Makin Canggih, Apple Watch Bisa Deteksi Oksigen dalam Darah

Jadi lebih mudah pantau kesehatan, nih!

Apple terus bekerja untuk menambah fitur-fitur terbaik dalam produknya. Kali ini, Apple Watch diprediksi akan menambah satu fitur di masa mendatang, yakni mendeteksi kadar oksigen dalam darah penggunanya. Seperti apa? Berikut ini ulasannya!

1. Memberi notifikasi saat mencapai batas tertentu

Makin Canggih, Apple Watch Bisa Deteksi Oksigen dalam Darahbusinessinsider.sg

Fitur ini kurang lebih bekerja seperti fitur peringatan detak jantung yang sudah ada. Nantinya, saat kadar oksigen dalam darah pengguna melampaui batas tertentu, smartwatch akan memberi notifikasi sehingga pengguna pun dapat segera mengambil tindakan yang tepat.

Adapun batas normal kadar oksigen dalam darah yang tergolong sehat berada di angka 95 hingga 100 persen. Bila kadar oksigen sudah mencapai 80 persen ke bawah, ancaman pada jantung dan otak pun akan semakin besar.

Baca Juga: 8 Fitur Tersembunyi Galaxy Watch yang Perlu Kamu Ketahui

2. Belum diketahui pasti perangkat yang dibutuhkan

Makin Canggih, Apple Watch Bisa Deteksi Oksigen dalam Darahbgr.com

Informasi mengenai kemungkinan Apple Watch bisa deteksi oksigen dalam darah penggunanya muncul setelah situs 9to5Mac melakukan analisis beberapa bagian dari kode iOS 14. Namun hingga kini, belum diketahui secara pasti mengenai tipe software dan hardware yang diperlukan untuk dapat menjalankan fitur ini. 

3. Terus mengembangkan fitur untuk kebugaran tubuh

Makin Canggih, Apple Watch Bisa Deteksi Oksigen dalam Darahtheverge.com

Sampai saat ini, Apple masih menjadi perusahaan pertama yang (akan) dapat menerapkan fitur ini dalam wearable device. Pun Apple kini juga sedang memperbaiki fungsi ECG sehingga dapat memberikan hasil yang baik dengan rentang 100 dan 120 bpm. 

Sejauh ini belum ada kepastian pula apakah fitur Apple Watch untuk mendeteksi kadar oksigen dalam darah akan diterapkan pada Apple Watch Series 6 atau dapat digunakan pada perangkat lain yang mendukung watchOS 7. 

Tertarik untuk segera mencobanya?

Baca Juga: Harga Gak Bohong, Ini 10 Hal Menarik yang Bisa Dilakukan Apple Watch

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya