7 HP Mid-Range Murah di Bawah Rp3 Juta untuk Dibeli di Akhir 2019

#ANGPOIN Murah dengan kualitas di atas rata-rata

Terlepas dari fakta bahwa saat ini ada banyak HP kelas flagship yang diidolakan, HP kelas mid-range selalu memiliki tempat tersendiri di hati beberapa orang. Harga yang terjangkau di kisaran di bawah Rp3 juta, tidak menghentikan HP mid-range untuk berbuat banyak.

Sebagian besar HP mid-range saat ini menawarkan performa yang kompetitif, di samping fitur ekstra dan kualitas kamera di atas rata-rata. Nah, jika kamu sedang mencari HP baru di akhir tahun ini namun masih bingung, maka ulasan di bawah ini mungkin bisa membantu kamu.

1. Realme 5 Pro - Rp2,9 juta

7 HP Mid-Range Murah di Bawah Rp3 Juta untuk Dibeli di Akhir 2019soyacincau.com

Dalam beberapa tahun terakhir, Realme rutin merilis HP mid-range terjangkau dan Realme 5 Pro menjadi yang terbaru sekaligus salah satu yang terbaik. Di daftar ini, Realme 5 Pro menjadi yang paling unggul karena ditenagai oleh Snapdragon 712 terbaru dari Qualcomm.

Di sampingnya, terdapat RAM 4/8GB, penyimpanan internal 128GB dan baterai 4,035mAh dengan dukungan VOOC 3.0 fast-charging. Salah satu bagian paling mengesankan dari Realme 5 Pro adalah kamera belakangnya yang berjumlah empat (48MP, 8MP, 2MP, 2MP).

2. Motorola Moto G7 Power - Rp2,8 juta

7 HP Mid-Range Murah di Bawah Rp3 Juta untuk Dibeli di Akhir 2019tomsguide.com

Embel-embel “Power” dibelakang namanya, mendefinisikan kemampuan Motorola Moto G7 Power yang unggul di sisi daya tahan baterai. Moto G7 Power dibekali dengan baterai berkapasitas 5,000 mAh yang Motorola klaim bisa bertahan hingga 60 jam dalam satu kali pengisian daya.

Untuk spesifikasi sendiri, Moto G7 mengandalkan Snapdragon 632 bersama dengan RAM 4 dan penyimpanan internal 64GB. Selain itu, Moto G7 juga membawa layar 6,2 inci beresolusi HD, satu kamera belakang (12MP) dan satu kamera depan (8MP).

Baca Juga: 6 Smartphone Terbaik 2019 yang Ditenagai Chipset Buatan MediaTek

3. Redmi Note 8T - Rp2,7 juta

7 HP Mid-Range Murah di Bawah Rp3 Juta untuk Dibeli di Akhir 2019mashable.com

Redmi Note 8T menjadi HP terjangkau terbaru dari Redmi, yang menawarkan performa solid di harga yang tidak menyiksa dompet. Redmi Note 8T dipersenjatai dengan Snapdragon 665, RAM 3/4GB, penyimpanan internal 32/64/128GB dan baterai 4,000 mAh yang telah didukung dengan fitur fast-charging.

Menariknya, meskipun murah, Redmi Note 8T telah mengusung konfigurasi quad-camera (48MP, 8MP, 2MP, 2MP) dan dukungan NFC. Untuk bagian lain, terdapat layar 6,3 inci beresolusi FHD+, headphone jack dan kamera selfie 13MP.

4. Motorola One Macro - Rp2,1 juta

7 HP Mid-Range Murah di Bawah Rp3 Juta untuk Dibeli di Akhir 2019firstpost.com

Jika kamu tidak terlalu suka dengan keunggulan yang ditawarkan oleh Moto G7 Power, Motorola One Macro bisa jadi alternatif yang tidak kalah menarik. Sesuai namanya, One Macro membawa kamera macro 2MP, di samping kamera utama 12MP dan depth 2MP.

One Macro sendiri dibekali dengan Helio P70 yang ditemani oleh RAM 4GB, penyimpanan internal 64GB dan baterai 4,000 mAh. Selain itu, One Macro juga menjadi salah satu HP Android One yang artinya, akan mendapatkan jaminan update OS hingga 2 tahun ke depan.

5. Honor 10 Lite - Rp2,6 juta

7 HP Mid-Range Murah di Bawah Rp3 Juta untuk Dibeli di Akhir 2019expertreviews.co.uk

Nilai jual utama terbesar dari Honor 10 Lite adalah desainnya yang mengilap dan nampak premium seperti kebanyakan HP flagship. Di samping layar 6,21 inci beresolusi FHD+ yang memanjakan mata, Honor 10 Lite juga dilengkapi dengan Kirin 710, RAM 3GB dan penyimpanan internal 64GB.

Baterainya tidak terlalu besar dengan kapasitas 3,400mAh, namun masih bisa bertahan hingga sehari penuh. Untuk fotografi, Honor 10 Lite hanya membawa dua kamera belakang (13MP, 2MP) dan satu kamera depan (24MP).

Demikian tadi ulasan singkat mengenai HP mid-range murah di bawah Rp3 juta untuk dibeli di akhir 2019. Kamu mau beli yang mana?

Baca Juga: Rekomendasi 7 HP Tangguh di Bawah Rp7 Juta Paling Layak Dibeli 2019

Arif Gunawan Photo Verified Writer Arif Gunawan

Noob Tech Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya