7 Smartphone Anyar dengan Chipset Snapdragon 700 Series

Harganya ramah kantong, saatnya gaming!

Snapdragon 700 Series adalah lini chipset dari Qualcomm yang menjadi penghubung antara Snapdragon 600 Series dengan Snapdragon 800 Series. Chipset 700 Series dihadirkan dengan membawa fitur canggih yang ada pada Snapdragon 800 Series namun dengan harga yang lebih terjangkau.

Snapdragon 700 Series biasanya digunakan pada smartphone kelas menengah keatas. Dengan chipset ini, performa multitasking, bermain game dan multimedia terasa sangat ringan. Dan dibawah ini adalah tujuh smartphone anyar yang ditenagai Snapdragon 700 Series.

1. Realme 7 Pro

7 Smartphone Anyar dengan Chipset Snapdragon 700 Seriestechradar.com

Realme pada awal Oktober lalu baru saja merilis smartphone anyar yakni Realme 7 Pro. Dengan harga kurang dari Rp5 juta, kamu sudah bisa mendapatkan smartphone layaknya smartphone gaming. Realme 7 Pro ditenagai dengan chipset Snapdragon 720G, fast charging 65W yang sangat cepat dalam megisi daya, layar Super AMOLED dengan desain punch-hole dan dengan NTSC Color Gamut sebesar 98%.

  • Layar : Super AMOLED 6,4 inci beresolusi 1080 x 2400 pixels
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 720G
  • RAM : 6/8 GB
  • Memori internal : 128 GB
  • Kamera belakang : 64 MP  wide + 8 MP ultrawide + 2 MP macro + 2 MP depth
  • Kamera depan : 32 MP wide
  • Baterai : 4500 mAh dengan Fast charging 65W
  • Harga : Rp4,999 juta

2. Vivo V20

7 Smartphone Anyar dengan Chipset Snapdragon 700 Serieszeebiz.com

Sama seperti Realme 7 Pro, Vivo V20 juga menyandang gelar sebagai smartphone anyar untuk saat ini. Vivo V20 sangat mengandalkan fitur pada kamera depannya yakni Eye Autofocus. Masih ada juga fitur 64MP Night Camera untuk hasil foto lowlight yang lebih baik. Urusan performa, V20 menggunakan chipset yang tangguh yakni Snapdrgon 720G yang dibuat untuk bermain game dan masuk dalam Snapdragon Elite Gaming.

  • Layar : AMOLED 6,44 inci beresolusi 1080 x 2400 pixels
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 720G
  • RAM : 8GB
  • Memori internal : 128/256GB
  • Kamera belakang : 64 MP wide + 8 MP ultrawide + 2 MP depth
  • Kamera depan : 44 MP wide
  • Baterai : 4000 mAh dengan Fast charging 33W
  • Harga : Rp4,999 juta

3. Samsung Galaxy M51

7 Smartphone Anyar dengan Chipset Snapdragon 700 Seriesibtimes.co.in

Samsung Galaxy M51 merupakan smartphone Samsung dengan kapasitas baterai terbesar saat ini. Galaxy M51 memiliki baterai 7000mAh. Baterai sebesar ini bisa kamu andalkan untuk bermain game, multimedia dan multitasking selama berjam-jam lamanya. Galaxy M51 disokong dengan chipset Snapdragon 730G, layar Infinity-O Display dan quad-camera belakang.

  • Layar : Super AMOLED Plus 6,7 inci beresolusi 1080 x 2400 pixels
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 730G
  • RAM : 6/8 GB
  • Memori internal : 128 GB
  • kamera belakang : 64 MP wide + 12 MP ultrawide + 5 MP macro + 5 MP depth
  • Kamera depan :  32 MP wide
  • Baterai : 7000 mAh dengan Fast charging 25W
  • Harga : Rp5,499 juta

4. Google Pixel 4a

7 Smartphone Anyar dengan Chipset Snapdragon 700 Seriesandroidauthority.net

Pixel 4a merupakan varian terjangkau dari Pixel 4 yang rilis tahun lalu. Pixel 4a dilengkapi dengan chipset Snapdragon 730G. Dibagian layar kamu akan mendapatkan transmissive hole. Untuk urusan fotogragfi, Pixel 4a menggunakan satu kamera belakang beresolusi 12.2 MP dengan dual-pixel. Pixel 4a akan mendapatkan upadate software hingga 2 tahun dan update sistem keamanan selama tiga tahun.

  • Layar : OLED 5,81 inci beresolusi 1080 x 2340 pixels
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 730G
  • RAM : 6 GB
  • Memori internal : 128 GB
  • Kamera belakang : 12.2 MP wide
  • kamera depan : 8 MP wide
  • Baterai : 3140 mAh dengan Fast charging 18W
  • Harga Rp7,3 juta

Baca Juga: Inilah 5 HP Baru Xiaomi dengan Chipset Snapdragon 700 Series

5. Xiaomi Poco X3

7 Smartphone Anyar dengan Chipset Snapdragon 700 Seriespricepony.com

Hadir dengan status sebagai midrange killer, Poco X3 NFC menghadirkan spesifikasi dan fitur canggih dengan harga hanya Rp3 jutaan saja. Menjadi smartphone pertama didunia dengan chipset Snapdragon 732G, layar dengan refresh rate 120Hz, baterai junbo 5160mAh dengan pengisian daya super cepat 33W dan dilengkapi dengan Teknologi LiquidCool 1.0 Plus.

  • Layar : IPS LCD 6,67 inci beresolusi 1080 x 2400 pixels
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 732G 
  • RAM : 6/8 GB
  • Memori internal : 64/128 GB
  • Kamera belakang : 64 MP wide + 13 MP ultrawide + 2 MP macro + 2 MP depth
  • Kamera depan : 20 MP wide
  • Baterai : 5160 mAh dengan Fast charging 33W
  • Harga : Rp3,099 juta (6/64 GB) dan Rp3,499 juta (8/128 GB)

6. Google Pixel 5

7 Smartphone Anyar dengan Chipset Snapdragon 700 Series9to5google.com

Kamu ingin smartphone compact namun dengan kinerja yang maksimal? Google Pixel 5 jawabannya. Pixel 5 hadir dengan layar 6 inci dengan refresh rate 90Hz. Pada bagian dapur pacu, Pixel 5 ditenagai dengan Snapdragon 765G yang sangat bertenaga. Masih ada juga baterai 4080mAh serta dukungan dual-camera belakang dengan hasil foto yang memukau khas Google Cam.

  • Layar : OLED 6 inci beresolusi 1080 x 2340 pixels
  • Chipset : Qualcomm  Snapdragon 765G
  • RAM : 8 GB
  • Memori internal : 128 GB
  • Kamera belakang : 12.2 MP wide + 16 MP ultrawide
  • Kamera depan : 8 MP wide
  • Baterai : 4080 mAh dengan Fast charging 18W
  • Harga : Rp8,8 juta

7. LG Wing

7 Smartphone Anyar dengan Chipset Snapdragon 700 Seriesphonearena.com

LG Wing merupakan bukti bahwa LG serius mengembangkan smartphone mereka. LG Wing hadir dengan dual-display yang dimana secondary display yang berukuran 3,9 inci bisa kamu putar layaknya menggunakan Gimbal dalam mengambil video. Dengan layar seperti ini, bermain game, multitasking dan multimedia menjadi lebih seru karena menghadirkan experience yang berbeda.

  • Layar : Rotating P-OLED 6,8 inci beresolusi 1080 x 2460 pixels  dengan Secondary display G-OLED beresolusi 1080 x 1240 pixels 3.9 inci
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 765G
  • RAM : 8 GB
  • Memori internal :  128/256 GB
  • Kamera belakang : 64 MP wide + 13 MP ultrawide + 12 MP ultrawide
  • Kamera depan : Motorized pop-up 32 MP wide
  • Baterai : 4000 mAh dengan Quick Charge 4.0+
  • Harga : Rp13,8 juta

Dengan Snapgradon 700, gak perlu diragukan lagi performa smartphone bakalan top banget. Terutama untuk kamu pecinta game mobile, gak perlu ragu lagi. Tujuh smartphone di atas dapat dipilih sesuai dengan budget yang kalian miliki ya!

Baca Juga: Performa Juara, 8 HP Flagship dengan Snapdragon 865 Plus Harganya

Bima Kristian Pranoto Photo Verified Writer Bima Kristian Pranoto

Alumni Teknik Informatika Universitas Islam Riau Ig @17bimachristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya