Hanya Butuh 8 Menit, Ronaldo Cetak Gol Debutnya Bersama Juventus

Ronaldo menghantarkan timnya memenangi laga 5-0

Surabaya, IDN Times- Mega bintang Portugal, Cristano Ronaldo hanya butuh delapan menit untuk menunjukkan tajinya sebagai salah satu pemain terbaik dunia. Gol debutnya itu dicetak ketika Juventus senior melakukan pertandingan persahabatan kontra Juventus B, Minggu (12/8). 

1. Kreator kemenangan 5 gol tanpa balas

Hanya Butuh 8 Menit, Ronaldo Cetak Gol Debutnya Bersama JuventusJuventus.com

Pada laga tersebut, pemain berusia 33 tahun itu berhasil menghantarkan "Si Nyonya Tua" senior untuk memenangi pertandingan lima gol tanpa balas. Ribuan suporter yang menantikan penampilan perdananya sontak bergemuru saat umpan panjang Federico Bernardeschi berhasil dikonversi gol oleh Ronaldo. 

"Tentang Ronaldo, saya hanya mengatakan bahwa kami membeli pemain yang luar biasa. Tapi, atas itu semua, saya katakan bahwa dia adalah pemain profesional yang luar biasa. Kenyataannya, itulah yang terjadi. Bila dia tidak menunjukkannya (kualitas), maka ia tidak bisa mencapai apa yang sudah digapainya," ujar manajer Juventus Massimiliano Allegri sebagaimana dilansir dari Sky Sports. 

2. Alegri yakin Ronaldo bisa membawa Juventus lebih bersinar

Hanya Butuh 8 Menit, Ronaldo Cetak Gol Debutnya Bersama JuventusJuventus.com

Lebih lanjut, Alegri percaya bila pemain yang diboyong senilai £105 juta dari Real Madrid itu akan membawa I bianconeri melesat lebih jauh pada musim mendatang. 

"Ambisi kami sangat jelas, yaitu melaju sejauh mungkin pada ajang Piala Champion. Tapi sebagaimana biasanya, Coppa Italia dan Skudeto (Liga Itala) sangat penting bagi kami, karena tropi tidak didapatkan tanpa bertanding di lapangan," tambah dia. 

Baca Juga: Busyet! Gara-gara Ronaldo, Harga Tiket Serie A Meroket Jadi Segini

3. Ronaldo kagum dengan atmosfer Juventus

Hanya Butuh 8 Menit, Ronaldo Cetak Gol Debutnya Bersama JuventusJuventus.com

Eks pemain Manchester United itu mengakui betapa atmosfer dukungan kepada dirinya memberi semangat tersendiri untuk terus merumput di Allianz Stadium. 

"Hari yang sangat menyenangkan, suasana yang bagus untuk menceritakan kemenangan Juventus. Terima kasih kepada fans yang luar biasa," cuit Ronaldo melalui akun twitternya. 

Menurut kalian, dengan kehadiran Ronaldo, trofi apa saja yang bisa dimenangkan oleh Juventus musim ini?

Baca Juga: Drama Juventus: Ronaldo Datang, Higuain Hengkang

Topik:

  • Vanny El Rahman
  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya