5 Rival Terbaik Xiaomi Poco X5 Pro dengan Snapdragon 778G 5G 

Ada yang berkonsep foldable smartphone dan rugged smartphone

Xiaomi memiliki produktivitas yang cukup tinggi dalam memproduksi smartphone sebagai bentuk persaingan yang sangat kompetitif terhadap kompetitor. Xiaomi Poco X5 Pro salah satunya. Smartphone segmen menengah ini merupakan varian di jajaran Xiaomi Poco X5 series yang statusnya masih menjadi rumor.

Meski statusnya masih rumor, beredar kabar dari beragam media yang mengatakan bahwa Xiaomi Poco X5 Pro mengadopsi penggunaan chipset menengah berbasis Snapdragon 778G 5G. Buat kamu yang tidak sabar menunggu rilisnya Xiaomi Poco X5 Pro, berikut penulis sajikan sederet rekomendasi smartphone alternatif Xiaomi Poco X5 Pro dengan chipset Snapdragon 778G 5G. 

1. Samsung Galaxy A73 5G 

5 Rival Terbaik Xiaomi Poco X5 Pro dengan Snapdragon 778G 5G potret Samsung Galaxy A73 5G (samsung.com)

Menduduki urutan pertama ada Samsung Galaxy A73 5G. Alternatif ini sangat ideal untuk memenuhi kebutuhan outdoor karena dibekali dengan konstruksi bodi yang dilindungi rating proteksi IP67. Kamu dapat merasakan pengalaman multimedia yang sangat berkesan berkat konfigurasi layar 6,7 inci berpanel Super AMOLED Plus.

Aktivitas kreatif di bidang fotografi dan videografi akan difasilitasi dengan quad kamera beresolusi 108+12+5+5MP berlensa wide, ultrawide, macro, dan depth. Kamu bisa memilih varian warna gray, mint, dan white dengan banderol harga sebesar Rp6,2 juta.

2. Huawei Pocket S 

5 Rival Terbaik Xiaomi Poco X5 Pro dengan Snapdragon 778G 5G potret Huawei Pocket S (consumer.huawei.com)

Beralih di urutan kedua ada Huawei Pocket S. Opsi ini sangat cocok untuk menunjang mobilitas karena memiliki desain ringkas yang dapat dilipat. Konsep foldable Huawei Pocket S didukung dengan layar sampul 1,4 inci berpanel OLED, sedangkan layar utamanya memiliki dimensi seluas 6,9 inci berpanel Foldable OLED.

Meski dibanderol Rp13 juta, nominal tersebut sangat sebanding dengan beragam fitur dan spesifikasi unggul yang bakal didapatkan. Uniknya lagi, Huawei Pocket S memiliki dukungan slot nano memory yang dapat digunakan untuk menambah media penyimpanan jika dibutuhkan.

Di samping itu, Huawei Pocket S menawarkan pilihan warna beragam yang terdiri dari blue, pink, gren, silver, gold, dan black. Kandidat ini lumayan menarik ya, Guys!

Baca Juga: Xiaomi dan POCO Persiapkan HP Baru untuk 2023!

3. Honor 70 

5 Rival Terbaik Xiaomi Poco X5 Pro dengan Snapdragon 778G 5G potret Honor 70 (hihonor.com)

Beranjak di urutan ketiga ada Honor 70. Kamu yang membutuhkan HP untuk multitasking Honor 70 adalah jawaban tepat karena memiliki memori RAM berkapasitas 8/12GB serta mengusung layar 6,67 inci yang mendukung aktivitas multitasking satu frame. Tak hanya itu saja, dukungan baterai tanam 4800mAh dengan fitur fast charging 66W dilibatkan agar nilai produktivitas dan mobilitas menjadi semakin bertambah.

Honor 70 sendiri dibanderol dengan harga mulai dari Rp8,9 juta. Menariknya lagi, kamu dapat memilih varian warna midnight black, emerald green, icelandic frost, dan crystal silver. Menimbang pilihan warna yang ditawarkan, Honor 70 menawarkan opsi yang cukup lebar untuk menjawab kebutuhan warna bagi para pengguna.

4. Motorola Edge 30 

5 Rival Terbaik Xiaomi Poco X5 Pro dengan Snapdragon 778G 5G potret Motorola Edge 30 (dok. youtube.com/Tech Spurt)

Mewakili dari keluarga Motorola di urutan keempat, Motorola Edge 30 menghadirkan konstruksi water-repellent design yang sangat tangguh untuk melindungi smartphone dari ancaman air. Motorola Edge 30 menawarkan varian warna meteor grey, supermoon silver, dan aurora green dengan banderol harga Rp7,7 juta.

Meski tergolong mahal, harga tersebut sangat setimpal dengan triple kamera beresolusi 50+50+2MP, layar 6,5 inci berpanel AMOLED serta dukungan chipset berbasis Snapdragon 778G+ 5G. Sebagai tambahan, kamu dapat melakukan upgrade sistem operasi Android 13 karena secara default Motorola Edge 30 mengadopsi sistem operasi berbasis Android 12.

5. Samsung Galaxy Xcover6 Pro 

5 Rival Terbaik Xiaomi Poco X5 Pro dengan Snapdragon 778G 5G potret Samsung Galaxy Xcover6 Pro (samsung.com)

Masih dari keluarga Samsung sebagai penutup rekomendasi, opsi ini sangat direkomendasikan untuk keperluan outdoor berisiko karena dibekali standar militer MIL-STD-810H. Sebagai korelasinya, Samsung Galaxy Xcover6 Pro melibatkan konstruksi layar dengan rating proteksi IP68.

Layarnya sendiri memiliki dimensi 6,6 inci berpanel PLS dengan refresh rate 120Hz yang sangat ideal untuk menjawab kebutuhan gaming. Tak ketinggalan, dukungan slot microSDXC disematkan agar media penyimpanan bisa ditambah dengan kapasitas sesuai harapan.

Soal harga, Samsung Galaxy Xcover6 Pro dibanderol sebesar Rp8,9 juta. Sayangnya, Samsung Galaxy Xcover6 Pro hanya menawarkan varian warna hitam.

Kelima rekomendasi smartphone alternatif di atas terpilih berdasarkan value unggul yang menjadi perbandingan khusus dari Xiaomi Poco X5 Pro yang belum rilis. Menurutmu, opsi mana yang paling layak dibeli Guys? Jawab sesuai perbandinganmu, ya!

Baca Juga: 5 HP Penantang Xiaomi Poco X5 dengan Beragam Keunggulan 

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya