Gila, 8 Smartphone Ini Gunakan RAM Besar Hingga 12 GB

Tak perlu diragukan lagi performanya

Kapastitas ram yang besar pada smartphone memungkinkan smartphone untuk melakukan multi tasking dan menjalankan game-game kelas berat dengan sangat lancar. Kebanyakan smartphone sekarang ini hadir dengan ram mulai dari 2GB hingga 6GB. Namun ada beberapa smartphone yang hadir dengan ram yang jauh lebih besar yakni 12GB RAM. Berikut adalah 8 smartphone yang hadir dengan RAM 12GB.

1. Samsung Galaxy S10 Plus

Gila, 8 Smartphone Ini Gunakan RAM Besar Hingga 12 GBdigitaltrends.com

Varian tertinggi dari Samsung Galaxy S10 Plus memiliki RAM 12GB dan penyimpanan internal 1 TB. S10 Plus menggunakan chipset Exynos 9820 dan chipset Snapdragon 855 khusus di negara Amerika Serikat.

Di bagian depan software, S10 Plus menggunakan User Interface One UI yangb berjalan pada Android 9.0 pie. Baterai 4100mAh-nya dengan dukungan pengisian cepat. Terdapat tiga kamera belakang dengan resolusi 16 MP + 12 MP + 12 MP & 10 MP + 8 MP untuk kamera depannya.

2. Xiaomi Mi 9 Explorer Edition

Gila, 8 Smartphone Ini Gunakan RAM Besar Hingga 12 GBgsmarena.com

Xiaomi Mi 9 Explorer hadir dengan desain transparan dan dilengkapi dengan spesifikasi kelas atas. Ponsel ini dilengkapi dengan chipset Snapdragon 855 yang dipasangkan dengan RAM 12 GB dan penyimpanan internal 256 GB. Baterai 3300mAh terasa sedikit kurang mengingat spesifikasi kelas atas yang digunakan oleh ponsel ini.

Mi 9 Explore Edition menggunakan user interface MIUI berbasis Android 9 Pie. Dalam hal kamera, Mi 9 memiliki kamera belakang triple dengan resolusi 48 MP + 16 MP + 12 MP & kamera depan 20 MP.

3. Lenovo Z6 Pro

Gila, 8 Smartphone Ini Gunakan RAM Besar Hingga 12 GBxda-developers.com

Lenovo Z6 Pro adalah smartphone yang ditenagai oleh prosesor Snapdragon 855 yang dipadukan dengan RAM 12 GB dan penyimpanan internal 512 GB. Ponsel ini memilki daya tahan baterai sebesar 4000mAh dan dukungan fast charging 27W milik Lenovo. Lenovo juga mempromosikan setup Quad kamera dengan sensor Hyper Vision 48MP.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Smartphone Meizu Berfitur HDR, Pas Buat Fotografi

4. Xiaomi Black Shark 2

Gila, 8 Smartphone Ini Gunakan RAM Besar Hingga 12 GBdigitaltrends.com

Black Shark 2 adalah smartphone yang dirancang untuk bermain game, karenanya smartphone yang satu ini memilki hardware kelas atas seperti RAM 12GB, penyimpanan internal 256GB dan chipset Snapdragon 855. Selain itu, kamu juga mendapatkan mode Ludicrous dengan optimasi AI untuk CPU/GPU, Liquid Chamber Cooling dan case cooling yang berfungsi untuk mengendalikan panas ponsel saat sedang bermain game.

Memiliki dua kamera belakang yang beresolusi 48 MP + 12 MP serta kamera depan 20 MP. Fitur penting lainnya termasuk sistem operasi Android 9.0 Pie dan baterai 4000mAh yang sudah mendukung fast charging 27W.

5. Lenovo Z5 Pro GT

Gila, 8 Smartphone Ini Gunakan RAM Besar Hingga 12 GBtrustedreviews.com

Lennovo Z5 Pro Gt adalah ponsel pertama yang hadir dengan chipset Snapdragon 855 terbaru buatan Qualcomm. Smartphone ini memiliki spesifikasi flagship seperti sistem operasi Android 9.0 Pie berbasis ZUI 10, baterai 3350 mAh dengan dukungan pengisian cepat 38W, RAM 12GB dan penyimpanan internal 512GB. Kamu dapat mengambil foto menggunakan kamera belakang yang beresolusi 16 MP + 24 MP serta kamera depan dengan resolusi 16 MP + 8 MP.

6. Vivo iQOO

Gila, 8 Smartphone Ini Gunakan RAM Besar Hingga 12 GBengadget.com

Vivo iQOO adalah smartphone gaming dengan spesifikasi seperti Snapdragon 855, 44W fast-charging dan 12 GB RAM. Menggunakan baterai 4000mAh, storage 256 GB, Android 9.0 Pie. Vivo IQOOjuga dilengkapi dengan triplet kamera beresolusi 12 MP + 13 MP + 2 MP di belakang sementara dibagian depan terdapat kamera selfie 12 MP.

7. Nubia Red Magic 3

Gila, 8 Smartphone Ini Gunakan RAM Besar Hingga 12 GBvaluewalk.com

Ponsel terbaru dari Nubia adalah Red Magic 3 yang menggunakan 12GB RAM dan 256GB penyimpanan internal. Dilengkapi dengan baterai 5.000mAh dengan pengisian cepat 27W. Selain itu, Red Magic 3 juga dilengkapi liquid cooling yang menggunakan kipas turbo didalamnya. Nubia Red Magic 3 mempunyai satu kamera belakang beresolusi 48 MP bersama dengan kamera depan 16 MP.

8. Samsung Galaxy Fold

Gila, 8 Smartphone Ini Gunakan RAM Besar Hingga 12 GBsmartprix.com

Samsung Galaxy Fold menjadi ponsel Lipat yang paling populer tahun ini dan siap diluncurkan dalam beberapa bulan mendatang. Ponsel ini dilengkapi dengan Qualcomm Snapdragon 855, sudah mendukung jaringan 5G, kapasitas penyimpanan 512GB, baterai 4.380mAh, 12GB ram dan One UI berbasis Android 9.0 Pie.

Samsung menawarkan 6 kamera di ponsel ini yaitu, kamera belakang 16 MP + 12 MP + 12 MP dan kamera depan 10 MP + 8 MP + 10 MP.

Kira-kira dengan RAM sebesar 12GB, apa yang akan kamu lakukan dengan smartphone kamu?

Baca Juga: [LINIMASA] Fakta dan Data Arus Mudik Lebaran 2019

Bima Kristian Pranoto Photo Verified Writer Bima Kristian Pranoto

Alumni Teknik Informatika Universitas Islam Riau Ig @17bimachristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya