OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service Smartphone

Ada juga garansi internasional untuk OPPO Reno

Surabaya, IDN Times - Apakah kalian pernah merasa tidak puas dengan pelayanan service center di gerai smartphone resmi? Entah karena harga spare part-nya yang terlalu mahal atau karena membenarkan smartphone-mu terlalu lama. Sepertinya itu tidak akan terjadi untuk OPPO.

Sebagai salah satu brand smartphone yang cukup ternama di Indonesia, OPPO baru saja meluncurkan aplikasi OPPO Service yang dapat membantu konsumen OPPO untuk memperoleh pelayanan yang lebih instan dan lebih mantap. Selain itu mereka juga meningkatkan layanannya dengan layanan 1 Hour Flash Fix. Berikut ini adalah beritanya.

1. Demi meningkatkan pelayanannya, layanan service center menjamin smartphone OPPO-mu akan benar dalam waktu kurang dari satu jam

OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service Smartphone

Di dalam media gathering yang diadakan pada Kamis ini (29/8) di OPPO Service Center Gubeng, PR Manager OPPO Indonesia Aryo Meidianto menjelaskan bagaimana OPPO ingin meningkatkan pelayanannya kepada konsumen. Caranya adalah dengan menyediakan perbaikan smartphone menjadi hanya satu jam saja.

2. Perbaikan dalam kurun waktu singkat itu bisa terjadi karena adanya pabrik spare part di Indonesia

OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service SmartphoneIDN Times/Abraham Herdyanto

Umumnya dalam perbaikan smartphone yang biasa dilakukan oleh service center brand lain setidaknya membutuhkan waktu selama tiga hari untuk menjadi kondisi semula. Pending tersebut terjadi karena service center lain harus mencari dan menyediakan spare part-nya dulu. Namun itu tidak berlaku bagi OPPO.

“Pending itu tidak ada dalam kamus kata service center OPPO. Itu karena kita punya pabrik di sini. Kita punya spare part di sini, jadi kita bisa jamin. Kalau kita gak punya spare part, kita nggak berani pasang program ini. Karena kita sudah punya jaminan spare part yang ada,” terang Aryo mengenai program tersebut.

3. Selain itu konsumen bisa langsung melihat bagaimana perbaikannya

OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service SmartphoneIDN Times/Abraham Herdyanto

Demi meyakinkan lebih lanjut, perbaikan smartphone asal Tiongkok ini dapat disaksikan secara langsung oleh konsumen. Itu semua demi memberikan kepercayaan kepada konsumen.

Demi menghindari bongkar pasang pengambilan spare part asli alias penipuan, teman-teman bisa melihat sendiri bagaimana proses perbaikannya. Kita nggak mau perangkat teman-teman termakan service tidak resmi atau service pinggir jalan yang melakukan banyak kejadian seperti itu,” tambah Aryo menerangkan latar belakang program 1 Hour Flash Fix. “Kita ingin melakukan yang terbaik untuk konsumen.”

4. Kalau perbaikannya melebih waktu satu jam, konsumen berhak mendapatkan hadiah

OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service SmartphoneIDN Times/Abraham Herdyanto

OPPO menjamin semua perbaikan akan selesai dalam waktu satu jam. Jika tidak selesai, maka pelanggan berhak untuk mendapatkan hadiah. Hadiahnya? Kamu bisa mendapatkan earphone, pengisi daya USB, jam alarm, pena, notebook dan banyak lagi. Untuk mendapatkannya, kamu akan melalui permainan roulette dahulu.

Baca Juga: 4 Smartphone High-end OPPO dengan Spesifikasi Mumpuni yang Rilis 2019

5. Dukungan pelayanan itu akan jauh lebih baik dengan kehadiran OPPO Service

OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service SmartphoneIDN Times/Abraham Herdyanto

Tak hanya pelayanan publik secara langsung saja, OPPO ingin pelanggannya mendapatkan pelayanan yang jauh lebih mudah dan tidak ribet. Karena itu mereka mempersiapkan aplikasi bernama OPPO Service. Aplikasi ini akan berisikan fitur-fitur yang membuat pengguna OPPO mendapat informasi akan layanan service center tersebut.

6. Salah satu fiturnya akan berisikan data harga spare part

OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service SmartphoneIDN Times/Abraham Herdyanto

Ada sembilan fitur di dalam aplikasi tersebut. Namun ada dua yang benar-benar membantu. Yang pertama adalah harga spare part dan yang kedua layanan antar jemput. Fitur harga spare part memberitahukanmu informasi mengenai harga spare part seri OPPO yang kamu gunakan, membuatmu tak kaget ketika customer service memberitahu biaya perbaikannya. Kamu pun bisa menghitung sekiranya berapa uang yang akan kamu keluarkan untuk memperbaiki smartphone itu.

Untuk fitur antar jemput, kamu bisa mendapatkan layanan OPPO yang mengambil smartphone langsung ke rumahmu. Ini sangat berguna bagi mereka yang berada di lokasi jauh dari service center OPPO. Bahkan untuk biaya pengirimannya akan diberikan secara gratis. Fitur lainnya adalah diagnosis permasalahan serta chat secara langsung.

7. OPPO juga memiliki smartphone spesial serta garansi internasional

OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service SmartphoneIDN Times/Abraham Herdyanto

Di samping penjelasan mengenai service center, Aryo menjelaskan tentang kehadiran OPPO Reno special edition yang bekerja sama dengan para seniman muda seperti Eko Nugroho. Selain itu OPPO juga memberikan pelayanan garansi premium internasional untuk Reno 10x Zoom.

Itu berarti jika kamu memiliki OPPO Reno tersebut, kamu bisa memperbaikinya di luar negeri. Beberapa negara tersebut adalah Vietnam, Filipina, Malaysia, dan Thailand. Tapi hati-hati. Ini hanya berlaku untuk barang resmi saja

8. Ada bocoran mengenai produk terbaru OPPO

OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service SmartphoneIDN Times/Abraham Herdyanto

Dalam presentasi tersebut pula, ada hal menarik yang mencuri perhatian yaitu kehadiran produk terbaru OPPO. Tidak ada penjelasan mendetail ataupun bocoran mengenai produk tersebut. Hanya sebuah gambar silhoutte yang menampilkan adanya tiga kamera belakang.

OPPO Keluarkan Aplikasi dan Program Khusus untuk Service SmartphoneIDN Times/Abraham Herdyanto

Oh iya, aplikasi OPPO ini belum diluncurkan ya karena itu kamu belum bisa menemuinya di Play Store. Tetapi jika penasaran, kamu bisa mencobanya dengan masuk ke dalam link yang tertera di foto. Kami sudah mencobanya dan memang belum sepenuhnya berfungsi. Bagi pengguna OPPO, harap bersabar ya.

Baca Juga: Ini 5 Hal yang Perlu Kamu Tahu soal OPPO Reno 10x Zoom Artist Edition 

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya