverpool telah mengumumkan hal ini di situs resminya.

"Kami dengan senang hati mengumumkan memperpanjang kontrak jangka panjang baru dengan The Reds," bunyi pernyataan Liverpool.

1. Jota gembira jadi bagian proyek jangka panjang Liverpool

Liverpool Perpanjang Kontrak Diogo Jota, Lini Depan AmanDiogo Jota (twitter.com/Squawka)

Sementara itu, Jota merasa senang usai kontraknya diperpanjang oleh Liverpool. Dia merasa dihargai karena kontribusinya terlihat nyata di Anfield.

"Dengan kontrak jangka panjang yang diberikan, jelas menjadi bukti atas kepercayaan klub kepada saya, sebagai pemain," ujar Jota.

Baca Juga: Liverpool Juara Community Shield, Klopp Sempurnakan Trofi Domestik!

2. Lalu, apa kata Juergen Klopp?

Liverpool Perpanjang Kontrak Diogo Jota, Lini Depan AmanDiogo Jota mendapat pelukan dari Juergen Klopp usai laga Liverpool vs Arsenal. Twitter/@LFC

Manajer Liverpool, Juergen Klopp, juga menyambut gembira kontrak baru yang didapat Jota. Klopp merasa perpanjangan kontrak Jota jadi salah satu momen penting buat proyek jangka panjang Liverpool.

"Keputusan yang brilian. Kualitasnya jelas papan atas. Dia terus bekerja keras buat berkontribusi terhadap tim," ujar Klopp.

3. Multifungsi di depan

Liverpool Perpanjang Kontrak Diogo Jota, Lini Depan AmanDiogo Jota selebrasi usai mencetak gol. (twitter.com/DiogoJota18)

Jota memang menjadi salah satu pemain yang diidamkan Klopp. Work rate Jota di atas lapangan di atas rata-rata dan membuat Klopp kepincut ketika masih membela Wolverhampton Wanderers.

Pun, Jota bisa memainkan tiga peran. Dia bisa dimainkan sebagai winger, nomor 9, maupun penyerang lubang. Selama dua musim membela Liverpool, dia sudah mengemas 34 gol dan sembilan assist dari 85 penampilan di seluruh kompetisi.

"Tekanan dan serangan baliknya berada pada level yang luar biasa. Dia bisa bermain di berbagai posisi lini serang. Sebagai striker yang bisa bermain di sayap, dia memberi kami begitu banyak pilihan. Sejak datang ke Liverpool, dia telah berkembang pesat," kata Klopp.

Baca Juga: Klopp Bongkar Alasan Sadio Mane Tinggalkan Liverpool

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya