5 Smartphone Samsung Galaxy M-series yang Punya Harga Terjangkau

Cocok untuk para millennials!

Seperti yang kita ketahui, Samsung sedang gencar-gencarnya merilis smartphone mid-range terbaru. Salah satunya ialah melalui seri Galaxy M. Sesuai namanya, seri ini ditujukan untuk para millennial yang produktif. Maka tak heran, jika spesifikasi dan fitur yang dimiliki smartphone seri ini terbilang sangat mumpuni. Walaupun begitu, banderolan harga dari seri Galaxy M ini tetap terjangkau. Bahkan, ada yang cuma Rp1 jutaan aja, lho!

Mau tahu apa saja 5 smartphone Samsung Galaxy M-series yang masuk pada daftar kali ini? Yuk, simak ulasannya dibawah ini.

1. Samsung Galaxy M11

5 Smartphone Samsung Galaxy M-series yang Punya Harga Terjangkaugizmologi.id

Saat ini, Samsung Galaxy M11 merupakan salah satu varian Galaxy M terendah. Maka tak heran, jika smartphone ini dibanderol dengan harga Rp1 jutaan saja. Menariknya, smartphone ini sudah berbekal layar luas dengan desain infinity-O khas Samsung. Keren banget, bukan?

Untuk lebih jelasnya, berikut spesifikasi lengkap dari Samsung Galaxy M11:

  • layar PLS TFT 6.4inci dengan resolusi HD+ 720 × 1560 piksel;
  • prosesor Qualcomm Snapdragon 450;
  • RAM 3GB;
  • memori internal 32GB;
  • kamera belakang triple-camera dengan resolusi 13MP + 5MP + 2MP;
  • kamera depan 8MP dan
  • baterai 5000mAh dengan 15W fast-charging

Sedangkan untuk harganya, Samsung Galaxy M11 dibanderol dengan harga Rp1,899 juta.

2. Samsung Galaxy M21

5 Smartphone Samsung Galaxy M-series yang Punya Harga Terjangkausmartprix.com

Sebagai smartphone mid-range, Samsung Galaxy M21 hadir dengan berbagai fitur menarik. Layar luas dengan panel Super AMOLED, baterai 6000mAh yang tahan lama, dan kamera dengan resolusi tinggi. Tak lupa, desain dari Samsung Galaxy M21 juga terlihat kekinian berkat frame kamera belakang yang berbentuk persegi panjang.

Berikut spesifikasi lengkapnya:

  • layar Super AMOLED 6.4inci beresolusi FHD+ 1080 × 2340 piksel;
  • prosesor Exynos 9611;
  • RAM 4GB;
  • memori internal 64GB;
  • kamera belakang triple-camera dengan resolusi 48MP + 8MP + 5MP;
  • kamera depan 20MP dan 
  • baterai 6000mAh dengan 15W fast-charging

Untuk membawa pulang smartphone kece ini, kamu perlu menyiapkan budget sebesar Rp3,199 juta.

3. Samsung Galaxy M31

5 Smartphone Samsung Galaxy M-series yang Punya Harga Terjangkauall-i-tech.com

Sebagai 'kakak' dari Samsung Galaxy M21, smartphone yang satu ini punya spesifikasi yang lebih tangguh. Seperti quad-camera 64MP, RAM 6GB, serta memori internal 128GB yang terbilang cukup luas.

Simak spesifikasi lengkap Samsung Galaxy M31 untuk mengetahui lebih lanjut:

  • layar Super AMOLED 6.4inci dengan resolusi FHD+ 1080 × 2340 piksel;
  • prosesor Exynos 9611;
  • RAM 6GB;
  • memori internal 128GB;
  • kamera belakang quad-camera beresolusi 64MP + 8MP + 5MP + 5MP;
  • kamera depan 32MP dan
  • baterai 6000mAh dengan 15W fast-charging

Rp3,999 juta merupakan harga resmi dari smartphone ini.

Baca Juga: 5 Smartphone Mid-range Samsung dengan RAM 6GB, Bebas Lag!

4. Samsung Galaxy M30s

5 Smartphone Samsung Galaxy M-series yang Punya Harga Terjangkausmartprix.com

Hadir dengan desain yang eye-catching, Samsung Galaxy M30s ini sangat cocok untuk anak muda. Tak lupa, smartphone ini juga sudah dibekali dengan fitur-fitur menarik, yaitu layar Super AMOLED, baterai 6000mAh, dan fast-charging.

Adapun spesifikasi lain dari Samsung Galaxy M30s:

  • layar Super AMOLED 6.4inci dengan resolusi FHD+ 1080 × 2340 piksel;
  • prosesor Exynos 9611;
  • RAM 4GB;
  • memori internal 64GB;
  • kamera belakang triple-camera beresolusi 48MP + 8MP + 5MP;
  • kamera depan 16MP dan
  • baterai 6000mAh dengan 15W fast charging

Saat ini, Samsung Galaxy M30s dibanderol dengan kisaran harga Rp2,9 jutaan.

5. Samsung Galaxy M30

5 Smartphone Samsung Galaxy M-series yang Punya Harga Terjangkauyangcanggih.com

Walau sudah berumur 1 tahun, namun smartphone yang satu ini masih sangat cocok untuk kamu lirik saat ini. Salah satu alasannya ialah karena spesifikasi yang disajikan masih terbilang mumpuni. Apalagi, harga dari Samsung Galaxy M30 ini sudah terpaut jauh dengan harga resmi saat perilisannya, lho!

Berikut spesifikasi lengkapnya:

  • layar Super AMOLED 6.4inci dengan resolusi FHD+ 1080 × 2340 piksel;
  • prosesor Exynos 7904;
  • RAM 4GB;
  • memori internal 64GB;
  • kamera belakang triple-camera dengan resolusi 13MP + 5MP + 5MP;
  • kamera depan 16MP dan
  • baterai 5000mAh dengan 15W fast-charging

Kamu perlu menyiapkan tabungan sebesar Rp2,5 jutaan untuk membawa pulang Samsung Galaxy M30 ini.

Nah, itulah rangkuman 5 smartphone Samsung Galaxy M-series yang dibanderol dengan harga terjangkau. Kamu pilih yang mana, nih?

Baca Juga: Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy M31, Penerus Galaxy M30s!

Defender Artha Widiprasetyo Photo Verified Writer Defender Artha Widiprasetyo

Proud to be Young

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya