Catat! Ini Daftar dan Tanggal Rilis Android 10 Bagi Smartphone Nokia

Coba cek deh, punyamu ada gak?

Nokia merupakan salah satu vendor smartphone yang tergolong rajin memberikan update OS Android kepada produk buatannya. Tentunya, hal ini sukses mendongkrak kembali citra Nokia yang dulu sempat terpuruk bersama OS Windows.

Nah, bagi kamu pengguna smartphone buatan HMD Global alias Nokia, ada kabar baik untukmu. Beberapa smartphone akan mendapatkan update ke OS Android 10 dan ini daftar serta jadwal rilisnya. Yuk, baca artikel selengkapnya di bawah ini.

1. Total ada 17 tipe smartphone Nokia yang akan mendapatkan update ke OS Android 10

Catat! Ini Daftar dan Tanggal Rilis Android 10 Bagi Smartphone NokiaAndroidcentral.com/Daniel Bader

Adapun smartphone buatan Nokia yang akan mendapatkan update ke OS Android 10 adalah sebagai berikut:

  • Nokia 1 dan Nokia 1 Plus
  • Nokia 2.1 dan Nokia 2.2
  • Nokia 3.1, Nokia 3.1 Plus dan Nokia 3.2
  • Nokia 4.2
  • Nokia 5.1 dan Nokia 5.1 Plus
  • Nokia 6.1 dan Nokia 6.1 Plus
  • Nokia 7 Plus dan Nokia 7.1
  • Nokia 8 Sirocco dan Nokia 8.1
  • Nokia 9 Pureview

Jumlahnya lumayan banyak ya? bahkan Nokia 1 yang dirilis pada bulan Februari 2018 kemarin juga ternyata masih mendapatkan update OS Android 10. Padahal spesifikasi yang diusung Nokia 1 terbilang sangat amat standar.

2. Jadwal rilis dimulai akhir tahun 2019 sampai kuartal kedua 2020

Catat! Ini Daftar dan Tanggal Rilis Android 10 Bagi Smartphone NokiaAndroidauthority.com/Eric Sheman

Adapun smartphone Nokia yang mendapatkan update OS ANdroid 10 akhir tahu ini adalah sebagai berikut:

  • Nokia 9 PureView
  • Nokia 8.1
  • Nokia 7.1 

Sedangkan smartphone lainnya yang mendapatkan update di anatara akhir tahun 2019 menuju kuartal tahun pertama 2020 adalah sebagai berikut:

  • Nokia 7 Plus 
  • Nokia 6.1 Plus 
  • Nokia 6.1 

Untuk kuartal tahun pertama 2020, daftar smartphone Nokia yang mendapatkan update adalah sebagai berikut:

  • Nokia 4.2 
  • Nokia 3.2 
  • Nokia 3.1 Plus
  • Nokia 2.2 
  • Nokia 1 Plus 
  • Nokia 5.1 Plus - 
  • Nokia 8 Sirocco

Dan untuk kuartal kedua di tahun 2020 adalah sebagai berikut:

  • Nokia 2.1
  • Nokia 3.1
  • Nokia 5.1
  • Nokia 1 

Nah, jika smartphone Nokia milikmu terdapat pada list diatas, maka kamu harus bersabar menunggu giliran update untuk ponsel milikmu. Tentunya, pengguna Nokia 9 PureView, Nokia 8.1 dan Nokia 7.1 sudah bisa menikmati Android 10 di ponsel miliknya sebelum akhir tahun tiba nanti.

3. Update tersebut membawa sejumlah peningkatan performa dan fitur

Catat! Ini Daftar dan Tanggal Rilis Android 10 Bagi Smartphone NokiaTheverge.com/Dieter Bohn

Update ke OS Android 10 tersebut nantinya akan membawa sejumlah perbaikan performa dan juga keamanan. Selain itu, berbagai fitur khas Android 10 seperti mode gelap, gestur terkustomisasi lebih dan focus mode juga akan disertakan dalam pembaharuan tersebut nantinya.

Nah bagaimana menurutmu, apakah kamu menganggap proses update tersebut memakan waktu yang relatif lama atau wajar? yuk, berikan tanggapanmu melalui kolom komentar di bawah ini.

Baca Juga: Ini Bedanya Android Stock, Android One dan Android Go 

Irvin Pabane Photo Verified Writer Irvin Pabane

Part of @pk189 LPDP RI || Soli Deo Gloria || Belajar Sepanjang Hayat || Baca tulisan lainnya di linktr.ee/irvinpabane

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya