Dijamin Aman, Ini 5 Smartphone Vivo dengan Sensor Fingerprint!

#Gadget101 Tidak perlu ragu dengan kemanan privasi

Fitur kemanan pada sebuah smartphone memang menjadi daya tarik tersendiri bagi para konsumen smartphone, hal ini memang perlu diperhatikan mengingat banyak hal yang bersifat privasi pada smartphone yang digunakan. Vivo sebagai prosusen smartphone, tentu memiliki berbagai varian smartphone dengan fitur keamanan canggih dengan sensor Fingerprint.

Untuk itu, pada kesempatan kali ini IDN Times akan memberikan rekomendasi terkait, 5 smartphone Vivo dengan sensor Fingerprint. Lantas apa saja rekomendasinya? Untuk lebih jelasnya mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Vivo X20 Plus UD

Dijamin Aman, Ini 5 Smartphone Vivo dengan Sensor Fingerprint!gadgetmatch.com

Smartphone yang memiliki pelabelan nama Under Display ini mengusung sebuah fitur kemanan berupa sensor fingerprint di bagian layar. Untuk sektor dapur pacu, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4×2.2 GHz Kryo 260 & 4×1.8 GHz Kryo 260), memori RAM 4 GB, memori internal 128 GB, kamera depan 12 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3900 mAh.

Untuk harganya Vivo X20 Plus UD ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 7,2 Juta.

2. Vivo X20 Plus

Dijamin Aman, Ini 5 Smartphone Vivo dengan Sensor Fingerprint!getdroidtips.com

Smartphone yang memiliki bentang layar cukup luas ini memiliki sebuah fitur kemanan canggih berupa sensor fingerprint. Untuk sektor dapur pacu, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4×2.2 GHz Kryo 260 & 4×1.8 GHz Kryo 260), memori RAM 4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 12 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3900 mAh.

Untuk harganya Vivo X20 Plus ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 8,5 Juta.

3. Vivo V7 Plus

Dijamin Aman, Ini 5 Smartphone Vivo dengan Sensor Fingerprint!youtube.com

Smartphone yang juga mengusung konsep layar full display ini dibekali dengan fitur kemanan canggih berupa sensor fingerprint. Untuk soal dapur pacu, smartphone ini ditenagai oleh prosesor Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53, memori RAM 4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 24 MP, kamera belakang 16 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3225 mAh.

Untuk harganya Vivo V7+ Plus ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 3,9 Juta.

4. Vivo X20

Dijamin Aman, Ini 5 Smartphone Vivo dengan Sensor Fingerprint!bewarebee.blogspot.com

Smartphone yang hampir mirip dengan Vivo X20 Plus ini memiliki spesifikasi yang sedikit lebih rendah jika dibandingkan Vivo X20 Plus, namun tetap mengusung sebuah fitur kemanan berupa sensor fingerprint. Untuk soal dapur pacu, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4×2.2 GHz Kryo 260 & 4×1.8 GHz Kryo 260), memori RAM 4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 12 MP, kamera belakang Dual 12 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3250 mAh.

Untuk harganya Vivo X20 Plus ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 8.3 Juta

5. Vivo V7

Dijamin Aman, Ini 5 Smartphone Vivo dengan Sensor Fingerprint!blibli.com

Smartphone yang sangat recommended untuk aktifitas selfie ini dibekali dengan fitur kemanan berupa sensor fingerprint di bagian belakang. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53, memori RAM 4 GB, memori internal 32 GB, kamera depan 24 MP, kamera belakang 16 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3000 mAh.

Untuk harganya Vivo V7 Plus ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 3,5 Juta.

Nah, itulah 5 rekomendasi smartphone Vivo dengan sensor fingerprint, tentunya dengan menggunakan kelima smartphone diatas kita tidak perlu ragu dengan kemanan privasi kita yang tersimpan di dalam smartphone.

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya