Klaim Timnya Bermain Lebih Baik, Pochettino Sesali Drama 3 Menit

Tottenham Hotspur harus menerima kenyataan tersingkir di Liga Champions

Bermain lebih baik dan bermodal gol tandang serta bermain di hadapan publik sendiri, namun Tottenham Hotspur harus menerima kenyataan tersingkir dari babak 16 besar Liga Champions Eropa.

Di leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa 2017/18 pertengahan bulan lalu Tottenham Hotspur berhasil menaham imbang Juventus dengan skor 2-2.

Di leg kedua yang berlangsung di Wembley hari Rabu malam waktu setempat (7/3/2018) dengan dukungan dari publiknya sendiri, tim asuhan Mauricio Pochettino berhasil menguasai jalannya laga babak pertama.

Berbagai serangan gencar yang dilancarkan oleh tim tuan rumah membuahkan hasil setelah Son Heung-Min berhasil mencetak gol pada menit ke-39 berkat umpan dari Kieran Trippier.

1. Pergantian pemain menjadi kunci Juve mencetak 2 gol di babak kedua

Klaim Timnya Bermain Lebih Baik, Pochettino Sesali Drama 3 Menittwitter/@juventusfcen

Memasuki babak kedua, pelatih Juventus melakukan dua pergantian pemain Stephan Lichtsteiner dan Kwadwo Asamoah yang berhasil mengubah jalannya laga dan membalikkan keadaan.

Hasilnya, 4 menit setelah masuk ke lapangan pada menit ke-60, Stephan Lichtsteiner berhasil menyerbu sisi kanan lapangan lawan, dan mengirimkan sebuah umpan ke Sami Khedira yang lalu menyundul umpan tersebut, sebelum akhirnya Gonzalo Higuain menyapu dengan kaki kanannya melewati gawang Hugo Lloris.

Gol ini disusul dengan gol berikutnya, hanya kurang dari tiga menit setelahnya, di mana umpan Gonzalo Higuain berhasil diselesaikan oleh Paolo Dybala.

Tekanan yang dilakukan oleh pemain Tottenham Hotspur setelah itu tidak berhasil membalikkan keadaan sampai pluit panjang dibunyikan wasit, dan Tottenham Hotspur harus tersingkir dengan skor agregat 4-3.

2. Statistik catat Tottenham lebih menguasai jalannya laga

Klaim Timnya Bermain Lebih Baik, Pochettino Sesali Drama 3 Menittwitter/@SpursOfficial

Menanggapi kekalahan ini, Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettico menyatakan bahwa bermain di Liga Champions apa saja bisa terjadi. Namun meskipun kalah kali ini, dia menyatakan bangga dengan penampilan para pemainnya.

"Bukan kurang pengalaman atau konsentrasi. Berapa banyak kesempatan yang kami ciptakan di leg pertama dan kedua. Kami butuh menemukan alasan dan kita bisa berbicara mengenai berbagai situasi yang berbeda.

Kami menciptakan banyak kesempatan dan kadang kami butuh keberuntungan untuk menang.

Namun saya merasa bangga dan kami mendominasi laga. Menurutku secara keseluruhan di dua laga, kami lebih baik, namun dalam tiga menit laga tersebut menjadi milik Juventus.

Kecewa tentunya, namun kualitas dan kinerja tim sangat bagus.

Inilah sepak bola eh? Saya masih seorang pemimpi. Pastinya ketika berlaga di kompetisi ini, Liga Champions, kamu bisa menang atau kalah. Hari ini kami kalah, namun bagaimana caranya kami menderita kekalahan membuatku bangga dengan para pemainku. 

Kami menghormati ide kami dan cara kami bermain sepak bola. Akhirnya itu tidak cukup untuk memenangkan laga. Itu saja," tegasnya sebagaimana dilansir dari Calcio Mercato.

Ucapan Mauricio Pochettino memang berdasar. Karena klubnya lebih menguasai laga dengan mendominasi penguasaan bola sebesar 54%, dan memiliki jumlah tendangan ke arah gawang yang lebih banyak yaitu 23 kali berbanding 9, demikian data dari Goal.

3. Massimiliano Allegri sebut Juve sudah terbiasa bermain di Liga Champions

Klaim Timnya Bermain Lebih Baik, Pochettino Sesali Drama 3 Menittwitter/@juventusfcen

Sementara itu Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengungkapkan bahwa perbedaan mendasar antara Juventus dan Tottenham Hotspur adalah Juve sudah terbiasa bermain dalam laga seperti ini. Timnya bermain lebih tenang, namun semuanya dibarengi dengan kerja keras dan keinginan untuk terus maju.

Tidak lupa sang pelatih memuji kinerja Gonzalo Higuain dan Paolo Dybala, serta menyoroti dua beknya chiellini dan Barzagli yang sudah tidak muda lagi.

y d margalay Photo Verified Writer y d margalay

Happiness is a conscious choice, not an automatic response

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya