5 Pilihan Smartphone RAM 4GB dengan Harga di Bawah Rp2 Jutaan

#ANGPOIN Meski terjangkau, cocok buat main game juga lho!

Dalam membeli smartphone, selain melihat kecanggihan fitur, biasanya spesifikasi lain yang menjadi pertimbangan para konsumen yakni besaran RAM. Ya, sebuah ponsel yang dilengkapi dengan kapasitas AM tinggi tentunya akan meningkatkan perfoma dari ponsel tersebut. Dan umumnya, nilai RAM yang dianggap stabil bagi sebuah smartphone agar tidak lambat yakni minimal 4 GB.

Dengan membeli smartphone dengan RAM 4 GB, kamu sudah bisa melakukan multitasking bahkan bermain game dengan nyaman. Nah, buat kamu yang mungkin memiliki budget minim, tak perlu khawatir! Sebab di pasaran sudah cukup banyak lho ponsel RAM 4 GB yang dibanderol dengan harga ramah kantong.

Sebagai rekomendasi, berikut sederet smartphone RAM 4 GB terbaru dengan harga di bawah 2 jutaan. Simak yuk!

1. Xiaomi Mi A2 Lite

5 Pilihan Smartphone RAM 4GB dengan Harga di Bawah Rp2 Jutaantheverge.com

Ponsel yang berasal dari China ini tergolong cukup populer di Indonesia. Jika kamu tertarik untuk membeli brand Xiaomi yang berkapasitas 4GB dengan harga lebih murah, kamu bisa mencoba versi Mi A2 Lite 4GB/64GB.

Ponsel ini memiliki desain modern dengan dilengkapi notch dan ukuran layar 5.9 inch. Untuk sensor kamera juga lumayan tajam. Kamu bisa menghasilakan foto yang jernih dengan resolusi sebesar 12 MP/5 MP. Sementara kapasitas baterai 4000 mAh bikin ponselmu gak gampang ngedrop.

Yang paling penting, mesin dari Xiaomi Mi A2 Lite ini menggunakan chipset jenis Snapdragon 625, yang mana ketahanannya bisa mencapai sekitar 2 tahun pemakaian. Lumayan, kan?

Nah, kamu bisa mendapatkan smartphone ini hanya dengan budget sekitar Rp1,7 jutaan saja!

2. Nokia 5.1 Plus

5 Pilihan Smartphone RAM 4GB dengan Harga di Bawah Rp2 Jutaanmobilissimo.ro

Smartphone produksi HMD Global ini dibuat dengan prosesor chipset Mediatek MT6771 Helio P60 yang terkenal cepat dan powerfull. Sementara untuk visual-nya juga terbilang kekinian. Dilengkapi dengan notch serta material yang terbuat dari plastik nyaris mirip logam.

Kelebihan lainnya, Nokia 5.1 Plus memiliki layar LCD 5.86 inci dengan resolusi 720 x 1520 pixels sehingga cukup jernih untuk digunakan browsing, menikmati video ataupun bermain game. Ponsel ini juga bisa menangkap gambar secara tajam dalam kondisi terang, dimana resolusi kamera yang ditawarkan mencapai 13 MP/5 MP.

Tersedia pula kamera selfie dengan ukuran 8MP, sedangkan untuk jenis baterai yakni Li-ion 3060 mAh. Kamu bisa mendapatkan ponsel Nokia 5.1 Plus 4GB/64GB ini dengan harga mulai Rp1,9 jutaan.

3. Oppo F5

5 Pilihan Smartphone RAM 4GB dengan Harga di Bawah Rp2 Jutaanteknogadyet.com/

Meskipun sudah dirilis cukup lama, keberadaan Oppo F5 masih menarik cukup banyak konsumen di Indonesia. Tentunya bukan tanpa alasan. Dengan harga yang ramah kantong, spesifikasi dari ponsel Oppo F5 4 GB/64 GB ini juga terbilang mumpuni lho!

Dengan mengandalkan chipset Mediatek MT6763T Helio P23, perfoma ponsel ini sudah cukup bagus untuk melakukan tugas multitasking ataupun mengakses video dan game. Dilengkapi juga dengan kamera selfie yang tajam beresolusi 20 MP. Sementara layarnya berukuran 6 inci.

Ponsel keluaran vendor China ini dibanderol dengan harga mulai Rp1,5 jutaan. Murah, bukan?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Smartphone Honor dengan Komponen Hardware Kelas Atas

4. Asus ZenFone 4 Selfie

5 Pilihan Smartphone RAM 4GB dengan Harga di Bawah Rp2 Jutaanpcplus.co.id

Dibuat dengan desain corning gorilla glass 5 dan ukuran layar 5.5 inci, Asus ZenFone 4 Selfie ini juga termasuk dalam smartphone low budget yang layak diperhitungkan. Selain dilengkapi RAM 4 GB/64 GB, ponsel Asus ZenFone juga memiliki dual selfie kamera berukuran 20 MP, sementara kamera belakang 16 MP. Dijamin deh, kamu bisa mengambil gambar ala fotografer dengan adanya fitur real tone flash, efek bokeh, serta sensor autofokus yang tajam.

Untuk mesinnya sendiri, mengandalkan Chipset jenis Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 dan prosesor CPU Octa-Core 2.0 GHz. Jika kamu tertarik membelinya, kamu bisa memilih tipe Pro ZD552KL yang dijual dengan banderol mulai Rp1,8 jutaan saja.

5. Xiaomi Mi A1

5 Pilihan Smartphone RAM 4GB dengan Harga di Bawah Rp2 Jutaanfonearena.com

Untuk ponsel dengan harga di bawah Rp 2 jutaan, Xiaomi Mi A1 tentunya gak bisa dipandang sebelah mata. Smartphone yang dirilis cukup lama ini masih layak untuk dipertimbangkan karena fiturnya yang terbilang lengkap.

Mulai dari kapasitas RAM yang lumayan besar, yakni 4 GB/64 GB. Layar dengan resolusi full HD ukuran 5.5 inci, serta mesin Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 yang dikenal awet. Sementara untuk kualitas kamera, dibekali dengan sensor ganda sebesar 12 MP/12 MP, serta kamera selfie 5 MP.

Setidaknya kamu bisa memperoleh foto jernih saat berada di kondisi terang. Untuk jenis baterai menggunakan non removable jenis Li-Po 3080 mAh. Harga ponsel Xiaomi Mi A1 ini ditawarkan mulai Rp1,7 jutaan.

Nah, demikianlah tadi sederet rekomendasi smartphone low budget berkapasitas 4 GB dengan harga di bawah 2 juta yang layak jadi pilihanmu. Semoga membantu, ya!

Baca Juga: 5 Smartphone Gaming dengan Spek Mumpuni, Harga di Bawah Rp4 Juta!

niya sym Photo Verified Writer niya sym

Pengembara di bumi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya