Tak Ingin Jadi Pelatih, Ini Pilihan John Terry Setelah Gantung Sepatu

Gajinya besar juga ya

John Terry akhirnya memutuskan untuk gantung sepatu setelah kontraknya bersama Aston Villa berakhir di penghujung bulan Juni lalu.

Selepas hengkang dari Chelsea yang dibelanya selama lebih dua dekade tahun lalu, John terry memutuskan bermain untuk satu teman baiknya, Steve Bruce guna berjuang kembali ke Liga Premier Inggris namun menemui kegagalan.

1. John Terry bermain satu musim di Aston Villa

Tak Ingin Jadi Pelatih, Ini Pilihan John Terry Setelah Gantung Sepatutwitter.com/SkySportsNews

Dilansir dari Mirror UK, kini mantan kapten timnas Inggris ini memutuskan untuk menggantungkan sepatunya, meskipun sebenarnya ada tawaran dari berbagai klub di luar negara tersebut.

Keinginan untuk menjadi pelatih - seperti yang dilakukan oleh beberapa rekan seangkatannya seperti Frank Lampard, juga mungkin harus ditundanya. Sebaliknya tawaran tampil di depan layar kaca mungkin akan menarik minatnya.

2. Ada lowongan pundit sepeninggal Thierry Henry

Tak Ingin Jadi Pelatih, Ini Pilihan John Terry Setelah Gantung Sepatuinstagram.com/@johnterry.26

Hal ini disebabkan adanya lowongan sebagai pundit di Sky selepas keputusan Thierry Henry meninggalkan posisinya di sana, guna berkonsentrasi di karier kepelatihannya.

Hal ini menjadi pilihan menarik bagi sang pemain, mengingat dia akan bergabung dengan teman-teman lamanya guna memberikan komentar mereka, yaitu Gary Neville dan Jamie Carragher.

3. Jadi pundit, John Terry bisa dapatkan penghasilan£4 juta per tahun

Tak Ingin Jadi Pelatih, Ini Pilihan John Terry Setelah Gantung SepatuInstagram.co/@johnterry.26

Sebenarnya keinginan untuk menjadi pelatih selepas bermain di lapangan hijau tidak pernah disembunyikan oleh John Terry yang kini berusia 37 tahun ini.

Pengalaman bermain di bawah asuhan beberapa pelatih legendaris seperti Carlo Ancelotti, Jose Mourinho dan Antonio Conte membuatnya memiliki bekal yang cukup.

Ditambah dengan koleksi gelar bersama Chelsea yaitu liga gelar Liga Premier Inggris, empat Piala FA, tiga gelar Piala Liga dan gelar Liga Europa serta Liga Champions Eropa juga menjadi modal penting bagi JT - panggilannya, yang telah bermain lebih dari 500 laga bagi the Blues.

Dilansir dari Birmingham Mail, John Terry saat ini sedang menikmati liburan musim panasnya, dan bisa saja mengambil alih posisi Thierry Henry yang dibayar oleh Sky sebesar £4 juta per tahunnya - lebih banyak dari penghasilannya saat ini yang mencapai £3,64 juta per tahun.

y d margalay Photo Verified Writer y d margalay

Happiness is a conscious choice, not an automatic response

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya