6 Smartphone Terbaik Produksi Honor, Gak Kalah sama yang Lain!

Alternatif nih dari Samsung dan Xiaomi

Kamu mungkin sering mendengar produsen smartphone seperti Xiaomi, Samsung, Asus, Vivo dan Oppo. Tapi ada salah satu brand yang dipandang sebelah mata oleh para konsumen yakni Honor. Anak perusahaan dari Huawei ini rupanya juga merilis beberapa smartphone yang kencang namun dengan harga yang tidak bikin kantong jebol.

Nah di bawah ini adalah rekomendasi enam smartphone terbaik dari Honor yang bisa masuk dalam daftar smartphone incaran kamu nih guys.

1. Honor 20 Pro

6 Smartphone Terbaik Produksi Honor, Gak Kalah sama yang Lain!anandtech.com

Honor 20 Pro adalah smartphone flagship keluaran Honor. Memiliki layar berukuran 6.26-inci dengan resolusi Full HD+. Smartphone ini ditenagai oleh chipset yang sama dengan yang digunakan oleh Mate 20 Pro dan P30 Pro yakni Kirin 980 dengan RAM 8GB serta memori internal 256GB.

Dengan setup tiga kamera belakang beresolusi 48MP+16MP+8MP serta kamera selfie beresolusi 32MP. Baterai dengan kapasitas yang besar yakni 4000mAh dengan teknologi SuperCharge yang mampu mengisi daya hingga 50 persen dalam waktu 30 menit dan sudah menjalankan sistem operasi Android 9 Pie. Honor 20 Pro sendiri dijual pada harga Rp7,3 juta.

2. Honor View 20 Pro

6 Smartphone Terbaik Produksi Honor, Gak Kalah sama yang Lain!trustedreviews.,com

Honor view 20 hadir dengan layar punch-hole berukuran 6.4-inci serta resolusi Full HD+. Masih menggunakan chipset yang sama seperti Honor 20 Pro yakni chipset Kirin 980 dengan RAM 6GB atau 8GB serta varian memori internal 128GB atau 256GB.

Dengan setup dual kamera belakang beresolusi 48MP + ToF kamera tak lupa juga ada kamera selfie dengan resolusi 25MP. Baterai berkapasitas 4000mAh dengan fitur Fast battery charging 22.5W  serta sudah menggunakan OS Android 9 Pie. Untuk varian 6/128GB dibanderol Rp5,9 juta dan varian 8/256GB dijual pada harga Rp7,1 juta. 

3. Honor 20

6 Smartphone Terbaik Produksi Honor, Gak Kalah sama yang Lain!trustedreviews.com

Honor 20 memiliki layar berukuran 6.26-inci beresolusi Full HD+. Sama seperti varian Pro, Honor 20 juga masih menggunakan chipset Kirin 980 dengan RAM 6GB serta memori internal 128GB.

Hadir dengan empat kamera belakang yang masing-masing mempunyai resolusi 48MP+16MP+2MP+2MP dan kamera selfie 32MP. Ditunjang dengan baterai 3750mAh dengan teknologi Fast battery charging 22.5W yang mampu mengisi daya baterai dari nol hingga 50 persen hanya dalam waku 24 menit. Sayangnya Honor 20 tidak dijual resmi di Indonesia.

Baca Juga: Murah dan Berkualitas, Ini 7 Smartphone Honor Terbaik sampai Mid 2019!

4. Honor Play

6 Smartphone Terbaik Produksi Honor, Gak Kalah sama yang Lain!anandtech.com

Bisa dilihat dari namanya, Honor Play adalah sebuah smartphone yang dikhususkan untuk bermain game. Walaupun tergolong dalam smartphone gaming, namun nyatanya harga dari Honor Play relatif terjangkau yakni hanya Rp3,7 juta.

Honor Play memiliki layar 6,3 inci beresolusi Full HD+, ditenagai CPU Kirin 970, RAM hingga 6GB dan penyimpanan 64GB. Honor Play juga dilengkapi dengan teknologi GPU Turbo yang memungkinkan kinerja Honor Play menjadi meningkat saat bermain game.

5. Honor 8X

6 Smartphone Terbaik Produksi Honor, Gak Kalah sama yang Lain!hihonor.com

Jika kamu sedang mencari smartphone yang murah namun dengan desain yang premium, maka Honor 8X adalah jawabannya. Honor 8X hadir dengan layar berukuran 6,5 inci beresolusi Full HD+.

Honor 8X ditenagai oleh CPU Kirin 710, hingga 6GB RAM dan penyimpanan internal hinggha 128GB. Dual kamera belakang beresolusi 20MP dan 2MP serta kamera depan dengan resolusi 16MP. Baterai dengan kapasitas 3750mAh. Honor 8X dijual pada rentang harga Rp2,9 juta hingga Rp3,1 juta tergantung pada varian yang kamu pilih.

6. Honor 20 Lite

6 Smartphone Terbaik Produksi Honor, Gak Kalah sama yang Lain!trustedreviews.com

Honor 20 Lite hadir dengan layar berukuran 6.21-inci dengan resolusi Full HD+. Ditengai oleh chipset Kirin 710 dengan 4GB Ram dan internal Storage 128GB. Setup tiga kamera belakang dengan resolusi 24MP+8MP+2MP dan tak ketinggalan kamera selfie 32MP. Dengan baterai berkapasitas 3400mAh. Kabar buruknya Honor 20 Lite belum resmi dijual di Indonesia sama seperti Honor 20.

Nah itulah 6 rekomendasi smartphone terbaik dari Honor. Gimana, kamu tertarik untuk menjadikan salah satunya sebagai daily driver kamu?

Baca Juga: Untuk YouTuber, 4 Smartphone Honor dengan Dukungan Resolusi 4K

Bima Kristian Pranoto Photo Verified Writer Bima Kristian Pranoto

Alumni Teknik Informatika Universitas Islam Riau Ig @17bimachristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya