5 Smartphone Snapdragon 888 Pesaing OnePlus 9, Wajib Cek

Alternatif tepat dari aspek spesifikasi dan fitur

Oneplus 9 merupakan salah satu varian smartphone dari OnePlus yang keberadaannya masih menjadi rumor, dan jika menilik dari bocoran spesifikasi yang akan dibawakan OnePlus 9 ini merupakan salah satu varian smartphone di segmen high-end dengan dukungan chipset berbasis Snapdragon 888. Untuk itu, tentunya OnePlus 9 memiliki beberapa pesaing dengan dukungan spesifikasi yang sepadan.

Berkaitan dengan hal tersebut, pada kesempatan kali ini penulis akan memberikan rekomendasi mengenai 5 smartphone Snapdragon 888 pesaing OnePlus 9. Apa saja daftarnya? Untuk lebih jelasnya mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Samsung Galaxy S21 Ultra 5G 

5 Smartphone Snapdragon 888 Pesaing OnePlus 9, Wajib Cekthegadgetflow.com

Hadir dengan dukungann Stylus-Pen yang cukup menunjang segala kebutuhan yang berkaitan dengan aktivitas kreatif, tentunya smartphone ini sangat cocok untuk dijadikan daily driver utama di tahun 2021. Di samping itu, smartphone ini juga memiliki konfigurasi kamera yang cukup mumpuni untuk memenuhi kebutuhan fotografi dan videografi.

Untuk spesifikasi, smartphone ini memiliki dukungan dapur pacu berupa:

  • prosesor Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM 12/16GB;
  • memori internal 128/256/512GB;
  • kamera depan 40MP;
  • kamera belakang quad camera 108+10+10+12MP;
  • baterai 5000 mAh;

Untuk harganya, Samsung membanderol smartphone ini dengan harga sekitar Rp21,9 juta.

2. Xiaomi Mi 11 

5 Smartphone Snapdragon 888 Pesaing OnePlus 9, Wajib Cekstuff.tv

Tak ingin kalah saing dengan Samsung, Xiaomi juga memiliki sebuah varian smartphone high-end yang dipersenjatai dengan dukungan chipset berbasis Snapdragon 888. Dan sebagai aspek yang cukup memaksimalkan kenyamanan bagi para pengguna, Xiaomi Mi 11 hadir dengan dukungan sistem operasi Android 11 yang dipadukan dengan antarmuka MIUI 12.

Untuk spesifikasi, smartphone ini memiliki dukungan dapur pacu berupa:

  • prosesor Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM 8/12GB;
  • memori internal 128/256GB;
  • kamera depan 20MP;
  • kamera belakang triple camera 108+13+5MP;
  • baterai 4600 mAh;

Untuk bisa meminang smartphone ini, kita perlu merogoh kocek sebesar Rp10,8 juta.

3. Vivo X60 Pro Plus 5G 

5 Smartphone Snapdragon 888 Pesaing OnePlus 9, Wajib Cekstufftechie.com

Tak hanya memiliki dukungan chipset dan spesifikasi yang sepadan dengan Snapdragon 888, smartphone ini juga memiliki beberapa instrumentasi fitur yang cukup membantu bagi para penggunanya. Tak memiliki perbedaan spesifikasi yang cukup mencolok bila dibandingkan dengan smartphone di kelasnya, smartphone ini sangat recommended untuk dijadikan opsional dari OnePlus 9.

Untuk sektor dapur pacu, smartphone ini memiliki dukungan spesifikasi berupa:

  • prosesor Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM 8/12GB;
  • memori internal 128/256GB;
  • kamera depan 32MP;
  • kamera belakang triple camera 50+8+32+48MP;
  • baterai 4200 mAh;

Untuk harganya, Vivo membanderol smartphone ini dengan harga sekitar Rp19,5 juta.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Smartphone Pesaing OnePlus Nord N100, Lebih Layak?

4. Vivo iQOO 7

5 Smartphone Snapdragon 888 Pesaing OnePlus 9, Wajib Cekregardnews.com

Masih dari keluarga Vivo, yang mana smartphone ini juga memiliki dukungan spesifikasi berupa chipset berbasis Snapdragon 888 yang bisa dijadikan pertimbangan sebagai alternatif dari OnePlus 9. Di samping itu, harga yang ditawarkan juga terbilang cukup murah jika dibandingkan dengan smartphone di kelasnya, sehingga dari aspek spesifikasi dan budget smartphone ini sangat cocok untuk dijadikan opsional dari OnePlus 9.

Untuk urusan dapur pacu, smartphone ini memiliki konfigurasi berupa:

  • prosesor Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM 8/12GB;
  • memori internal 128/256GB;
  • kamera depan 16MP;
  • kamera belakang triple camera 48+13+13MP;
  • baterai 4000 mAh;

Untuk harganya, smartphone buatan Vivo ini dibanderol dengan harga sekitar Rp8,2 juta.

5. Samsung Galaxy S21 Plus 5G 

5 Smartphone Snapdragon 888 Pesaing OnePlus 9, Wajib Cekbgr.in

Masih dari keluarga Samsung, yang mana varian ini adalah versi adik dari Samsung Galaxy S21 Ultra 5G yang memiliki dukungan spesifikasi dan fitur yang tidak jauh berbeda. Dan jika menimbang dari spesifikasi dan fitur yang dibawakan, smartphone ini juga merupakan pilihan tepat untuk dijadikan opsional dari OnePlus 9.

Untuk spesifikasi, smartphone ini memiliki dukungan dapur pacu berupa:

  • prosesor Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680);
  • RAM 8GB;
  • memori internal 128/256GB;
  • kamera depan 10MP;
  • kamera belakang triple camera 12+64+12MP;
  • baterai 4800 mAh;

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp16,9 juta.

Nah, itulah 5 rekomendasi smartphone Snapdragon 888 pesaing OnePlus 9 yang penulis rangkum. Tentunya dari berbagai aspek spesifikasi dan fitur yang dibawakan, kelima smartphone di atas merupakan pilihan tepat untuk dijadikan opsional dari OnePlus 9 yang belum rilis.

Baca Juga: 5 Smartphone OnePlus dengan Refresh Rate Tinggi, Nyaman di Mata!

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya