7 Kerugian Memakai SD Card di Handphone Android, Masih Mau Pakai?

Mayoritas orang pernah mengalaminya, kecuali pengguna iPhone

Banyak orang menginginkan kapasitas memori yang besar untuk handphone-nya. Jadi mereka tidak perlu khawatir memori penuh walaupun menyimpan banyak file. Oleh karena itu, mereka menggunakan memori tambahan untuk handphone, yaitu SD card. Iya sih, pengguna iPhone can't relate, tapi mari melihat dari mereka yang masih sering membutuhkan SD Card.

Namun ternyata ada banyak  masalah yang bisa ditimbulkan oleh memori eksternal tersebut. Khususnya jika digunakan untuk handphone Android. Berikut ini 7 kerugian yang akan kamu dapatkan akibat memakai SD card!

1. Masalah kecepatan kinerja handphone

7 Kerugian Memakai SD Card di Handphone Android, Masih Mau Pakai?huffingtonpost.it

Ada banyak pilihan SD card yang bisa kamu pilih, baik berdasarkan brand maupun besar kapasitasnya. Tentunya masing-masing memiliki tingkat performa yang berbeda.

SD card dengan kualitas rendah akan mengurangi kecepatan kinerja handphone. Khususnya jika kamu menyimpan aplikasi di dalamnya. Durasi loading, tingkat refresh, dan kecepatan untuk menyesuaikan data akan berkurang dengan drastis.

2. SD card tidak terbaca

7 Kerugian Memakai SD Card di Handphone Android, Masih Mau Pakai?stellarinfo.co.in/

SD card memiliki siklus read/write yang terbatas. Setiap kali kamu mengakses dan memformat data, kemampuan kartu memori tersebut akan berkurang.

Masalahnya, kita juga tidak bisa memperkirakan berapa lama SD card bisa bertahan. Ditambah lagi, pengguna tidak akan mendapatkan peringatan dahulu sebelumnya, sehingga akan banyak data yang hilang saat SD card tidak terbaca.

3. Kesulitan menemukan file

7 Kerugian Memakai SD Card di Handphone Android, Masih Mau Pakai?socialsearch.ie

Mencari file di dalam handphone adalah hal yang cukup sulit untuk dilakukan. Ini karena kamu memiliki dua tempat penyimpanan, SD card dan memori internal.

Contohnya, kamu menyimpan foto dan musik di SD card, tetapi file download tersimpan di memori internal. Semakin banyak aplikasi yang digunakan, semakin sulit menemukan file di dalam handphone.

Baca Juga: Sering Gak Sadar, 5 Penyebab Handphone Eror Ini Harus Kamu Ketahui!

4. Hilangnya password yang tersimpan saat SD card error

7 Kerugian Memakai SD Card di Handphone Android, Masih Mau Pakai?intheblack.com

SD card yang error memang menyebabkan banyak masalah di dalam handphone. Khususnya jika aplikasi tersimpan di dalam SD card. Saat terjadi error di memori tersebut, kamu akan kehilangan password yang tersimpan sehingga harus masuk ulang ke dalam aplikasi tersebut.

5. Kesulitan saat berganti handphone

7 Kerugian Memakai SD Card di Handphone Android, Masih Mau Pakai?forecovery.com

Berlawanan dengan apa yang diketahui orang lain, SD card pada Android tidak bekerja seperti flash disk. Kamu bisa memindahkan file dengan flash disk tanpa masalah karena ia bersifat portable, bisa dipindahkan.

Saat berganti handphone, SD card pasti ikut dipindahkan. Dalam beberapa kasus, memori tersebut tidak bisa digunakan lagi karena sudah disetel sebagai penyimpanan lokal handphone lamamu.

6. Mengurangi performa game

7 Kerugian Memakai SD Card di Handphone Android, Masih Mau Pakai?androidauthority.net

Game adalah aplikasi yang memonopoli performa handphone. Selain memakai RAM yang besar, game juga menghabiskan kapasitas memori. Oleh karena itu, banyak orang yang memilih memindahkannya ke SD card. Namun ini adalah pilihan yang salah. Kamu akan mengalami banyak gangguan, grafis yang hilang, dan crashing.

7. Banyak SD card palsu yang akan merusak handphone

7 Kerugian Memakai SD Card di Handphone Android, Masih Mau Pakai?pcdn.co

Tanpa kamu sadari, banyak SD card palsu yang beredar di pasaran. Bahkan ada pula SD card yang tidak memiliki merek. Mereka tentunya memiliki kualitas yang rendah.

Hal ini akan merugikan pengguna sekaligus memengaruhi kinerja handphone. Bahkan kini Xiaomi tidak melengkapi produknya dengan slot SD card karena alasan tersebut.

Walaupun begitu, memakai SD card memang bisa memberikanmu tambahan kapasitas memori yang lebih besar. Kalau menurutmu mending pakai atau tidak ya?

Baca Juga: 7 Handphone Samsung Murah, Tapi Performa Tak Murahan

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya