Ini Beda Spesifikasi Oppo A7 vs Vivo Y95, Mana yang Lebih Unggul?

Sama-sama punya kamera berkualitas

Smartphone yang memiliki kamera yang tangguh memang menjadi incaran para konsumen. Pada kategori smartphone low-end, Oppo A7 dan Vivo Y95 saling bersaing dengan menawarkan spesifikasi kamera yang mumpuni dan berbagai fitur-fitur menarik.

Sama-sama hadir dengan layar poni berukuran 6.2 inchi, Inilah perbedaan spesifikasi Oppo A7 dan Vivo Y95. Apa saja? Simak ulasannya berikut ini.

1. Layar Oppo A7 dilengkapi Corning Gorilla Glass

Ini Beda Spesifikasi Oppo A7 vs Vivo Y95, Mana yang Lebih Unggul?mobigyaan.com

Dari sektor layar, Oppo A7 dan Vivo Y95 memiliki spesifikasi yang hampir seimbang. Kedua smartphone ini menanamkan jenis layar tipe IPS LCD berukuran 6.2 Inchi dengan resolusi standar yakni 720 x 1520 pixels.

Namun, dari segi proteksi layar, Oppo A7 telah dilengkapi oleh Corning Gorilla Glass 3 yang membuat layar smartphone ini aman dari goresan atau benturan ringan. Sementara itu, layar dari Vivo Y95 belum dilengkapi Corning Gorilla Glass sehingga kamu harus berhati-hati ketika menggunakannya.

2. Performa Chipset Oppo A7 lebih tangguh

Ini Beda Spesifikasi Oppo A7 vs Vivo Y95, Mana yang Lebih Unggul?blibli.com

Oppo A7 mempercayakan chipset besutan Qualcomm yakni Snapdragon 450 untuk ditanamkan pada sektor dapur pacu aplikasinya. Dengan kekuatan CPU Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 serta GPU Adreno 506 dinilai cukup baik dalam menjalankan aplikasi dan game. 

Sedangkan sang rival, Vivo Y95 dibekali oleh chipset Snapdragon 439 dengan kinerja CPU Octa-core (2x1.95 GHz Cortex-A53 & 6x1.45 GHz Cortex A53) serta GPU Adreno 505.

Chipset Snapdragon seri 450 memiliki ram speed serta kecepatan download/upload yang lebih kencang ketimbang Chipset Snapdragon 439.

Baca Juga: 8 Smartphone dengan Dukungan Snapdragon 845, Kinerjanya Gahar

3. Vivo Y95 unggul di sektor kamera depan

Ini Beda Spesifikasi Oppo A7 vs Vivo Y95, Mana yang Lebih Unggul?mobigyaan.com

Sama-sama menonjolkan keunggulan di sektor kamera, Oppo A7 dan Vivo Y95 mempunyai fitur dan spesifikasi kamera utama yang dapat dikatakan setara yakni dengan dibenamkannya Dual kamera belakang beresolusi 13 MP AF + 2 MP Depth Sensor.

Namun, perbedaan di sektor fotografi akan terlihat jika beralih pada spesifikasi kamera depan di mana kamera milik Vivo Y95 memiliki resolusi lebih besar yakni 20 MP beserta fitur HDR. Sedangkan Oppo A7 memiliki resolusi kamera depan sebesar 16 MP.

4. Kapasitas baterai Oppo A7 lebih besar

Ini Beda Spesifikasi Oppo A7 vs Vivo Y95, Mana yang Lebih Unggul?theidealmobile.com

Walaupun tidak terlalu berbeda jauh, Oppo A7 memiliki kapasitas baterai yang lebih besar yaitu sebesar 4230 mAh. Sementara itu, Vivo Y95 ditenagai baterai berkapasitas 4030 mAh. Sayangnya, kedua smartphone ini belum dilengkapi fitur Fast Battery Charging untuk pengisian ulang.

Kapasitas baterai di atas 4000 mAh dinilai sangat besar mengingat Oppo A7 dan Vivo Y95 merupakan smartphone kamera bukan smartphone gaming.

5. Kesimpulan

Ini Beda Spesifikasi Oppo A7 vs Vivo Y95, Mana yang Lebih Unggul?smartprix.com

Dari keseluruhan, Oppo A7 dan Vivo Y95 memiliki spesifikasi yang dapat dikatakan hampir seimbang. Namun, dapur pacu mumpuni, penggunaan Corning Gorilla Glass 3 dan kapasitas baterai yang lebih besar menjadi daya tarik tersendiri bagi Oppo A7.

Untuk harga resmi, Oppo A7 versi 4/64 GB dijual dengan harga Rp 2.499.000. Sedangkan Vivo Y95 versi 4/64 GB dibanderol dengan harga Rp 2.399.000.

Itulah perbandingan spesifikasi di antara Oppo A7 dan Vivo Y95 yang sama-sama memiliki keunggulan di sektor kamera.

Baca Juga: [LINIMASA] Fakta dan Data Arus Mudik Lebaran 2019

Muhammad Idris Photo Verified Writer Muhammad Idris

impossible is the word only found in a Fool's dictionary. ( Napoleon Bonaparte )

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Efendi Ari Wibowo

Berita Terkini Lainnya