7 Smartphone Flagship Ini Masih Pakai Audio Jack 3,5 mm

Udah jarang smartphone mahal pakai audio Jack 3,5 mm

Tren smartphone saat ini adalah hilangnya jack headphone 3,5 mm. Jack headphone 3,5 mm digunakan untuk mengkoneksikan antara ponsel dengan headset/handsfree/earphone. Perangkat ini dipakai mendengarkan musik atau bermain game yang membutuhkan mikrofon sebagai media berkomunikasi antar sesama pemain.

Namun kamu tak perlu khawatir karena 7 smartphone flagship ini masih mempertahankan jack headphone 3,5 mm. Apa aja? Yuk simak ulasannya berikut ini.

1. Samsung Galaxy S10 Series

7 Smartphone Flagship Ini Masih Pakai Audio Jack 3,5 mmandroidcentral.com

Smartphone flagship dari Samsung ini baru dirilis akhir Februari lalu. Membawa spesifikasi kelas atas dan user experience yang sangat mengesankan. Samsung Galaxy S10 series masih mempertahankan kehadiran jack headphone 3,5 mm untuk memberikan kenyamanan pada konsumen saat bermain game ataupun mendengarkan musik.

2. Samsung Galaxy Note 9

7 Smartphone Flagship Ini Masih Pakai Audio Jack 3,5 mmandroidauthority.net

Samsung tidak ingin mengikuti brand lain. Note 9 tidak hanya menghadirkan jack headphone  yang terletak di bagian bawah tetapi Note 9 juga tidak memiliki  notch. Note 9 memiliki speaker stereo yang disetel oleh AKG, yang sangat cocok ketika menonton video YouTube atau mendengarkan musik tanpa headphone.

Galaxy Note 9 hadir dengan spesifikasi kelas atas. Memiliki layar Quad+ HD 6,4 inci, ditenagai oleh chipset Snapdragon 845 atau Exynos 9810 dan dilengkapi dengan RAM hingga 8GB. Storage hingga 512GB dengan opsi bisa diperluas hingga 1TB dengan kartu microSD. Spesifikasi dan fitur lainnya termasuk setup dual kamera, rating IP68 dan baterai 4.000 mAh.

3. Huawei Mate 20

7 Smartphone Flagship Ini Masih Pakai Audio Jack 3,5 mmdigitaltrends.com

Meskipun bukan varian terbaik dari seri Huawei 20 Mate, namun Mate 20 masih menggunakan jack headphone yang tidak akan kamu temukan pada model Mate 20 Pro. Mate 20 ditenagai oleh chipset Kirin 980 dan memiliki layar 6,53 inci. RAM 4GB atau 6GB dan 128GB penyimpanan internal yang masih dapat kamu ekspansi dengan menggunakan kartu Memori Nano milik Huawei.

Menggunakan setup tiga kamera belakang dan satu kamera depan. Ponsel ini memiliki rating IP53, yang berarti tahan percikan air dan memiliki desain minim bezel yang cantik dengan notch kecil di bagian atas layar. Baterai 4.000 mAh dan mendukung pengisian nirkabel.

4. Samsung Galaxy S9 series

7 Smartphone Flagship Ini Masih Pakai Audio Jack 3,5 mmpcmag.com

Sama seperti Note 9, Galaxy S9 dan S9+ memiliki jack headphone on board. S9 series juga menghadirkan speaker stereo yang disetel oleh AKG, dengan rating IP68 dan ditenagai oleh chipset Snapdragon 845 atau Exynos 9810 (tergantung wilayah).

Galaxy S9+ memiliki layar 6,2 inci, dibandingkan dengan layar 5,8 inci pada Galaxy S9. Keduanya menggunakan teknologi Super AMOLED, menawarkan resolusi QHD+ dan memiliki rasio aspek 18,5: 9. S9+ juga dilengkapi dengan baterai yang lebih besar yakni 3.500 dibandingkan dengan 3.000 mAh pada Galaxy S9, dua GB RAM lebih besar dibandingkan dengan S9 (6GB VS 4GB) dan terdapat dual kamera belakang.

Baca Juga: 5 Smartphone LG dengan Chipset Mumpuni, Main Game Bisa Seharian

5. LG V40 ThinQ

7 Smartphone Flagship Ini Masih Pakai Audio Jack 3,5 mmandroidauthority.net

LG V40 ThinQ merupakan ponsel yang bagus untuk pecinta musik karena dilengkapi dengan jack headphone dan Quad DAC. V40 ThinQ juga merupakan perangkat yang bagus untuk kamu yang suka memotret karena ponsel ini memiliki tiga kamera belakang dan dua kamera depan.

V40 ThinQ menggunakan chipset Snapdragon 845, dengan layar Quad HD+ 6,4 inci dan diberi rating IP68. Sudah mendukung pengisian secara nirkabel. Tetapi memang V40 ThinQ memiliki baterai agak kecil yakni hanya 3,300mAh. Sebagai perbandingan, Huawei Mate 20 Pro berukuran kurang lebih sama tetapi memiliki baterai 4.200mAh yang jauh lebih besar.

6. Pocophone F1

7 Smartphone Flagship Ini Masih Pakai Audio Jack 3,5 mmandroidcentral.com

Jika kamu mencari smartphone dengan spesifikasi kelas atas yang maenggunakan jack headphone namun dengan harga yang terjangkau, Pocophone F1 mungkin cocok untuk kamu. Didukung oleh chipset Snapdragon 845, memiliki hingga 8GB RAM dan layar Full HD+ 6,18 inci. Poco F1 juga memiliki baterai 4.000 mAh.

Poco F1 Versi 6GB RAM dan penyimpanan 64GB dibanderol dengan harga Rp4 juta, sedangkan varian 128GB dijual dengan harga Rp4,6 juta.

7. Asus ROG Phone

7 Smartphone Flagship Ini Masih Pakai Audio Jack 3,5 mmandroidcentral.com

Asus ROG Phone adalah ponsel yang dibuat khusus untuk bermain game. Kamu dapat mengetahuinya hanya dengan melihatnya karena desainnya yang menarik dan berbeda dari ponsel lainnya. Selain jack headphone, ROG Phone juga dilengkapi dua speaker depan dan ditenagai oleh chipset Snapdragon 845 dan 8GB RAM.

Ada banyak aksesori yang tersedia untuk ROG Phone yang memberikan pengalaman bermain game ke level berikutnya, termasuk TwinView handheld dock dengan tampilan sekunder dan baterai 6.000 mAh. Ada juga Mode X yang meningkatkan kecepatan clock dan membatasi tugas ke empat core tercepat.

Asus ROG Phone memilki layar 6,0 inci dan baterai 4,000 mAh. ROG Phone menawarkan 128 atau 512GB penyimpanan internal yang tidak dapat diperluas, dengan harga mulai dari Rp12,9 juta (128GB) danRp14,6 juta (512GB).

Buat kamu yang sedang mencari smartphone flagship namun masih tetap memiliki jack headphone 3,5 mm, 7 smartphone diatas bisa menjadi pertimbangan.

Baca Juga: 5 Smartphone LG dengan Dimensi Layar Luas, Ideal Buat Streaming

Bima Kristian Pranoto Photo Verified Writer Bima Kristian Pranoto

Alumni Teknik Informatika Universitas Islam Riau Ig @17bimachristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Efendi Ari Wibowo

Berita Terkini Lainnya