9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribu

Dapat memaksimalkan perjalanan kamu

Alat yang mudah di bawah dan memiliki performa kuat menjadi aspek penting saat traveling. Tidak hanya memudahkan perjalanan, alat-alat tersebut juga bisa memaksimalkan pengalaman saat melakukan perjalanan ke tempat-tempat tertentu.

Gadget-gadget tersebut juga memiliki harga yang sangat beragam. Mulai dari lensa serbaguna untuk kamera smartphone hingga kabel USB, berikut 9 rekomendasi gadget untuk traveling di bawah 500 ribu.

1. Lensa kit Apexel

9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribuilustrsi lensa kit (shopapexel.com)

Lensa kit ini sangat cocok untuk kamu yang punya hobi fotografi. Dengan berbagai jenis lensa yang ditawarkan, kamu bisa mendapatkan Apexel lensa kit ini dengan harga sekitar Rp222.500.

2. EWA A109mini Bluetooth Speaker

9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribuilustrasi speaker bluetooth mini (ewaspeaker.com)

Speaker mini ini hanya memiliki ukuran yang cukup dalam genggaman tangan orang dewasa. Dengan suara bass yang cukup baik, EWA A109mini Bluetooth Speaker dibanderol dengan harga sekitar Rp120.000. 

3. iWALK Portable Charger untuk iPhone dan Apple Watch

9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribuilustrasi charger portabel (iwalkworld.com)

Bagi pengguna produk Apple, charger portabel ini bisa menjadi pilihan yang sangat ideal untuk kamu. Perangkat ini bisa digunakan untuk mengisi daya iPhone dan Apple Watch. Charger ini memiliki harga sekitar Rp500.000. 

4. Airglo Flexflap

9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribuilustrasi Flex Flap (plentifultravel.com)

Barang satu ini mungkin terlihat seperti karton biasa, tapi ia bisa dilipat menjadi bentuk tertentu sebagai sandaran HP atau tablet. Cocok untuk digunakan saat di pesawat. Airglo Flex Flap ini bisa kamu dapatkan dengan harga sekitar Rp283.000. 

5. Tas ransel Bange

9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribuilustrasi tas ransel Bange (mybange.com)

Tas ransel dari Bange ini dilengkapi dengan port USB yang bisa digunakan untuk mengisi daya peralatan elektronik kamu. Tas yang juga anti air ini dibanderol dengan harga sekitar Rp500.000. 

Baca Juga: 12 HP Terbaik 2022, Hadir dengan Fitur Unggulan 

6. Travel door alarm

9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribuilustrasi alarm pintu portabel (lewisnclark.com)

Gadget satu ini akan berguna untuk mencegah maling masuk ke kamar hotel atau tempat penginapan kamu. Alat ini akan berdering jika ada orang asing yang masuk ke kamar kamu. Harga alat ini ada di kisaran Rp203.775. 

7. YHOME Plastik Vakum Pakaian

9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribuilustrasi plastik vakum pakaian (tokopedia.com)

Alat ini berfungsi untuk memaksimalkan packing kamu. Dengan alat ini, kamu mengompress baju, celana, atau pakaian lainnya menjadi lebih tipis. Kamu bisa mendapatkan alat ini dengan harga sekitar Rp76.000.                                                                  

8. Bidet portabel Eiger

9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribuilustrasi bidet portabel (eigeradventure.com)

Bidet portabel akan sangat berguna untuk kamu yang ingin melakukan traveling ke alam, seperti gunung atau hutan. Bidet portabel Eiger ini dibanderol dengan harga sekitar Rp251.100. 

9. USB Strip portabel

9 Rekomendasi Gadget untuk Traveling di Bawah 500 Ribuilustrasi stop kontak power strip USB (tokopedia.com)

Mendapatkan colokan pada saat traveling bisa menjadi hal yang sulit. Perangkat ini bisa kamu gunakan untuk mengisi daya ponsel, laptop, atau gadget lainnya. Kamu bisa mendapatkan USB trip ini dengan harga sekitar Rp148.000. 

 

Gadget untuk traveling akan sangat membantu kamu dan dapat memaksimalkan pengalaman perjalanan. Kamu bisa memilih gadget di atas berdasarkan tujuan dan kebutuhan traveling kamu. 

Baca Juga: 12 Rekomendasi Gadget untuk Traveling, Punya Beragam Fitur

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya