Nyaman untuk Multitasking, 5 Smartphone Oppo dengan RAM 4 GB

#Gadget101 Jauh dari kata nge-lag guys

Kapasitas memori RAM memang sangat berpengaruh terhadap peforma yang dihasilkan dari sebuah smartphone, terlebih jika smartphone tersebut lebih sering digunakan untuk melibas berbagi pekerjaan berat seperti multitasking atau gaming. Oppo merupakan sebuah vendor smartphone yang cukup terkenal, tentu memiliki berbagai variuan smartphone dengan memori RAM berkapasitas besar.

Dan jika kamu ingin membeli sebuah smartphone dari Oppo dengan RAM 4 GB, kali ini IDN Times akan memberikan rekomendasinya. Lantas apa saja rekomendasinya? Mari kita simak ulasan rekomendasi di bawah ini.

1. Oppo F9

Nyaman untuk Multitasking, 5 Smartphone Oppo dengan RAM 4 GBdailytimes.com.pk

Smartphone terbatu besutan Oppo ini merupakan sebuah smartphone yang memiliki sebuah fitur VOOC Flash Charge yang mampu menjamin penggunanya untuk melakukan komunikasi telepon selama 2 jam. Untuk spesifikasi, smartphone ini dibekali oleh prosesor Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A73 & 4x2.0 GHz Cortex-A53), memori RAM 4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 25 MP, kamera belakang Dual 16 + 2 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3500 mAh.

Untuk harganya Oppo F9 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp2,8 juta.

2. Oppo F5

Nyaman untuk Multitasking, 5 Smartphone Oppo dengan RAM 4 GBstuff.tv

Smartphone yang memiliki peforma cukup apik ini mengusung penggunaan teknologi LPTS TFT capactive touchscreen pada segmen layar yang di klaim mampu untuk memanjakan penggunanya. Untuk soal dapur pacu, smartphone ini dibekali oleh prosesor Octa-core 2.5 GHz Cortex-A53, memori RAM 4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 20 MP, kamera belakang 16 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3200 mAh.

Untuk bisa membawa pulang smartphone ini kita perlu merogoh kocek sebesar Rp2,2 juta.

Baca Juga: Ngetren, Ini 5 Smartphone OPPO dengan Fitur Dual Kamera yang Kekinian

3. Oppo F7

Nyaman untuk Multitasking, 5 Smartphone Oppo dengan RAM 4 GBunbox.ph

Smartphone yang memiliki konsep desain kekinian ini memiliki sebuah notch pada bagian atas yang terletak pada sisi tengah. Untuk soal spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A73 & 4x2.0 GHz Cortex-A53), memori RAM 4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 25 MP, kamera belakang 16 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3400 mAh.

Untuk bisa mengantongi smartphone ini kita perlu merogoh kocek sebesar Rp3,5 juta.

4. Oppo R11

Nyaman untuk Multitasking, 5 Smartphone Oppo dengan RAM 4 GBcnet.com

Dengan mengusung teknologi layar dengan panel AMOLED, smartphone ini sangat recommended untuk aktifitas nonton maupun nge-game karena memiliki resolusi layar yang cukup nyaman jiika dipandang oleh mata. Untuk sektor dapur pacu, smartphone ini ditenagai oleh prosesor Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A73 & 4x2.0 GHz Cortex-A53), memori RAM 4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 20 MP, kamera belakang Dual 16 + 20 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3000 mAh.

Untuk bisa membawa pulang smartphone ini kita perlu menyediakan budget sekitar Rp6,9 juta.

5. Oppo R9S

Nyaman untuk Multitasking, 5 Smartphone Oppo dengan RAM 4 GBtechweez.com

Smartphone yang mengusung sebuah teknologi layar IPS ini mampu menghasilkan sebuah tampilan yang terkesan lebih bening. Untuk soal dapur pacu, smartphone ini mengusung penggunana processor prosessor Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53, memori RAM 4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 16 MP, kamera belakang 16 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3010 mAh.

Untuk harganya Oppo R9S ini dibanderol dengan harga sekitar Rp4,7 juta.

Itulah 5 rekomendasi smartphone Oppo dengan memori RAM 4 GB, tentunya kelima smartphone di atas sangat cocok bagi kita yang sering melakukan aktifitas multitasking saat menggunakan smartphone.

Baca Juga: 5 Smartphone Alternatif Oppo Find X dengan Harga Lebih Terjangkau

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya