5 Rekomendasi Laptop Gaming Intel Core Generasi-8 dengan Harga Murah

#Gadget101 Dengan spesifikasi dan dapur pacu memukau

Laptop gaming merupakan sebuah gadget yang banyak dicari oleh kalangan antusias teknologi khususnya gamers, dan biasanya sebuah laptop gaming memiliki sebuah spesifikasi dan harga yang cukup tinggi. Namun pada artikel kali ini IDN Times akan merangkum mengenai 5 rekomendasi laptop gaming Intel Core Generasi-8 dengan harga murah.

Penasaran apa saja rekomendasi laptop tersebut? Untuk lebih jelasnya mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Asus TUF FX504

5 Rekomendasi Laptop Gaming Intel Core Generasi-8 dengan Harga MurahYoutube.com/Gogi Tech

Sebagai produsen laptop gaming yang cukup terkenal, Asus memiliki varian laptop gaming dengan spesifikasi tinggi namun dibanderol dengan harga yang terjangkau. Untuk spesifikasinya, laptop ini ditenagai oleh prosesor Intel Core i5-8300H, memori RAM 8 GB, SSHD 1 TB, serta mengusung penggunaan kartu grafis berupa Nvidia GeForce GTX 1050 4GB GDDR5.

Untuk harganya Asus TUF FX504 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp12,7 juta.

2. Acer Predator Nitro 5 - AN515-52

5 Rekomendasi Laptop Gaming Intel Core Generasi-8 dengan Harga Murahultrabookreview.com

Laptop gaming yang cukup nyaman digunakan pada durasi waktu lama ini mengusung penggunaan layar dengan teknologi IPS. Untuk sektor dapur pacu, laptop ini ditenagai oleh prosesor Intel Core i5-8300H, memori RAM 8 GB, harddisk 1 TB, serta mengusung penggunaan kartu grafis berupa Nvidia GeForce GTX 1050 4 GB GDDR5.

Untuk bisa membawa pulang laptop ini kita perlu merogoh kocek sebesar Rp11 juta.

Baca Juga: Canggih Banget, 5 Rekomendasi Laptop Terbaik dengan Layar IPS

3. MSI GL63 8RC-426

5 Rekomendasi Laptop Gaming Intel Core Generasi-8 dengan Harga Murahpemmzchannel.com

Laptop yang sangat recommended untuk penggunan gaming hardcore ini mengusung sebuah spesifikasi tangguh dengan berbekal processor tingat tinggi. Untuk sektor dapur pacu, laptop ini mengusung penggunaan prosesor Intel Core i7 8750H, memori RAM 8 GB, harddisk 1 TB, serta mengusung penggunaan kartu grafis berupa Nvidia GeForce GTX1050 4GB DDR5.

Untuk harganya MSI GL63 8RC-426 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp13 juta.

4. HP Pavilion 15-cx0055TX

5 Rekomendasi Laptop Gaming Intel Core Generasi-8 dengan Harga Murahtechradar.com

Sama dengan laptop MSI GL63 8RC-426, laptop ini juga ditenagai oleh processor Intel Core i7 yang mampu menghasilkan peforma yang cukup baik. Untuk urusan dapur pacu, laptop ini mengusung penggunaan prosesor Intel Core i7 8750H, memori RAM 8 GB, harddisk 1 TB, serta mengusung penggunaan kartu grafis berupa Nvidia GeForce GTX1050 4GB DDR5.

Untuk bisa memiliki laptop ini kita perlu menyediakan budget sekitar Rp13,1 juta.

5. Gigabyte Sabre 15 P45-G A01

5 Rekomendasi Laptop Gaming Intel Core Generasi-8 dengan Harga Murahmy.carousell.com

Laptop yang juga mengusung spesifikasi tidak jauh berbeda dengan kedua laptop di atas ini merupakan sebuah laptop yang sangat recommended untuk aktifitas gaming hardcore. Untuk sektor spesifikasi, laptop ini dibekali oleh prosesor Intel Core i7 8750H, memori RAM 8 GB, harddisk 1 TB, serta mengusung penggunaan kartu grafis berupa Nvidia GeForce GTX1050 4GB DDR5.

Untuk harganya Gigabyte Sabre 15 P45-G A01 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp14,2 juta.

Nah, itulah 5 rekomendasi laptop gaming Intel Core Generasi-8 yang dibanderol dengan harga cukup terjangkau namun dibekali dengan spesifikasi dan dapur pacu memukau.

Baca Juga: Gak Bakal Nge-Lag, 5 Laptop Gaming Asus ROG dengan RAM 64 GB

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya