5 Smartphone Terbaru dengan Refresh Rate 90Hz, Bikin Mata Nyaman!

Bakal betah dan nyaman di depan layar

Pada umumnya layar smartphone hanya memiliki refresh rate yang normal, yaitu 60Hz yang berarti layar akan diperbarui sebanyak 60 kali dalam 1 menit. Refresh rate yang tinggi tentu saja membawa pengalaman yang berbeda ketika menggunakan smartphone.

Namun saat ini, banyak smartphone yang telah memiliki refresh rate tinggi. Dengan memiliki refresh rate tinggi, setiap pergerakan di layar smartphone menjadi lebih halus dan membuat mata lebih nyaman. Cocok juga untuk digunakan pada saat bermain game.

Pada kesempatan kali ini penulis akan memberikan 5 rekomendasi smartphone terbaru yang memiliki refresh rate 90Hz. Apa saja daftarnya? Yuk, simak ulasan di bawah ini. 

1. Oppo Find X3 Neo

5 Smartphone Terbaru dengan Refresh Rate 90Hz, Bikin Mata Nyaman!youtube.com/Tech Spurt

Oppo Find X3 Neo merupakan smartphone flagship terbaru dari Oppo dari lini Oppo Find X3 series. Smartphone ini dibekali dengan panel layar AMOLED seluas 6,55 inci dengan resolusi FullHD+. Selain itu, layar smartphone ini juga sudah memiliki refresh rate 90Hz dengan tambahan fitur HDR10+ untuk menghasilkan warna yang lebih akurat.

Oppo Find X3 dipersenjatai dengan chipset Snapdragon 865 yang disandingkan dengan RAM 12GB, memori internal 256GB dan kapasitas baterai 4.500 dengan dukungan fitur Super VOOC fast charging 65W.

Pada bagian belakangg bodi terdapat quad kamera dengan konfigurasi 50MP+13MP+16MP+2MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 32MP. Oppo Find X3 Neo dibanderol dengan harga 699 euro atau setara dengan Rp11,8 juta.

2. Samsung Galaxy M12

5 Smartphone Terbaru dengan Refresh Rate 90Hz, Bikin Mata Nyaman!nasilemaktech.com

Samsung Galaxy M12 merupakan smartphone keluaran terbaru dari Samsung untuk segmen pasar menengah. Meskipun dibekali dengan layar IPS seluas 6,5 serta resolusi HD+. Layar dari Galaxy M12 sudah memiliki kemampuan refresh rate 90Hz loh.

Galaxy M12 ditenagai oleh chipset Exynos 850, RAM hingga 6GB, memori internal hingga 128GB serta baterai berkapasitas 6.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 15W.

Selebihnya, smartphone ini memiliki empat kamera belakang dengan 48MP sebagai kamera utama, sensor sidik jadi yang terletak pada sisi samping, Bluetooth 5.0 dan USB Type-C. Samsung Galaxy M12 dengan varian terendah dijual seharga Rs.10,999 atau setara dengan Rp2,1 juta.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Smartphone Terbaru Samsung yang Rilis Januari 2021

3. Samsung Galaxy A32

5 Smartphone Terbaru dengan Refresh Rate 90Hz, Bikin Mata Nyaman!elmundo.es

Merupakan penerus terbaru dari lini Galaxy A series, Samsung Galaxy A32 hadir dengan banyak pembaruan dari generasi sebelumnya. Samsung Galaxy A32 hadir dengan layar Super AMOLED seluas 6,5 inci beresolusi FullHD+. Selain itu, layar smartphone ini juga memiliki refresh rate 90Hz serta tingkat kecerahan hingga 800 nits.

Samsung Galaxy A32 didukung oleh chipset gaming Mediatek Helio G80 yang dipadukan dengan memori internal hingga 128GB, RAM hingga 8GB dan kapasitas baterai 5.000 dengan dukungan pengisian cepat 15W.

Memiliki empat kamera belakang dengan resolusi 64 MP + 8 MP + 5 MP + 5 MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 20MP. Samsung Galaxy A32 dijual seharga Rp3.599.000 untuk varian RAM 6GB.

4. Xiaomi Mi 10s

5 Smartphone Terbaru dengan Refresh Rate 90Hz, Bikin Mata Nyaman!igeekphone.com

Xiaomi Mi 10s rilis dengan layar AMOLED yang melengkung dengan luas 6,67 inci yang beresolusi FullHD+. Tidak hanya itu, layar Mi 10s sudah mendapat refresh rate 90Hz dan memiliki tingkat kecerahan hingga 1120 nits untuk warna yang lebih tajam.

Untuk sektor dapur pacunya, Mi 10s dibekali dengan chipset Snapdragon 870 yang disandingkan dengan RAM hingga 12GB, memori internal hingga 256GB dan baterai berkapasitas 4.780 mAh. Smartphone ini juga mendukung pengisian cepat sebesar 30W.

Xiaomi Mi 10s 5G ini memiliki empat kamera belakang dengan kamera utama 108MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 20MP. Xiaomi Mi 10s dijual seharga $616 atau sekitar Rp8,8 juta. 

5. Samsung Galaxy A52

5 Smartphone Terbaru dengan Refresh Rate 90Hz, Bikin Mata Nyaman!trustedreviews.com

Sama seperti seri Galaxy A terbaru yang lainnya, layar Galaxy A52 dibekali dengan panel Super AMOLED seluas 6,5 dengan resolusi FullHD yang sudah mendukung refresh rate 90Hz.

Berbeda dengan Galaxy A32, Galaxy A52 dilengkapi dengan chipset Snapdragon 720G dengan fabrikasi 8 nm yang dipadukan dengan RAM hingga 8GB, memori internal hingga 256GB dan baterai berkapasitas 4.500 mAh yang didukung dengan pengisian cepat 25W.

Memiliki empat buah kamera belakang dengan konfigurasi 64MP+8MP+5MP+5MP. Untuk kamera depannya memiliki resolusi 32MP. Selain itu, smartphone ini juga sudah memiliki sertifikasi IP67 yang tahan debu dan air. Samsung Galaxy A52 dijual seharga Rp4.999.000 untuk varian RAM 8 GB + ROM 128GB.

 

Nah, itulah lima smartphone terbaru yang memiliki layar dengan refresh rate 90Hz. Dengan memiliki refresh rate yang tinggi membuat pengalaman dalam menggunakan smartphone ataupun bermain game akan terasa lebih halus pada setiap pergerakan layarnya.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Smartphone Terbaru dengan Chipset Snapdragon 765G

Arthur Glenn Photo Verified Writer Arthur Glenn

Mulai aja dulu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya