Bosan dengan TikTok? Ini 7 Alternatif Terbaiknya

Bisa kembali ke Snapchat atau Facebook!

Dirilis pada 2016, TikTok (atau Douyin/抖音 di Tiongkok) adalah layanan berbagi video singkat yang diproduksi oleh ByteDance dari Negeri Tirai Bambu. Dengan TikTok, kamu dapat membuat video singkat dengan genre apa pun, dari musik, tarian, hingga edukatif, dengan durasi hanya 15 detik sampai 1 menit.

Sempat menjadi bahan kontroversi karena dituduh oleh AS jadi mata-mata pemerintah Tiongkok, popularitas TikTok malah meroket sejak 2020 karena pandemi penyakit virus corona baru (COVID-19). Selain itu, harus diakui, TikTok dapat menjadi platform marketing yang efektif menjangkau kawula muda!

Namun, seperti tren-tren lainnya, kita pun tak ayal merasa bosan setelah bermain atau nonton video TikTok belakangan ini. Jika itu keluhanmu, tidak perlu gusar! Inilah beberapa alternatif yang serupa dengan TikTok yang bisa kamu jadikan pelarian.

1. Chingari

Bosan dengan TikTok? Ini 7 Alternatif TerbaiknyaChingari menyingkirkan TikTok di India. thenewsminute.com

Seperti yang kamu tahu, mulai Juni 2020, India sudah memblokir TikTok dan 58 aplikasi HP lain. Jadi, bagaimana India menggantikan TikTok? Alternatif yang dipakai India adalah Chingari, salah satu duplikasi TikTok yang laris di Negeri Bollywood ini.

Chingari mengklaim telah memiliki lebih dari 20 juta creator di aplikasinya. Saking populernya, pada 15 hari pertama, Chingari mencatat lebih dari 1 juta download dan 25 juta download per Juli 2020!

Meskipun namanya berbeda, Chingari dan TikTok tetap mirip. Di sini, kamu dapat menciptakan video berdurasi singkat diiringi musik dan suara lain. Tentu, kamu dapat membagikan video singkat tersebut dengan orang-orang terdekat. Chingari dapat diunduh secara gratis di App Store untuk gadget Apple dan Play Store di Android.

2. Dubsmash

Bosan dengan TikTok? Ini 7 Alternatif TerbaiknyaDubsmash. depositphotos.com

Lebih tua dari TikTok, Dubsmash adalah aplikasi layanan berbagi video singkat yang dirilis pada 2014 di Jerman. Berdiri independen pada awalnya, per Desember 2020, Dubsmash telah diakuisisi oleh Reddit. Populer di Jerman, per 2015, Dubsmash sudah di-download lebih dari 50 juta kali di 192 negara!

Sama seperti TikTok (atau malah TikTok yang dapat inspirasi dari sini), Dubsmash juga adalah tempat bagimu untuk membuat video singkat yang dipercantik dengan filter dan teks, dan diiringi dengan musik serta suara lainnya untuk lip sync. Video singkat tersebut dapat kamu bagikan juga. Segera download Dubsmash di App Store dan Play Store!

3. Facebook

Bosan dengan TikTok? Ini 7 Alternatif TerbaiknyaFreepik.com/Tirachard

"Raja Media Sosial" yang lahir pada 2004, Facebook ternyata bisa jadi platform untuk kamu yang bosan dengan TikTok. Selain posting dan membagikan status, media sosial terlaris dengan 2,5 miliar pengguna ini pun dapat menjadi media untuk membuat video singkat juga!

Selain membuat video singkat dengan klip audio, filter, dan teks, Facebook juga memiliki kolom tersendiri untuk mengatur video-videomu dengan simpel. Selain itu, dengan algoritme mutakhir, video singkatmu mudah viral di Facebook! Unduh Facebook secara cuma-cuma di App Store dan Play Store.

Baca Juga: 7 Aplikasi Screen Recorder HP Terbaik, Rekam Momen Penting

4. Instagram Reels

Bosan dengan TikTok? Ini 7 Alternatif TerbaiknyaTampilan Instagram Reels. instagram.com

Salah satu anak perusahaan Facebook pada 2012, Instagram memang terkenal sebagai media sosial yang rentan dengan kata "viral". Nah, selain mengunggah foto, Instagram pun sekarang dapat menjadi tempat untuk mengunggah video, baik berdurasi panjang dan singkat. Dengan begitu, Instagram bisa menghadang dominasi TikTok.

Bukan Story, Instagram mengumumkan Reels, fitur mirip TikTok pada Agustus 2020. Dengan Reels, kamu dapat membuat video singkat berdurasi 15 detik dilengkapi klip audio dan filter lainnya. Selain dibagikan kepada follower, video singkatmu juga bisa muncul di kolom Explore (asal akun tidak di-private). Siap-siap jadi viral, deh!

Mungkin untuk saat ini, Reels belum tersedia di Indonesia. Namun, kamu bisa tetap menunggu, dan kalau Instagram kawasan Asia saja sudah bisa, Indonesia hanya tinggal menunggu.

5. Snapchat

Bosan dengan TikTok? Ini 7 Alternatif Terbaiknyahttps://www.pexels.com

Dirilis pada 2011 lalu, Snapchat dulunya adalah "wajah" layanan berbagi video pendek dan foto internet. Popularitasnya sempat meroket, bahkan di kalangan selebritas Hollywood. Namun, saat TikTok naik daun, kedua aplikasi ini pun harus berbagi reputasi.

Tetapi, Snapchat tetap relevan hingga saat ini dengan lebih dari 1 miliar download! Inspirasi untuk Instagram Story, Snapchat-lah yang pertama datang dengan Story, status berupa video atau foto yang akan menghilang selama 24 jam. Lebih dari itu, kamu juga bisa mengobrol dan berbagi foto dengan teman Snapchat-mu.

6. YouTube Shorts

Bosan dengan TikTok? Ini 7 Alternatif TerbaiknyaTampilan YouTube Shorts yang masih dalam tahap beta. IDN Times/Alfonsus Adi Putra

Berdiri pada 2005, Google melihat potensi YouTube dan membelinya setahun kemudian. Keputusan tersebut tidak salah karena YouTube berkembang jadi salah satu raksasa industri video streaming dunia. Namun, saat TikTok hadir dengan populernya format video pendeknya, YouTube pun gentar.

Lelah harus berganti-ganti video TikTok singkat? Banyak akun YouTube yang merangkumnya jadi kompilasi. Berarti, YouTube tidak bisa bikin video singkat sendiri, dong? Oh, bukan "tidak bisa", tetapi "belum bisa".

Pada September 2020, YouTube juga mengetes Shorts, fitur video pendek yang serupa TikTok, di India. Baru versi beta, Shorts mengizinkanmu membuat video berdurasi 15 detik dan dilengkapi dengan filter dan klip audio yang pastinya sudah termasuk dalam izin YouTube. Tunggu tanggal rilisnya, ya!

7. Zoomerang

Bosan dengan TikTok? Ini 7 Alternatif TerbaiknyaAplikasi video editor asal Armenia, Zoomerang. zoomerang.app

Perlu diluruskan, Zoomerang adalah aplikasi video editor pihak ketiga, sehingga bukan untuk berbagi video seperti aplikasi di daftar ini atau pun TikTok. Namun, sebagai video editor, Zoomerang dapat membuat video singkatmu fenomenal! Video tersebut dapat dibagikan di Instagram hingga TikTok atau disimpan ke galeri lalu dibagikan nanti.

Zoomerang memiliki banyak efek dan filter yang membuat video pendekmu semakin apik. Bahkan, aplikasi asal Armenia ini mengklaim bahwa terdapat lebih dari 100 efek dan klip audio yang bikin video pendekmu banjir penonton. Bingung mulainya? Zoomerang juga sediakan lebih dari 100 tutorial edit video pendek. Tinggal pakai imajinasi saja!

Itulah beberapa alternatif untuk TikTok. Memang, TikTok sudah menjelma jadi salah satu aplikasi yang disukai oleh berbagai golongan usia, dari belia hingga manula. Tetapi, bukan berarti tidak ada alternatif. Kalau bosan, tinggal pakai alternatif-alternatif ini. Dan ingat, buat konten yang berkelas dan jangan lupa waktu!

Baca Juga: 7 Aplikasi Ini Bisa Ubah Video Jelek Jadi Lebih HD

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya