7 Smartphone Paling Gesit dengan Snapdragon 845 di 2019!

Andalkan fabrikasi 10nm dengan clock speed hingga 2,8Ghz

Diluncurkan di tahun 2018, Snapdragon 845 sempat menjadi chipset terkuat Qualcomm, sebelum akhirnya gelar itu berpindah ke Snapdragon 855. Akan tetapi, meski telah berumur satu tahun, Snapdragon 845 tetap menjadi salah satu chipset terbaik yang masih digunakan di banyak smartphone hingga saat ini.

Chipset ini sendiri menggunakan fabrikasi 10nm dengan clock speed mencapai 2,8Ghz. Dengan itu, Snapdragon 845 bisa melibas beragam game berat dengan mudah dan bebas lag. Berikut 7 smartphone dengan Snapdragon 845 terbaik Agustus 2019.

1. Samsung Galaxy Note 9

7 Smartphone Paling Gesit dengan Snapdragon 845 di 2019!androidblogg.com

Meski tidak lagi menjadi seri Note terbaru, Galaxy Note 9 masih memiliki spesifikasi dan fitur menakjubkan di dalamnya. Ini datang dengan spesifikasi yang menggiurkan seperti Snapdragon 845/Exynos 9810 (tergantung regional), RAM 6/8GB, penyimpanan internal 128/256/512GB dan baterai 4,000mAh.

Selain itu, ini juga dilengkapi dengan layar 6,4 inci beresolusi QHD+, dua kamera belakang (12MP+12MP) dan satu kamera depan (8MP). Tentu saja, sebagai smartphone dari lini Note, ini juga dihadiahi dengan S Pen yang banyak fitur baru nan canggih.

2. OnePlus 6T

7 Smartphone Paling Gesit dengan Snapdragon 845 di 2019!androidauthority.com

OnePlus 6T mungkin tidak menawarkan cita rasa smartphone mewah layaknya kebanyakan flagship, namun ini punya nilai jual utama yang tidak kalah menarik, yaitu harga yang terjangkau. Dijuluki sebagai flagship killer, OnePlus 6T dibekali dengan spesifikasi kelas, build quality yang fantastis dan kamera yang luar biasa.

Lebih lengkapnya, ini ditenagai oleh Snapdragon 845, RAM 6/8GB, penyimpanan internal 128/256GB dan baterai 3,700mAh. Ini juga membawa layar 6,41 inci beresolusi HD+ dengan teknologi sensor fingerprint di dalamnya. 

3. Xiaomi Mi Mix 3

7 Smartphone Paling Gesit dengan Snapdragon 845 di 2019!theverge.com

Ada banyak hal yang mendasari mengapa Xiaomi Mi Mix 3 menjadi smartphone dengan Snapdragon 845 terbaik. Salah satu adalah fakta bahwa ini dikemas dengan desain slider sehingga memungkinkan layar 6,39 inci beresolusi FHD+ nya bisa memiliki rasio screen-to-body hingga 93,4 persen.

Untuk spesifikasi, Mi Mix 3 mengandalkan Snapdragon 845 bersama dengan RAM 6/8/10GB, penyimpanan internal 128/256GB dan baterai 3,200mAh. Ini telah dilengkapi juga dengan fitur wireless charging, namun sayangnya tidak memiliki rating IP dan headphone jack.

Baca Juga: Ini 7 Smartphone Flagship Murah Terbaik yang Ramah Dompet di 2019!

4. Oppo Find X

7 Smartphone Paling Gesit dengan Snapdragon 845 di 2019!allaboutphones.nl

Sama seperti Xiaomi Mi Mix 3, Oppo Find X juga memiliki rasio screen-to-body yang tinggi mencapai 87 persen. Tak hanya itu saja, bagian body belakang smartphone ini juga mulus tanpa adanya sensor fingerprint atau kamera belakang.

Hal tersebut bisa diraih karena smartphone ini menggunakan mekanisme slider untuk menyembunyikan kamera belakang dan depannya. Spesifikasinya sendiri tak kalah menarik, dengan membawa layar 6,42 inci beresolusi HD+, Snapdragon 845, RAM 8GB, penyimpanan internal 128/256GB dan baterai 3,730mAh.

5. Asus ROG Phone

7 Smartphone Paling Gesit dengan Snapdragon 845 di 2019!klgadgetguy.com

Seperti smartphone lainnya di daftar ini, Asus ROG Phone juga dipersenjatai oleh Snapdragon 845, namun dengan peningkatan clock speed menjadi 2,96Ghz. Hp Ini memiliki layar AMOLED 6 inci beresolusi HD+ dengan refresh rate 90Hz.

Untuk melengkapi kemampuan Snapdragon 845 yang luar biasa, Asus membekali ROG Phone dengan RAM 8GB, penyimpanan internal 128/512GB dan baterai 4,000mAh. Di samping spesifikasi, salah satu bagian menarik lain dari ROG Phone adalah desain menonjolnya yang mendefinisikan statusnya sebagai smartphone gaming.

6. Sony Xperia XZ3

7 Smartphone Paling Gesit dengan Snapdragon 845 di 2019!vesti.ru

Jika dibandingkan dengan smartphone Xperia generasi sebelumnya, Sony Xperia XZ3 punya layar P-OLED 6 inci beresolusi QHD+ yang tidak hanya memanjakan mata, namun juga menawarkan bezel tipis. Di dalamnya, Xperia XZ3 memiliki Snapdragon 845, RAM 4/6GB, penyimpanan internal 64GB dan baterai 3,300mAh.

Ini juga memiliki satu kamera belakang dengan resolusi 19MP yang mampu menghasilkan foto berkualitas sempurna dan satu kamera depan berkekuatan 13MP yang tangguh untuk selfie. Ini berjalan di Android 9.0 Pie dan punya desain yang sederhana.

7. LG V40 ThinQ

7 Smartphone Paling Gesit dengan Snapdragon 845 di 2019!ubergizmo.com

Bagian terbaik dari LG V40 ThinQ terletak pada konfigurasi tiga kamera belakangnya yang terdiri dari kamera utama 12MP, wide-angle 16MP dan telephoto 12MP. Smartphone yang masuk ke dalam kategori flagship ini juga mengemas dua kamera selfie, yang dilengkapi dengan fitur bokeh.

V40 ThinQ sendiri merupakan smartphone yang cukup besar dengan layar 6,4 inci beresolusi QHD+ dan spesifikasi mumpuni seperti Snapdragon 845, RAM 6GB, penyimpanan internal 64/128GB dan baterai 3,300mAh. Ini juga dilengkapi dengan Hi-Fi Quad DAC 32-bit untuk kualitas audio yang lebih baik.

Demikian tadi ulasan sekaligus rekomendasi smartphone dengan Snapdragon 845 terbaik Agustus 2019. Sebagian besar smartphone di atas merupakan smartphone yang sudah berumur setidaknya satu tahun, jadi harganya hampir bisa dipastikan telah turun.

Baca Juga: Isi Daya Cepat, Ini 7 Smartphone dengan Fast-Charging Terbaik di 2019!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya