6 Kelebihan dari Honor 8A, Smartphone Kece dengan Desain Elegan

Pesaing beratnya Redmi Note 7 dan Realme 3

Tahun 2019 ini banyak sekali vendor baru yang merilis smartphone terbaiknya. Honor, salah satu anak perusahaan dari Huawei ini juga turut meramaikan pasar dengan mengeluarkan smartphone mewahnya.

Bahkan Honor juga belakangan ini merilis smartphone entry-level yang super kece, yakni Honor 8A. Kehadiran smartphone ini cukup menyita karena menawarkan spesifikasi terbaik dengan harga yang terjangkau.

Honor 8A juga datang membawa fitur terbaru dan tentunya dengan beragam kelebihannya juga. Penasaran? Yuk kita liat aja!

1. Desain kekinian

6 Kelebihan dari Honor 8A, Smartphone Kece dengan Desain Eleganinstagram.com/honor_indonesia

Tampaknya Honor 8A memiliki desain yang lebih kekinian dibandingkan para pendahulunya. Pada bagian depannya terdapat notch atau poni kecil yang berbentuk seperti tetesan air. Bagian belakangnya Honor 8A juga menggunakan bahan plastik yang memiliki tekstur ganda, yakni Glossy dan Matte.

2. Layar nyaman di mata

6 Kelebihan dari Honor 8A, Smartphone Kece dengan Desain Eleganinstagram.com/honor_indonesia

Honor 8A membawa layar yang berukuran 6.09 inci dengan resolusi HD+ (1.560 x 720 pixel). Layarnya ini memiliki aspek ratio 19.5:9 dan sudah menggunakan teknologi panel IPS LCD. Honor 8A juga mempunyai fitur 'eye comfort' yang dapat membuat mata kita menjadi lebih nyaman saat menatap layar.

3. Hadir dengan chipset MediaTek

6 Kelebihan dari Honor 8A, Smartphone Kece dengan Desain Eleganinstagram.com/honor_indonesia

Jika biasanya Honor selalu menggunakan Kirin sebagai chipset utama pada setiap smartphonenya. Namun, Honor 8A justru memakai chipset dari pihak ketiga, yakni MediaTek Helio P35. Chipset ini mempunyai clockspeed 2,2 GHz serta teknologi fabrikasi 12 nm. Honor 8A juga sudah dibekali dengan RAM 3GB dan memori internal 32GB.

Baca Juga: Smartphone Android Pie Tahun 2019, Honor 8A Akan Dirilis di Indonesia!

4. Kamera yang lumayan

6 Kelebihan dari Honor 8A, Smartphone Kece dengan Desain Eleganinstagram.com/honor_indonesia

Ketika smartphone lain dengan harga yang sama sudah membawa set up kamera ganda, berbeda dengan Honor 8A yang masih menggunakan set up single kamera. Namun, Kamera belakang dari Honor 8A ini beresolusi 13 MP dengan bukaan lensa yang besar (f/1.8) serta memiliki fitur fokus otomatis. Dengan itu, gambar yang dihasilkannya tergolong lumayan bagus. Honor 8A juga sudah dilengkapi kamera depan beresolusi 8 MP.

5. Interface yang sederhana

6 Kelebihan dari Honor 8A, Smartphone Kece dengan Desain Eleganinstagram.com/honor_vietnam

Honor 8A sudah membawa sistem interface buatannya sendiri, yakni Emotion User Interface (EMUI). Interfacenya berbasis sistem operasi Android 9.1 Pie. Kerennya, interface dari Honor 8A ini tergolong sangat sederhana, bersih, dan mudah untuk dinavigasikan.

6. Harga terjangkau

6 Kelebihan dari Honor 8A, Smartphone Kece dengan Desain Eleganhttps://www.instagram.com/bakufon.az

Dengan harga kisaran Rp1,8 jutaan kalian sudah dapat membeli Honor 8A yang mempunyai beragam fitur dan kelebihan. Honor 8A juga sangat cocok dijadikan sebagai daily driver karena memiliki performa yang cukup diandalkan.

Akan tetapi, Honor 8A hanya dibekali dengan baterai yang tergolong kecil, yakni 3.020 mAh. Namun, hal itu tak jadi masalah besar dan Honor 8A masih sangat worth it untuk dibeli.

Baca Juga: 8 Fakta HONOR 8A dan 10 LITE, Handphone Masa Kini Anak Zaman Sekarang

Ariel Photo Verified Writer Ariel

Anak muda yang memiliki ketertarikan terhadap gadget dan Momoland...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya