Spesifikasi dan Harga Infinix Hot 11 Play

Ponsel gaming dengan harga satu jutaan!

Infinix memang dikenal sebagai salah satu produsen ponsel pintar khusus bagi pecinta gaming. Tak hanya itu, hampir semua produk Infinix dijual dengan harga yang sangat bersahabat.

Salah satu diantaranya adalah Infinix Hot 11 Play. Ponsel ini resmi rilis pada November 2021 lalu. Infinix Hot 11 Play didesain khusus gaming dengan harga satu jutaan.

Penasaran seperti apa spesifikasi dan harga Infinix Hot 11 Play? Yuk, simak ulasan di bawah ini. 

1. Performa

Spesifikasi dan Harga Infinix Hot 11 PlayInfinix Hot 11 Play (gizmologi.id)

Infinix Hot 11 Play dibekali dengan chipset dari MediaTek yang kebanyakan dipasang di beberapa ponsel gaming dari Infinix. Type chipset yang ditanamkan pada ponsel ini yaitu MT6765G Helio G35. 

Chipset ini berjalan dengan clock speed 2.3GHz sehingga bisa mendukung performasi ketika bermain game. MediaTek Helio series G35 ini sangat mengunggulkan performasi khususnya pada saat bermain game.

Infinix Hot 11 Play juga didukung dengan CPU Octa Core dan GPU dari PowerVR GE8320. Dengan diterapkannya CPU dan GPU ini, ponsel ini akan sangat cocok untuk digunakan sebagai salah satu ponsel yang multitasking.

2. Desain

Spesifikasi dan Harga Infinix Hot 11 PlayInfinix Hot 11 Play (pemmzchannel.com)

Infinix Hot 11 Play di desain dengan body yang cukup panjang yaitu 6,82 inchi. Desain ini sangat pas digunakan ketika kamu memainkan game MOBA maupun FPS.

Selain itu, ponsel ini juga terbilang cukup ringan karena bodynya terbuat dari plastik pada bagian frame dan belakang sedangkan pada bagian depan, terbuat dari glass. Infinix Hot 11 Play menggunakan layar IPS LCD yang mana mampu memberikan tampilan yang bagus baik saat bermain game. Layar ini juga sudah mendukung resolusi HD+ dengan refresh rate 60Hz.

Layar IPS LCD yang diterapkan pada Infinix Hot 11 Play memiliki resolusi 720x1640 pixels dengan density 263ppi. Infinix Hot 11 Play memiliki ketebalan 8.9mm sehingga nyaman untuk digenggam.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Infinix Hot 11

3. Kamera

Spesifikasi dan Harga Infinix Hot 11 PlayInfinix Hot 11 Play (pemmzchannel.com)

Infinix Hot 11 Play tersemat dual main camera dengan resolusi 13MP dengan kedalaman f/1.8. Selain itu, ponsel Infinix seri ini juga dibekali denagn single selfie camera dengan resolusi 8MP.

Fitur lainnya yang bisa ditemukan pada kamera Infinix Hot 11 Play yaitu memungkinkan kamu menggunakan LED Flash pada saat menggunakan selfie camera. Kedua kamera ini baik kamera utama maupun selfie camera memungkinkan merekam video dengan resolusi 1080p dan fps 30.

4. Kapasitas baterai

Spesifikasi dan Harga Infinix Hot 11 PlayInfinix Hot 11 Play (gizmologi.id)

Infinix Hot 11 Play memiliki keunggulan lainnya yang tak banyak diterapkan pada beberapa smartphone yaitu dibekali dengan baterai berkapasitas jumbo yaitu 6000mAh. Kapasitas baterai yang jumbo ini bisa digunakan dengan sangat lama.

Terlebih lagi, Infinix Hot 11 Play juga sudah mendukung fitur fast charging dengan daya 10Watt. Dengan kapasitas tersebut, kamu tidak perlu khawatir baterai cepat habis dan lama pengisiannya.

5. Harga Infinix Hot 11 Play

Spesifikasi dan Harga Infinix Hot 11 PlayInfinix Hot 11 Play (pemmzchannel.com)

Infinix Hot 11 Play  dijual dengan harga 1.749.000 rupiah. Dengan harga satu jutaan ini, tentu akan banyak diburu oleh para pecinta ponsel pintar entry level. Infinix Hot 11 Play juga tersedia dalam 4 varian warna yaitu green, black, blue dan gold.

Itulah spesifikasi dan harga Infinix Hot 11 Play bisa menjadi rekomendasi. Sudah masuk kedalam bucket list kamu belum, nih?

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Infinix Note 11i

Topik:

  • Rizna Hidayah

Berita Terkini Lainnya