5 Earphone Gaming Terbaik di Harga Rp100 Ribuan, Pilihan yang Pas!

Sederet earphone yang direkomendasikan juga oleh pro player

Earphone adalah aksesori yang wajib dimiliki seorang gamer. Earphone membuat momen bermain game menjadi lebih nyaman, fokus, dan menyenangkan.

Nah, earphone khusus gaming memiliki perbedaan dengan earphone biasa. Perbedaan tersebut umumnya terletak pada desain, teknologi yang ditawarkan, serta fitur-fitur pelengkap.

Di rentang harga Rp100 ribuan, ternyata ada cukup banyak pilihan earphone yang bisa kamu miliki. Langsung intip sederet rekomendasi earphone gaming terbaik yang bisa kamu miliki berikut ini, ya!

1. Plextone G25

5 Earphone Gaming Terbaik di Harga Rp100 Ribuan, Pilihan yang Pas!potret earphone Plextone G25 (shopee.com/plextoneofficialshop)

Plextone G25 memang dibuat khusus gaming. Hal itu terlihat dari desain dan spesifikasi yang ditawarkan. Beberapa kelebihan yang ditawarkan earphone ini, seperti dibuat dengan bahan yang kokoh dan berkualitas, memiliki desain colokan miring, dan memiliki tombol kontrol yang lengkap.

Selain itu, dalam paket penjualan juga mendapatkan bonus extension dan splitter untuk perangkat komputer. Plextone G25 bekerja pada frekuensi 20 sampai 20000Hz. Hal ini membuat suara di dalam game yang samar-samar bisa terdengar dengan jelas. Di marketplace, harga Plextone G25 adalah Rp125 ribu.

2. MGE-01

5 Earphone Gaming Terbaik di Harga Rp100 Ribuan, Pilihan yang Pas!potret earphone MGE-01 (shopee.com/mediatech.id)

MGE-01 adalah earphone besutan Mediatech. Bentuknya yang gaming banget membuat earphone ini sangat diminati. Gak cuma unggul dari segi desain, spesifikasi yang ditawarkan juga gak kalah tinggi jika dibandingkan dengan earphone di rekomendasi poin pertama.

MGE-01 memiliki dual driver, memiliki mikrofon eksternal yang bisa diarahkan area bibir, mampu menghasilkan efek bass, serta sanggup mengurangi kebisingan. Kelebihan lainnya, earphone ini juga memiliki kabel sepanjang 1,2 meter. Di marketplace, MGE-01 dijual mulai Rp109 ribuan.

Baca Juga: 8 Earphone Terbaik Buat Kamu Pakai Saat Lari dan Olahraga

3. Fantech EG1

5 Earphone Gaming Terbaik di Harga Rp100 Ribuan, Pilihan yang Pas!potret earphone Fantech EG1 (shopee.com/fantechstore)

Rekomendasi ketiga adalah Fantech EG1. Salah satu alasan kuat kenapa kamu harus pilih earphone ini adalah karena build-up yang nyaman saat dipakai. Fantech EG1 juga memiliki mikrofon eksternal yang dapat dipasang tepat di samping bibir.

Untuk spesifikasinya sendiri, Fantech EG1 bekerja pada frekuensi 20 sampai 20000hz dan memiliki panjang kabel 1,3 meter. Di marketplace, earphone ini dijual mulai Rp119 ribuan.

4. Rexus Gaming Earphone ME6

5 Earphone Gaming Terbaik di Harga Rp100 Ribuan, Pilihan yang Pas!potret earphone Rexus Gaming Earphone ME6 (shopee.com/rexusid)

Beralih ke seri yang lebih tinggi, Rexus Gaming Earphone ME6 adalah rekomendasi earphone selanjutnya untuk para gamer. Desain simpel dan spesifikasi tinggi adalah keunggulan utama earphone ini. Selain itu, Rexus Gaming Earphone ME6 dilengkapi dengan teknologi Hi-Fi yang membuat suara yang didengar lebih realistis.

Sama seperti rekomendasi sebelumnya, Rexus Gaming Earphone ME6 juga memiliki mikrofon eksternal yang fleksibel dan dapat dilepas-pasang. Untuk harganya sendiri, earphone ini dijual mulai Rp135 ribuan.

5. Sades Wings20

5 Earphone Gaming Terbaik di Harga Rp100 Ribuan, Pilihan yang Pas!potret earphone Sades Wings20 (shopee.com/sades_official_store)

Rekomendasi terakhir sekaligus termahal adalah Sades Wings20. Gak cuma nyaman buat gaming, earphone ini juga enak buat dengerin musik, film, dan lain sebagainya. Beberapa kelebihan yang ditawarkan Sades Wings20 adalah memiliki audio game, bobot yang ringan, dan kompabilitas universal.

Untuk spesifikasinya sendiri, Sades Wings20 mampu menghasilkan suara dari frekuensi 20 sampai 20000Hz dan memiliki panjang kabel 1,2 meter. Untuk harganya sendiri, Sades Wings20 dijual mulai Rp194 ribu.

Kelima earphone di atas adalah rekomendasi terbaik untuk kategori earphone gaming di harga Rp100 ribuan. Jika kamu memang serius ingin menjadi seorang gamer, rasanya wajib banget untuk memiliki salah satu dari kelima earphone di atas.

Baca Juga: 5 Hal Sepele yang Bisa Menyebabkan Earphone Kabel Cepat Rusak

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya