7 Smartphone Midrange 2020 Dengan RAM 6 GB, Cocok Buat Main Game!

Main game berat tetap lancar dan tanpa hambatan

Random Access Memory atau sering disingkat RAM adalah ruang penyimpanan berbagai data aplikasi yang masih aktif dalam smartphone. Besar ukuran RAM yang dimiliki dalam sebuah smartphone dapat mempengaruhi kinerja smartphone tersebut. Jika kapasitas RAM berukuran kecil, maka kinerja dalam memproses perintah akan semakin lambat.

Sebaliknya jika kapasitas RAM besar, maka proses kinerja akan semakin cepat. Kapasitas RAM saat ini yang disarankan adalah 4GB untuk menjalankan aplikasi terkini dan beberapa game terbaru. Namun tak ada salahnya jika memilih smartphone dengan 6GB RAM agar kinerja smartphone makin kencang. Dan dibawah ini adalah 7 smartphone kelas midrange yang hadir dengan RAM 6GB di tahun 2020.

1. Samsung Galaxy A51

7 Smartphone Midrange 2020 Dengan RAM 6 GB, Cocok Buat Main Game!androidinsight.tech

Samsung Galaxy A51 yang rilis pada awal tahun 2020 adalah pengganti dari Galaxy A50. Tentu saja Galaxy A51 hadir dengan beberapa peningkatan dalam segi hardware dan software. Seperti ukuran layar lebih lebar, resolusi lebih tajam, chipset terbaru, quad-camera belakang dan resolusi kamera depan lebih besar.

  • Layar : Super AMOLED 6,5 inci beresolusi 1080 x 2400 pixels
  • Chipset : Exynos 9611
  • RAM : 4/6/8 GB
  • Memori internal : 64/128 GB
  • Kamera belakang : 48 MP wide + 12 MP ultrawide + 5 MP macro + 5 MP depth
  • Kamera depan : 32 MP wide
  • Baterai : 4000 mAh dengan Fast charging 15W
  • Harga : Rp4,799 juta versi 6/128 GB

2. Vivo Z1 Pro

7 Smartphone Midrange 2020 Dengan RAM 6 GB, Cocok Buat Main Game!androidbeat.com

Kebanyakan smartphone Vivo dirancang dengan mengedepankan fitur kamera. Namun hal itu tak terjadi pada Vivo Z1 Pro, malahan Vivo lebih menonjolkan performa dari smartphone ini. Ditenagai dengan chipset Snapdragon 700-Series, Vivo Z1 Pro dibekali dengan RAM berkapasitas 4/6GB. Selain itu, Z1 Pro punya baterai sangat awet sebesar 5000mAh.

  • Layar :  IPS LCD 6,53 inci beresolusi 1080 x 2340 pixels
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 712
  • RAM : 4/6 GB
  • Memori internal : 64/128 GB 
  • Kamera belakang : 16 MP wide + 8 MP ultrawide + 2 MP depth
  • Kamera depan : 32 MP wide
  • Baterai : 5000 mAh dengan Fast charging 18W
  • Harga : Rp3,499 juta versi 6/128 GB

3. Xiaomi Redmi Note 9

7 Smartphone Midrange 2020 Dengan RAM 6 GB, Cocok Buat Main Game!phonearena.com

Redmi Note 9 merupakan smartphone andalan dari Xiaomi untuk kelas midrange pada tahun ini. Redmi Note 9 dilengkapi dengan CPU Octa-Core pefroma tinggi dengan clockspeed 2,00GHz. Kapasitas baterai jumbo dengan pengisian daya sangat cepat serta dukungan chipset MediaTek Helio G-Series yang dibuat untuk bermain game.

  • Layar : IPS LCD 6,53 inci beresolusi 1080 x 2340 pixels
  • Chipset : MediaTek Helio G85 
  • RAM : 3/4/6 GB
  • Memori internal : 64/128 GB
  • Kamera belakang : 48 MP wide + 8 MP ultrawide + 2 MP macro + 2 MP depth
  • Kamera depan : 13 MP
  • Baterai : 5020 mAh dengan Fast charging 18W
  • Harga : Rp2,799 juta versi 6/128 GB

Baca Juga: 8 Alasan untuk Beralih dari Konsol ke PC Gaming di 2020

4. Xiaomi Redmi Note 9 Pro

7 Smartphone Midrange 2020 Dengan RAM 6 GB, Cocok Buat Main Game!xiaomitoday.com

Kakak dari Redmi Note 9 yakni Redmi Note 9 Pro hadir dengan beberapa perubahan. Redmi Note 9 Pro dilengkapi dengan kamera quad level flagship. Penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon, pengisian daya yang lebih cepat, ukuran layar lebih besar dan hadirnya fitur NFC.

  • Layar : IPS LCD 6,67 inci beresolusi 1080 x 2400 pixels
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 720G
  • RAM : 6/8 GB
  • Memori internal : 64/128 GB
  • Kamera belakang : 64 MP wide + 8 MP ultrawide + 5 MP macro + 2 MP depth
  • Kamera depan : 16 MP wide
  • Baterai : 5020 mAh dengan Fast charging 30W
  • Harga : Rp3,499 juta versi 6/64 GB

5. Xiaomi Mi Note 10

7 Smartphone Midrange 2020 Dengan RAM 6 GB, Cocok Buat Main Game!androidcentral.com

Kamu butuh smartphone yang bisa menghasilkan foto layaknya kamera profesional namun dengan harga yang ramah di kantong ? Mi Note 10 ini adalah jawabannya. Dengan harga kurang dari Rp7 juta, kamu sudah bisa mendapatkan sebuah smartphone dengan kamera beresolusi 108 MP dengan hasil foto yang sangat tajam dan berkualitas. Selain itu, Mi Note 10 juga cocok buat gaming karena dibekali dengan RAM 6 GB dan chipset 700-Series dari Snapdragon.

  • Layar : AMOLED 6,47 inci beresolusi 1080 x 2340 pixels
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 730G
  • RAM : 6 GB
  • Memori internal : 128 GB
  • Kamera belakang : 108 MP wide + 12 MP telephoto + 8 MP telephoto + 20 MP ultrawide + 2 MP macro
  • Kamer depan : 32 MP wide
  • Baterai : 5260 mAh dengan Fast charging 30W
  • Harga : Rp6,199 juta

6. Oppo A31

7 Smartphone Midrange 2020 Dengan RAM 6 GB, Cocok Buat Main Game!electrodealpro.com

Seperti kebanyakan smartphone Oppo lainnya, Oppo A31 menonjolkan fitur kamera. Pada A31 terdapat fitur yang namanya 12MP Triple Rear Camera. Untuk urusan kinerja, Oppo A31 dibekali dengan prosesor Octa-Core 2.32GHz, 128 GB ROM dan 6 GB RAM. Kapasitas baterainya juga memadai untuk penggunaan sehari penuh.

  • Layar : IPS LCD 6,5 inci beresolusi 720 x 1600 pixels
  • Chipset : Mediatek Helio P35
  • RAM : 4/6 GB
  • Memori interna : 64/128 GB 
  • Kamera belakang : 12 MP wide + 2 MP macro + 2 MP depth
  • Kamera depan : 8 MP wide
  • Baterai : 4230 mAh
  • Harga : Rp2,999 juta versi 6/128 GB

7. Xiaomi Poco F2 Pro

7 Smartphone Midrange 2020 Dengan RAM 6 GB, Cocok Buat Main Game!digitaltrends.com

Last but not least ada Poco F2 Pro. Setelah ditunggu kehadirannya hingga 2 tahun lamanya, akhrinya penerus dari Poco F1 hadir juga. Poco F2 Pro satu-satunya smartphone midrange yang menggunakan processor Snapdragon 865, fyi processor ini biasanya digunakan pada smartphone kelas highend yang harganya belasan juta. Untuk urusan peforma, Poco F2 Pro dibekali dengan RAM LPDDR4X dan ROM UFS 3.1, jadi Poco F2 Pro pas banget buat gaming.

  • Layar : Super AMOLED 6,67 inci beresolusi 1080 x 2400 pixels
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 865
  • RAM : 6/8 GB
  • Memori internal : 128/256 GB 
  • Kamera belakang : 64 MP wide + 5 MP telephoto macro + 13 MP ultrawide + 2 MP depth
  • Kamera depan : Motorized pop-up 20 MP wide
  • Baterai : 4700 mAh dengan Fast charging 30W
  • Harga : Rp6,999 juta

Nah itulah rekomendasi 7 smartphone kelas midrange yang hadir dengan RAM 6GB di tahun 2020. Siap libas game-game berat terkini. Gimana, kamu sudah tahu mau memilih smartphone yang mana? Setelah memilih smartphone yang mana, kamu bisa menggunakan voucher Tokopedia untuk diskon tambahan.

Baca Juga: 7 HP Xiaomi Paling Tangguh untuk Gaming di 2020, CODM Rata Kanan!

Bima Kristian Pranoto Photo Verified Writer Bima Kristian Pranoto

Alumni Teknik Informatika Universitas Islam Riau Ig @17bimachristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya