5 Rekomendasi HP Terkini dengan Kamera Depan 32 MP, Harga Bersahabat!

Kamera bagus spesifikasi juga oke

Tak hanya besaran resolusi kamera belakang saja yang menjadi daya tarik jika memiliki sebuah smartphone saat ini. Namun, tentunya juga besaran kamera depan yang telah disematkan. Bukan tanpa alasan, sebab semakin besar resolusi kamera depan sebuah smartphone maka pengalaman seperti video call, bermain media sosial, hingga selfie akan menjadi lebih menyenangkan.

Nah, tahukah kamu ternyata ada beberapa smartphone yang telah menggunakan kamera depan yang cukup besar yakni 32 MP. Bahkan, harganya pun bisa dikatakan cukup terjangkau lho. Untuk lebih jelasnya smartphone apa saja yang dimaksudkan tersebut. Silahkan simak ulasannya di bawah ini.

1. Honor 20S

5 Rekomendasi HP Terkini dengan Kamera Depan 32 MP, Harga Bersahabat!techadvisor.co.uk

Smartphone kelas menengah ini cocok kamu masukkan kedalam list untuk dimiliki. Pasalnya, smartphone yang memiliki berat 172 g ini selain dibekali kamera depan yang oke ternyata juga memiliki memori internal sebesar 128GB yang dipadankan dengan konfigurasi RAM 6GB. So, bakal gak kwuatir lagi nih untuk menyimpan banyak foto ataupun video.

Bergeser ke spesifikasi lainnya. Smartphone ini telah menggunakan prosesor Octa-core (2x2.27 GHz Cortex-A76 & 6x1.88 GHz Cortex-A55), chip HiSilicon Kirin 810 (7 nm), tiga kamera belakang 48 + 8 + 2 MP dan memiliki baterai berkapasitas 3750 mAh. Untuk harganya, smartphone ini dibandrol sebesar Rp3,8 juta.

2. Vivo V17

5 Rekomendasi HP Terkini dengan Kamera Depan 32 MP, Harga Bersahabat!mashable.com

Vivo V17 bisa menjadi alternatif smartphone selfie pilihan selanjutnya. Perangkat ini sama dengan trend smartphone saat ini dimana telah menyalipkan kamera depan 32 MP di layar tipe Infinity-V. Untuk resolusi kamera belakang juga oke. Sebab, telah menggunakan empat kamera belakang 48 + 8 + 2 + 2 MP.

Selain itu, perangkat ini juga telah dibekali dengan chip Qualcomm Snapdragon 665 (11 nm), prosesor Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver), RAM 8GB, memori internal 128GB dan baterai berkapasitas 4500 mAh. Untuk memiliki smartphone ini cukup mengeluarkan uang sebesar Rp4,4 juta.

3. Mi 9 Lite

5 Rekomendasi HP Terkini dengan Kamera Depan 32 MP, Harga Bersahabat!root-nation.com

Mi 9 Lite seperti tahu betul mengambil hati para pecinta fotografi. Pasalnya, smartphone ini seolah telah mengemas satu paket komplit. Dimana, perangkat besutan Xiaomi ini dibekali dengan kamera depan 32 MP, tiga kamera belakang 48 + 8 + 2 MP dan didukung dengan layar teknologi Super AMOLED sehingga foto dan video yang ditampilkan memiliki kontras yang bagus dan berkualitas.

Untuk urusan dapur pacu smartphone ini telah diotaki oleh prosesor Octa-core (2x2.2 GHz Kryo 360 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 360 Silver), chipset Qualcomm Snapdragon 710 (10 nm), memori internal 64GB, RAM 6GB dan didukung baterai yang memiliki kapasitas 4030 mAh. Cukup mengeluarkan budget sebesar Rp3,3 juta smartphone ini dapat dibawa pulang.

4. Oppo K5

5 Rekomendasi HP Terkini dengan Kamera Depan 32 MP, Harga Bersahabat!giztop.com

Dirilis lada bulan Oktober lalu Oppo K5 memang diketahui memiliki spesifikasi yang terbilang cukup moncer dikelasnya. Telah dibekali kamera depan yang sama besar dengan para kompetitornya. Oppo K5 juga hadir dengan empat kamera belakang beresolusi 64 + 8 + 2 + 2 MP.

Dalam urusan jeroannya, smartphone ini telah dipersenjatai dengan prosesor Octa-core (2x2.2 GHz Kryo 470 Gold & 6x1.8 GHz Kryo 470 Silver), chip Qualcomm Snapdragon 730G (8 nm), RAM 6GB, memori internal 128GB dan memiliki baterai berkapasitas 4000 mAh. Untuk harganya, smartphone ini dijual Rp4,8 juta.

5. Huawei nova 5z

5 Rekomendasi HP Terkini dengan Kamera Depan 32 MP, Harga Bersahabat!youtube.com/IT. TECH

Smartphone yang diproyeksikan untuk bertarung dikelas menengah ini juga memiliki daya tarik tersendiri lho. Meski memiliki layar Ultra O serta resolusi kamera depan sama dengan honor. Smartphone tampil berbeda dalam hal menyematkan empat kamera belakang kekiniannya yang beresolusi 48 + 8 + 2 + 2 MP.

Dalam segi performa smartphone ini pun cukup tangguh. Dimana, telah dilengkapi dengan chipset HiSilicon Kirin 810 fabrikasi 7 nm, prosesor Octa-core (2x2.27 GHz Cortex-A76 & 6x1.88 GHz Cortex-A55), RAM 6GB, memori internal 64GB dan baterai yang berkapasitas 4000 mAh. Untuk harganya, Huawei nova 5z dibandrol sebesar Rp3 juta.

Itu dia rekomendasi smartphone yang memiliki fitur kamera belakang resolusi 32 MP. Jadi, apa kamu tertarik untuk memiliki salah satunya?

Deka Apriansyah Photo Verified Writer Deka Apriansyah

TEP, Universitas Andalas

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya