Piala Dunia 2018, Wasit Bakal Pakai Smartwatch Rp 72 Juta Buat Cek Gol

#WorldCup2018 Wasit aja pakai smartwatch mewah, gila nggak tuh!

Nanti di Piala Dunia 2018, para wasit akan diberi smartwatch Hublot untuk mengecek gol yang sudah masuk. Dalam pertandingan sepakbola yang sudah menggunakan teknologi goal-line, wasit biasanya menggunakan jam yang bisa mendapatkan notifikasi ketika sebuah gol telah 'diverifikasi' oleh sistem.

1. Hublot kini sudah resmi jadi sponsor Piala Dunia 2018, tentu saja, pasti akan ada hal baru yang muncul nantinya

Piala Dunia 2018, Wasit Bakal Pakai Smartwatch Rp 72 Juta Buat Cek Golforbes.com

Smartwatch Wear OS punya prosesor Intel Atom Z34XX dengan layar 400x400 AMOLED. Tak lupa koneksi Bluetooth 4.1, 802.11n Wi-Fi, dan baterai 410mAh.

Jam tangan saja bisa semewah itu ya!

2. Yang bikin spesial, jam ini cuma dibuat terbatas, sebanyak 2.018 buah saja

Piala Dunia 2018, Wasit Bakal Pakai Smartwatch Rp 72 Juta Buat Cek Goltheverge.com

Kamu bisa memiliki jam ini dengan merogoh kantong sedalam 5.200 dolar AS atau Rp 72 juta dengan desain edisi bertema Piala Dunia. Jam ini nanti akan menunjukkan waktu hitung mundur untuk menyambut Piala Dunia, sehingga kamu nggak bakal ketinggalan kapan pesta sepakbola terbesar ini dilaksanakan.

3. Selain menunjukkan waktu, jam ini bakal memberi notifikasi getar kalau sebuah gol tercetak, keren ya!

Piala Dunia 2018, Wasit Bakal Pakai Smartwatch Rp 72 Juta Buat Cek Golforbes.com

Sebuah versi dari jam ini telah diuji oleh beberapa wasit selama kompetisi FIFA pada 2017. Harapannya nanti teknologi yang masih kurang akan disempurnakan sehingga bisa dipakai maksimal oleh para wasit.

Kamu mau habiskan uang Rp 72 juta untuk beli smartwatch?

Ice Juice Photo Verified Writer Ice Juice

A dyslexic peculiar organism capable of turning caffeine into words.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah
  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya