Profil Tim Piala Dunia 2018: Kolombia, Kuda Hitam dari Amerika Latin

Semua mata akan tertuju kepada James Rodriguez

Jakarta, IDN Times- Kolombia menjadi satu dari empat negara Amerika Latin, selain Brasil, Uruguay, dan Argentina, yang berhasil lolos dalam pagelaran Piala Dunia 2018. Negara berjuluk Los Cafeteros ini berhasil menjadi negara keempat yang lolos setelah menahan imbang Peru 1-1.

Tim yang berdiri sejak 1924 ini kokoh berdiri pada peringkat 16 FIFA, lebih baik dari Belanda, Italia, bahkan Uruguay. Penampilan ciamik Kolombia pada Piala Dunia 2014 berhasil mencuri perhatian publik. Menang dengan angka sempurna, tiga kemenangan, Kolombia berhasil melaju ke babak berikutnya.

Babak 16 besar, Uruguay bahkan keok dihadapan Kolombia. Sayang, langkah Kolombia di Tanah Brasil harus berhenti oleh kemenangan tuan rumah.

Di Moskow nanti, Kolombia tergabung dalam Grup H bersama Polandia, Senegal, dan Jepang. Laga perdana Kolombia akan melawan Jepang pada 19 Juni 2018 mendatang. Ingin tahu lebih jauh soal profil Kolombia pada Piala Dunia 2018 nanti? Hayuk baca artikelnya.

1. Keberhasilan Piala Dunia 2014 menjadi modal utama

Profil Tim Piala Dunia 2018: Kolombia, Kuda Hitam dari Amerika LatinTwitter/@RealSoccerFacts

Tinta emas di Tanah Samba menjadi modal terbesar Kolombia. Takluk dengan skor yang tidak terpaut jauh dari Brasil, 2-1, langkah tim berjuluk La Tricolor ini dirasa tidak muda untuk menaklukkan fase grup. Sebab, Polandia menjadi satu-satunya negara yang berada di atas Kolombia berdasarkan rangking FIFA, peringkat 10.

Kolombia hadir meramaikan perhelatan sepak bola terbesar di dunia itu pada 1962. Sempat absen selama 16 tahun, hingga 2014, langkah positif Kolombia berlanjut hingga tahun ini. Langkah Kolombia pada pertandingan kualifikasi juga terhitung mulus, dia bisa meraup 27 poin dengan 7 kali menang, 6 kali seri, dan 5 kali kalah.

Piala Copa America 2001 menjadi kali terakhir timnas ini mengangkat piala. Kolombia patut diperhitungkan sebagai kuda hitam dari benua Amerika Latin.

2. Jose Pekermen, termasuk pelatih dengan gaji terbanyak versi Forbes

Profil Tim Piala Dunia 2018: Kolombia, Kuda Hitam dari Amerika LatinTwitter/@sportstarweb

Jose Pekermen, pria kelahiran Argentina, menjadi sosok penting yang mengharumkan kembali sepak bola Kolombia. Jasa Pekermen mulai digunakan oleh tim dengan jersey berwarna kuning ini sejak 2012. Formasi andalannya adalah 4-4-2 dengan penyerang andalannya adalah Carlos Bacca dan Radamel Falcao.

Pada Piala Dunia 2014, ternyata Pekermen mendapat gaji sebesar USD1,6 juta. Berdasarkan majalah Forbes, Pekermen menempati peringkat ke-15 sebagai pelatih dengan gaji terbesar pada Piala Dunia 2014.

Sebagai bentuk kehormatan, Pekerman mendapat status sebagai warga negara Kolombia.

3. James Rodriguez, pemuda ajaib kebanggan Kolombia

Profil Tim Piala Dunia 2018: Kolombia, Kuda Hitam dari Amerika LatinTwitter/@davenewscom

Gelandang serang Real Madrid, yang dipinjamkan ke Bayern Munchen, menjadi pemain andalan Kolombia. Betapa tidak, torehan enam golnya pada Piala Dunia 2014 menjadikan pemuda berusia 26 tahun ini sebagai pencetak gol terbanyak. Bahkan, gol first time James saat mengalahkan Uruguay mendapat penghargaan sebagai gol terbaik versi FIFA.

Sepanjang mengenakan seragam Kolombia, James telah menorehkan 21 gol dan 18 assists dalam 62 penampilannya.

4. Skuad Kolombia yang akan dibawa ke Rusia

Profil Tim Piala Dunia 2018: Kolombia, Kuda Hitam dari Amerika LatinTwitter/@FCBarcelonaFI

Adapun pemain yang dibawa oleh Pekermen ke Moskow adalah:

Kiper: David Ospina, Camilo Vargas

Belakang: Cristian Zapata, Yerry Mina, Oscar Murillo, Bernardo Espinosa, Santiago Arias, Davinson Sanchez, , Johan Mojica, Frank Fabra.

Tengah: James Rodriguez, Carlos Sanchez, Wilmar Barrios, Abel Aguilar, Juan Fernando Quintero, Mateus Uribe.

Depan: Radamel Falcao, Luis Muriel, Duvan Zapata, Miguel Borja, Yimmi Chara, Carlos Bacca.

Ingin tahu berita teranyar soal Piala Dunia 2018? Pantengin terus IDN Times ya

Topik:

  • Sugeng Wahyudi
  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya