Laptop Huawei MateBook D14, Device Tangguh untuk WFH! 

Amin bisa kebeli

Jakarta, IDN Times - Gak terasa ya, sudah berbulan-bulan kamu menjalani WFH alias work from home. Biasanya kendala apa saja nih yang kamu hadapi? Pasti terkadang ada saja distraksi yang muncul dari orang-orang yang ada di rumah. Atau mungkin masalahnya justru datang dari device yang biasa kamu pakai? Wah, sudah mulai ‘ngambek’ tuh!

Pokoknya yang menyangkut device sih, efeknya bisa ganggu produktivitas kamu saat bekerja. Nah, kalau memang sudah harus menggantinya, IDN Times punya rekomendasi laptop yang cocok buat WFH nih, yaitu Huawei MateBook D14. Laptop ini punya segudang keunggulan yang bisa kamu dapatkan lho. Keep scrolling!

1. Performa stabil, kerjaan makin lancar!

Laptop Huawei MateBook D14, Device Tangguh untuk WFH! consumer.huawei.com

Laptop Huawei MateBook D14 bertenaga prosesor AMD Ryzen 7 3700U3, yang mempercepat dan meningkatkan kinerja device. Dilengkapi dengan PCIe SSD dan 16 GB dengan dual-channel DDR4 RAM yang dapat membaca dan menulis dengan sangat cepat lho. Serta dilengkapi RadeonTM RX Vega 10 Graphics, kamu bisa banget menyelesaikan pekerjaan sehari-hari atau menikmati hiburan tanpa lag nih guys! 

Selain itu, Laptop Huawei MateBook D14 juga dilengkapi dengan kipas Shark Fin 2.0. Secara efektif mengoptimalkan aliran udara dan menghilangkan panas, mendinginkan laptop dengan cepat dan senyap. Jadi, makin nyaman deh pakai laptop ini buat work from home!

Baca Juga: Berani Bersaing, Inilah 5 Keunggulan Laptop Huawei MateBook X Pro

2. Daya baterai tahan lama bisa hemat listrik, layar FullView, dan ringan!

Laptop Huawei MateBook D14, Device Tangguh untuk WFH! pinoymetrogeek.com

Laptop Huawei MateBook D14 ini dilengkapi dengan baterai 56 Wh yang luar biasa. Kamu bisa mengikuti meeting sepanjang hari atau bahkan jika ada kelas online yang back-to-back. Cukup melakukan sekali charging aja nih, waktu pemakaian juga bisa sampai 9,5 jam lho. Jadi, bisa makin hemat listrik ya guys!

Layar yang digunakan di laptop Huawei MateBook D14 ini juga dilengkapi dengan layar IPS 1920 x 1080 yang luar biasa dan bezel yang telah disempurnakan menjadi 4,8 mm. Membuat tampilan Full View 14 inci terlihat hampir tanpa batas. Selain itu, laptop ini juga ringan nih hanya 1,39 kilogram aja dengan ketebalan 15,9 mm.

3. Fitur Huawei Share, bisa langsung mirroring dari smartphone lho!

Laptop Huawei MateBook D14, Device Tangguh untuk WFH! technobaboy.com

Ini dia fitur yang gak dimiliki device lain, yaitu Huawei Share! Jelas saja ya guys, fitur ini jadi unggulan laptop Huawei MateBook D14. Soalnya, kamu bisa langsung terkoneksi dengan smartphone Huawei atau Nova yang sudah dibekali dengan fitur NFC. Hanya dengan menyentuhkan back case smartphone dengan laptop, tampilan smartphone-mu bisa mirroring ke layar laptop.

Berbagi file antar device juga sangat mudah dan praktis lho. Kamu hanya perlu drag and drop aja file yang dibutuhkan, simpel dan gak ribet! Jempol banget nih buat Huawei telah berhasil membangun konektivitas yang mulus untuk mendukung interkonektivitas berbagai device, sehingga dapat terhubung dengan mudah melalui Huawei Share.

4. Penempatan kamera unik, ada fingerprint, keamanan terjamin

Laptop Huawei MateBook D14, Device Tangguh untuk WFH! pinoymetrogeek.com

Ada lagi nih fitur yang unik dari laptop Huawei MateBook D14 ini. Memiliki penempatan kamera unik yang terpasang di tombol keyboard F6 didesain agar pas dengan keyboard yang ergonomis untuk kenyamanan dan privasi. 

Dan yang paling aman lagi, tombol power laptop Huawei MateBook D14 punya fingerprint alias pembaca sidik jari, sehingga kamu bisa menyalakan dan masuk dengan aman hanya dengan satu tekanan aja. Intinya, laptop ini menawarkan keamanan privasi yang super lho!

5. Serbaguna dan fleksibel

Laptop Huawei MateBook D14, Device Tangguh untuk WFH! IDN Times/Huawei MateBook D14

Dengan menggunakan laptop Huawei MateBook D14 ini selama work from home, kamu bisa semakin meningkatkan produktivitas nih. Selain itu, kamu juga bisa banget mendapatkan hiburan dari device ini. Seperti menonton film atau serial, bermain game dengan dukungan prosesor yang tangguh pada laptop ini!

Oh iya, kamu gak perlu khawatir jika terlalu lama menatap layar laptop ini. Soalnya, tampilan laptop Huawei MateBook D14 sudah tersertifikasi TÜV Rheinland, dapat mengurangi blue light yang bisa mengganggu mata secara signifikan untuk memastikan kesehatan optik jangka panjang. Keren ya!

So, apakah ini saatnya kamu berganti device demi meningkatkan produktivitas selama WFH? (CSC)

Baca Juga: Huawei Rilis Laptop Mid-range, MateBook D15 dan Gadget Lainnya

Topik:

  • Cynthia Kirana Dewi

Berita Terkini Lainnya