10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!

Tertarik untuk menambah koleksimu?

Bagi para pencinta fotografi, pasti akan menganggap bahwa mengoleksi lensa kamera adalah suatu bentuk investasi. Body kamera boleh cuma satu, tetapi kita perlu beraneka ragam lensa dengan focal length yang berbeda-beda untuk memenuhi kebutuhan kita.

Jika kamu pengguna kamera mirrorless Sony, lensa kit bawaan kamera pasti terasa kurang. Tambah koleksimu dengan membeli lensa baru, yuk! Intip 10 lensa terbaik untuk kamera mirrorless Sony di tahun 2019 ini!

1. Sony FE 24mm f/1.4 GM

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!cameralabs.com

Apa istimewanya lensa ini? Sony FE 24mm f/1.4 GM adalah lensa wide-angle premium yang dikhususkan untuk Sony Alpha yang full-frame. Jika dikonversi ke kamera APS-C, maka panjang lensa ini akan berubah menjadi 36mm. Dengan aperture maksimal f/1.4, hasil gambar akan terang dan memiliki bokeh yang ciamik.

Menurut laman Tech Radar, kualitas gambar yang dihasilkan menakjubkan, ketajamannya luar biasa dengan bokeh yang halus dan tampak alami.

Namun, harganya tergolong mahal. Di situs jual beli Amazon, harga yang ditawarkan untuk Sony FE 24mm f/1.4 GM adalah US$1.398 atau setara dengan Rp19,55 juta!

2. Sony FE 135mm f/1.8 GM

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!keyassets.timeincuk.net

Setelah membahas lensa wide-angle, kini giliran lensa tele yang unjuk diri. Sony FE 135mm f/1.8 GM adalah lensa favorit untuk memotret portrait dan foto pernikahan.

Dengan aperture maksimal di angka f/1.8, membuat ketajamannya paripurna dan menghasilkan bokeh yang halus dan alami, jelas laman Tech Radar.

Jika dikonversi ke kamera bertipe APS-C, maka panjangnya akan berubah menjadi 202.5mm. Lensa ini telah dilengkapi dengan weather seal yang bisa melindungi dari hujan atau angin.

Namun, lensa ini tergolong berat, dengan bobot 950 gram. Sementara, harganya adalah US$2.098 atau setara dengan Rp29,33 juta. Harus nabung dulu nih!

3. Sony FE 50mm f/1.8

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!letgo.com

Lensa 50mm adalah jenis lensa yang wajib dimiliki oleh para fotografer. Rata-rata lensa 50mm punya aperture yang besar sehingga bisa menghasilkan foto yang terang dengan bokeh yang maksimal.

Salah satunya adalah Sony FE 50mm f/1.8 yang cocok dipakai oleh kamera mirrorless Sony yang bertipe full-frame.

Ukurannya mungil, hanya 69 x 60mm dengan berat 186 gram. Motor autofokusnya sangat cepat dalam mengunci objek.

Harganya pun tergolong murah, kamu hanya perlu mengeluarkan uang US$198 atau setara dengan Rp2,7 juta saja. FYI, jika kamu memakai lensa ini untuk kamera bertipe APS-C, maka focal length-nya akan berubah menjadi 75mm.

4. Sony FE 16-35mm f/2.8 GM

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!fstoppers.com

Rekomendasi lain jika kamu sedang mencari lensa wide-angle adalah Sony FE 16-35mm f/2.8 GM. Dengan jangkauan 16-35mm, kamu bisa memotret objek yang luas.

Kamu bisa melakukan zooming di lensa ini walau focal length-nya tidak terlalu panjang, berbeda dengan Sony FE 24mm f/1.4 GM yang bertipe lensa fix.

Meski begitu, lensa ini lebih berat, yakni memiliki bobot 680 gram. Lensa ini bisa mengunci fokus objek dengan cepat dan tidak mengeluarkan suara.

Tak lupa, lensa ini dilindungi dengan weather seals, jadi kamu tetap bisa memotret di cuaca ekstrem. Harganya menurut laman Amazon adalah US$2.198 atau Rp30,7 juta! 

5. Sony FE 85mm f/1.8

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!slrlounge.com

Satu lagi lensa fix yang bisa kamu coba adalah Sony FE 85mm f/1.8. Lensa ini kompatibel dengan kamera full-frame dan bila dikonversi ke kamera APS-C, maka panjangnya akan  berubah menjadi 127.5mm. Dengan ukuran 78 x 82mm, berat lensa ini adalah 371 gram. Tidak terlalu berat untuk dibawa!

Keunggulan lensa ini adalah motor autofokus yang cepat dan menghasilkan bokeh yang indah, terang laman Tech Radar.

Ketajaman hasil gambarnya pun menjadi nilai tersendiri. Untuk mendapatkannya, kamu perlu menebus lensa ini dengan harga US$548 atau setara dengan Rp7,66 juta. Kinda pricey, right?

Baca Juga: Terbaik, Ini 5 Rekomendasi Lensa Sigma untuk Kamera Mirrorless

6. Sony FE 12-24mm f/4 G

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!trustedreviews.com

Jika kamu sedang mencari lensa kamera bertipe ultra-wide, maka Sony FE 12-24mm f/4 G adalah pilihan yang tepat. Lensa ini akan menghasilkan gambar dengan sudut pandang yang sangat luas, hingga 122 derajat.

Kamu tak perlu khawatir, lensa ini didesain agar menghasilkan distorsi seminimal mungkin, ujar laman Tech Trend.

Sisi positif lainnya adalah motor autofokus yang cepat dalam mengunci objek dan tidak menghasilkan suara yang mengganggu.

Namun, bobotnya lumayan berat, yakni 565 gram. Menurut situs jual beli Amazon, harga Sony FE 12-24mm f/4 G adalah US$1.673 atau setara dengan Rp23,3 juta. Ngeri juga harganya, ya?

7. Sony Distagon T* FE 35mm f/1.4 ZA

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!photographyblog.com

Banyak fotografer menyebut bahwa lensa dengan focal length 35mm adalah yang terbaik untuk genre food photography. 

Jika kamu menggeluti pekerjaan di bidang food photography, lensa Sony Distagon T* FE 35mm f/1.4 ZA disarankan untukmu. Terlebih, lensa ini bertipe Distagon ZEISS yang lebih bagus dari lensa standar pada umumnya.

Keunggulannya adalah ketajaman yang dihasilkan, warna yang sesuai dan minim distorsi. Lensa ini cocok digunakan oleh pemilik body α7 series. 

Namun, dengan dimensi 79 x 112mm, lensa ini tergolong berat dengan massa 630 gram. Harganya pun tak main-main, yakni US$1.498 atau setara dengan Rp20,9 juta. Wow!

8. Sony FE 90mm f/2.8 Macro G OSS

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!flickr.com

Jika kamu penggemar fotografi makro, maka lensa Sony FE 90mm f/2.8 Macro G OSS akan cocok untukmu.

Tak tanggung-tanggung, lensa ini sangat tajam untuk extreme close-ups, sehingga akan cocok digunakan untuk memotret serangga, bunga atau objek lain yang berukuran sangat kecil, jelas laman Tech Radar.

Pada jarak fokus terdekat, lensa ini menawarkan pembesaran dengan rasio 1:1. Sehingga, objek yang difoto akan tampak besar.

Selain itu, motor autofokus bergerak dengan cepat, tenang dan tak menimbulkan suara. Mulai naksir lensa ini? Kamu perlu menyiapkan budget sekitar US$998 atau setara dengan Rp13,95 juta!

9. Sony FE 70-200mm f/4 G OSS

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!photorumors.com

Suka memotret objek yang jaraknya sangat jauh, seperti wildlife photography atau sport? Maka kamu akan cocok dengan lensa Sony FE 70-200mm f/4 G OSS ini. Lensa telephoto berkualitas tinggi ini memiliki stabilisasi OSS Optical SteadyShot sehingga hasil fotonya tetap stabil, mencegah shaking dan blur.

Lensa ini cocok untuk kamera mirrorless bertipe full-frame. Jika dipakai di kamera APS-C, maka focal length-nya akan berubah menjadi 105-300mm. Namun, lensa ini tergolong berat dengan bobot 840 gram. Ingin mendapatkannya? Kamu perlu menyiapkan dana US$1.398 atau setara dengan Rp19,54 juta. 

10. Sony FE 100-400mm f/4.5-5.6 GM OSS

10 Lensa Kamera Mirrorless Sony Terbaik di Tahun 2019, Simak yuk!fstoppers.com

Jika lensa dengan focal length 70-200mm kurang, maka Sony menyediakan lensa lain dengan panjang 100-400mm. Ini adalah lensa paling panjang yang dikeluarkan oleh Sony untuk kamera mirrorless. Tentu saja, lensa ini cocok dipakai oleh kamera full-frame,  jika dipakai oleh kamera bertipe APS-C, focal length-nya akan berubah jadi 150-600mm.

Dengan dimensi 93.9 x 205mm, bersiap-siaplah karena lensa ini sangat berat, mencapai 1.395 gram! Menurut laman Tech Radar, lensa ini adalah pasangan yang serasi untuk body kamera Alpha A9.

Untuk mendapatkannya, kamu perlu menyiapkan budget sekitar US$2.498 atau setara dengan Rp34,92 juta. Angka yang fantastis!

Nah, itulah 10 lensa terbaik Sony untuk kamera mirrorless. Sebagai pengguna Sony, kamu mengincar lensa yang mana nih?

Baca Juga: 10 Rekomendasi Mirrorless Terbaik 2019, Pertimbangkan Sebelum Membeli!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya