Apple Gelar Sayembara Senilai Rp14 Miliar, Minat?

Apple serius dalam meningkatkan sistem keamanan perangkatnya

Jakarta, IDN Times - Raksasa teknologi, Apple, sepertinya tidak main-main dalam meningkatkan sistem keamanan perangkatnya. Mereka bahkan rela mengeluarkan dana besar untuk menindaklanjuti keseriusan tersebut. 

Dikutip dari Forbes, baru-baru ini, Apple mengumumkan sayembara senilai US$1 juta atau setara Rp14 miliar (kurs Rp14 ribu) bagi mereka yang bisa menemukan celah dalam sistem keamanan di iPhone maupun Mac.

Nilai yang ditawarkan Apple merupakan hadiah tertinggi dibanding perusahaan teknologi manapun. Sayembara ini bakal terbuka untuk semua peneliti. Sebelumnya, sayembara tersebut hanya berlaku untuk mereka yang menerima undangan khusus dari Apple. 

Baca Juga: 8 Perusahaan Besar yang Gak Disangka Sudah Diakusisi Apple Inc

1. Diperluas hingga ke perangkat watchOS dan sistem operasi Apple TV

Apple Gelar Sayembara Senilai Rp14 Miliar, Minat?forbes.com

Head of Security Engineering Apple Ivan Krstić mengumumkan perluasan untuk mencari celah dalam sistem keamanannya. Pengumuman dilakukan di Las Vegas pada konferensi Black Hat.

Selain itu, Apple juga akan memberi peserta karunia bug "perangkat pengembang" - iPhone yang memungkinkan peretas merambah lebih jauh ke dalam iOS. 

2. Rp14 miliar untuk peretas iPhone

Apple Gelar Sayembara Senilai Rp14 Miliar, Minat?macworld.co.uk

Apple telah berkomitmen untuk memberikan hadiah sebesar Rp14 miliar bagi peretas iPhone. Sementara itu hadiah Rp7 miliar bakal diberikan bagi mereka yang bisa menemukan serangan jaringan yang tidak memerlukan interaksi.

3. Ada bonus 50 persen untuk peretas

Apple Gelar Sayembara Senilai Rp14 Miliar, Minat?marketwatch.com

Apple juga memberi bonus 50 persen untuk peretas yang dapat menemukan kelemahan dalam perangkat lunak sebelum dirilis. Perusahaan dengan logo apel tergigit itu meningkatkan apresiasi tersebut dalam menghadapi pasar swasta yang semakin menguntungkan di mana peretas menjual informasi yang sama kepada pemerintah dengan jumlah besar.

Baca Juga: Apple Membuat iPad 5G dengan Fitur Lipat, Ini Bocoran Bentuk & Speknya

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya