Aman Saat Euro 2016, Prancis Larang Gelar Nonton Bareng Piala Dunia

Prancis rentan serangan teroris

Pagelaran turnamen sepak bola terakbar di dunia akan segera dimulai kurang dari 2 minggu lagi. Bagi mereka yang beruntung bisa menyaksikan langsung laga di Rusia kesempatan ini mungkin tidak boleh dilewatkan.

Namun bagi mereka yang tidak beruntung menyaksikan laga-laga tersebut melalui fan zone bisa menjadi pilihan.

Di tengah situasi keamanan global yang dipenuhi dengan berbagai ancaman teror, Prancis menjadi negara pertama yang melarang fan zone selama penyelenggaraan Piala Dunia Rusia 2018 dengan alasan keamanan.

1. Menteri Dalam Negeri Prancis keluarkan larangan nobar di fan zone

Aman Saat Euro 2016, Prancis Larang Gelar Nonton Bareng Piala DuniaMetro UK

Menteri Dalam Negeri Prancis mengumumkan bahwa fan zone dengan layar besar akan dilarang di berbagai kota Prancis, selama penyelenggaraan turnamen yang akan berlangsung di Rusia tanggal 14 Juni-15 Juli 2018.

"Dengan ini saya mengingatkan kepada semua pejabat yang dipilih oleh publik fakta bahwa zona 'layar besar' dilarang sama sekali di ruang publik," demikian bunyi pernyataan dari Kementerian Dalam Negeri Perancis, seperti dilansir dari Metro UK.

"Dalam iklim saat ini yang dipenuhi ancaman teroris, prosedur keamanan yang dipergunakan di Kejuaraan Eropa harus digunakan lagi, dengan tingkat efisiensi yang sama."

2. Korban tewas serangan teroris di Prancis sejak 2015 mencapai 246 orang

Aman Saat Euro 2016, Prancis Larang Gelar Nonton Bareng Piala DuniaMetro UK

Prancis termasuk negara yang mengalami serangan teroris paling sering dalam beberapa tahun belakangan ini.

Tahun lalu Prancis memberlakukan 'status darurat' menyusul serangan teroris di Nice dan Paris yang menewaskan 216 orang, yang baru dicabut bulan November setelah menjalani periode yang stabil.

Awal bulan ini, seorang warga Chechen bernama Khamzat Azimov melakukan serangan menggunakan pisau di pusat kota Paris, yang menewaskan satu orang dan mencederai 4 orang lainnya.

Total tercatat 246 orang telah tewas akibat serangan teroris di Prancis sejak tahun 2015.

3. Boleh menyelenggarakan nobar namun harus tanggung jawab sendiri

Aman Saat Euro 2016, Prancis Larang Gelar Nonton Bareng Piala DuniaMetro UK

Dilansir dari Strait Times, larangan dari Kementerian Dalam Negeri Prancis ini berusaha diutak-atik oleh sejumlah beberapa kota di negara tersebut.

Untuk itu kementerian negara tersebut mewanti-wanti dewan kota-kota lokal tersebut bahwa mereka harus mengambil alih tanggung jawab, dan harus menanggung sendiri biaya untuk pengamanannya, yang harus berada di wilayah tertutup yang dikontrol ketat.

y d margalay Photo Verified Writer y d margalay

Happiness is a conscious choice, not an automatic response

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya