7 Opsi Power Bank dan Charger Xiaomi dengan Harga Terjangkau

Kapasitas besar, dimensi kecil, isi ulang cepat 

Mengisi ulang baterai gawai, khususnya smartphone, sudah menjadi rutinitas sehari-hari karena smartphone sudah menjadi perangkat yang sangat diandalkan untuk mendukung berbagai aktivitas. Pengisi daya, baik power bank maupun charger, tentu sudah menjadi gadget yang sangat penting untuk dimiliki.

Xiaomi yang terkenal lewat produk smartphone juga menyediakan beragam aksesori untuk mengisi ulang daya baterai. Artikel kali ini mengulas beberapa rekomendasi produk Xiaomi yang memudahkan kamu mengisi ulang baterai smartphone atau tablet kamu!

1. Redmi Power Bank 10000mAh

7 Opsi Power Bank dan Charger Xiaomi dengan Harga TerjangkauRedmi Power Bank 10000 mAh (mi.co.id)

Opsi yang pertama adalah Redmi Power Bank berkapasitas 10000mAh. Power bank ini dapat digunakan untuk mengisi ulang baterai dua perangkat sekaligus karena memiliki dua lubang USB A untuk daya keluar dengan daya keluar masing-masing maksimal 10W.

Lalu, ada dua lubang USB, yakni micro USB dan USB C, untuk mengisi ulang power bank. Harga Redmi Power Bank 10000mAh ini cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp180 ribu.

2. Xiaomi 22,5 W Power Bank 10000mAh

7 Opsi Power Bank dan Charger Xiaomi dengan Harga TerjangkauXiaomi 22,5 W Power Bank 10000 mAh (mi.co.id)

Berikutnya ada power bank berkapasitas 10000mAh dengan tiga lubang USB yang terdiri dari dua USB A dan satu USB C. Kamu dapat mengisi ulang baterai dari tiga perangkat sekaligus.

Lubang USB C juga digunakan untuk mengisi ulang Xiaomi 22,5 W Power Bank 10000mAh yang diklaim hanya membutuhkan 4,5 jam dari kosong hingga penuh. Power bank ini mampu mengeluarkan daya maksimal 22,5W untuk mengisi ulang baterai perangkat elektronik. Tiap lubang USB juga mendukung pengeluaran daya 15W dan 18W. Namun, bila ketiganya digunakan secara bersamaan, daya maksimal yang keluar adalah 15W.

Power bank dengan casing berbahan aluminium ini tersedia dalam satu pilihan warna saja, yakni hitam. Kamu dapat membelinya seharga Rp230 ribu.

3. Redmi 18W Fast Charge Power Bank berkapasitas 20000mAh

7 Opsi Power Bank dan Charger Xiaomi dengan Harga TerjangkauRedmi 18W Fast Charge Power Bank 20000 mAh (mi.co.id)

Bila power bank 10000mAh masih belum cukup besar, kamu dapat pertimbangkan power bank ini yang memiliki kapasitas 20000mAh. Redmi 18W Fast Charge Power Bank berkapasitas 20000mAh memiliki dua USB A dengan daya keluar maksimal masing-masing 18W.

Pengisian ulang daya power bank ini dapat melalui lubang USB C atau micro USB yang tentu bisa disesuaikan dengan kabel yang kamu miliki. Bila berminat, kamu cukup menyediakan bujet Rp290 ribu saja untuk membawa pulang satu unit power bank 20000mAh ini.

Baca Juga: Waduh, Facebook Diam-diam Sedot Baterai HP? Ini Faktanya!

4. Xiaomi Charging Combo (Type A) EU

7 Opsi Power Bank dan Charger Xiaomi dengan Harga TerjangkauXiaomi Charging Combo (Type A) EU (mi.co.id)

Xiaomi Charging Combo (Type A) EU hanya dapat mengisi daya satu perangkat karena memiliki satu lubang USB A saja. Daya terendah yang dapat dikeluarkan adalah 15W.

Pengisi daya ini tersedia dalam dua varian dengan daya keluar maksimal yang berbeda, yaitu 33 W dan 67 W. Harganya adalah Rp200 ribu untuk varian 33W dan Rp300 ribu untuk varian 67W.

5. Mi 33W Wall Charger (Type A + Type C)

7 Opsi Power Bank dan Charger Xiaomi dengan Harga TerjangkauMi 33W Wall Charger *Type A + Type C) (mi.co.id)

Bila kamu membutuhkan pengisi daya yang dapat mengisi ulang baterai dua perangkat sekaligus, Mi 33W Wall Charger ini bisa jadi pertimbangan yang tepat. Pengisi daya ini menyediakan dua lubang USB, yakni USB A dan USB C yang tentunya sangat membantu bila kabel bawaan perangkat memiliki kepala yang berbeda.

Lubang USB C dapat menyalurkan daya maksimal 33W, sedangkan USB A adalah 27W. Harga pengisi daya ini adalah Rp160 ribu.

6. Xiaomi 65W GAN Charger (Type A + Type C)

7 Opsi Power Bank dan Charger Xiaomi dengan Harga TerjangkauXiaomi 65W GAN Charger Type A + Type C (mi.co.id)

Pengisi daya ini memiliki semikonduktor berteknologi GAN (Galium dan Nitrit) yang mampu menyalurkan suhu tinggi dengan lebih baik. Ukurannya juga cukup kecil sehingga mudah dimasukkan ke dalam saku.

Ada dua lubang USB yang tersedia, yakni USB A dan USB C dengan daya keluar maksimal masing-masing 18W dan 65W berturut-turut. Ketika mengisi baterai dua perangkat secara bersamaan, hanya daya keluar USB C yang turun menjadi 45W. Harga Xiaomi 65W GAN Charger (Type A + Type C) adalah Rp400 ribu.

7. Mi 37W Dual Port Car 2Charger

7 Opsi Power Bank dan Charger Xiaomi dengan Harga TerjangkauMi 37W Dual Port Car Charger (mi.co.id)

Cara lainnya untuk mengisi ulang baterai perangkat adalah menggunakan energi aki mobil. Xiaomi juga menyediakan pengisi daya yang dapat memenuhi kebutuhan tersebut.

Pengisi daya ini memiliki dua lubang USB A, di mana USB 1 dan USB 2 memiliki daya keluar maksimal 10W dan 27W berturut-turut. Harga pengisi daya ini adalah Rp110 ribu.

Seperti tradisi Xiaomi, semua aksesori di atas dijual dengan harga yang cukup terjangkau. Dengan adanya beberapa variasi fungsi, kamu dapat mengisi ulang baterai smartphone atau tablet di mana saja tanpa bergantung stop kontak yang tersedia.

Baca Juga: 5 HP Xiaomi Termurah dengan Baterai di Atas 5000mAh, Awet Seharian!

Samuel Photo Verified Writer Samuel

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya